Berita

gambar
Lihat Berita
Berita

Ikut Jalan Sehat Wisata Gembira di Bakauheni, Warga Dusun Semampir Dapat Hadiah Umrah

DISKOMINFO LAMSEL, Bakauheni – Kaget dan senang, itulah kata Citra (11), warga Dusun Semampir, Desa Bakauheni, Kecamatan Bakauheni, ketika nomor undian 047154 yang dibawanya mendapat hadiah umrah gratis dari Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto. Citra tidak menyangka sama sekali di kegiatan Jalan Sehat Gembira Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan yang dilaksanakan di Menara Siger, Bakauheni Harbour City, Senin (9/9/2024), ternyata dirinya mendapat hadiah utama tiket umrah gratis. Citra mengucapkan terima kasih kepada Bupati Lampung Selatan. Dirinya merasa senang karena telah mendapatkan umrah gratis. "Terima kasih pak. Ini nanti hadiahnya akan saya berikan kepada ayah dan bunda," ujar Citra saat memberikan nomor undiannya kepada Bupati Lampung Selatan. Sementara itu, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto menyampaikan, keberangkatan umrah tersebut akan berlangsung pada akhir bulan Oktober 2024. "Semoga ini bermanfaat ya. Nanti waktu keberangkatan juga akan diberi uang saku sebesar satu juta rupiah dari Bandar Bakau Jaya (BJJ)," ujar Nanang.  Selain umrah gratis, pada jalan sehat gembira juga menyediakan doorpize lainnya seperti sepeda gunung, sepeda lipat, sepeda anak, kipas angin, kulkas, kompor gas, dispenser, setrika serta tumbler. (Nsy) [..]

Dibuat oleh : SN
gambar
Lihat Berita
Berita

Jalan Sehat Wisata Gembira Dimulai di Kecamatan Bakauheni, Diikuti Ribuan Peserta

DISKOMINFO LAMSEL, Kalianda – Jalan Sehat Wisata Gembira Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan di 17 kecamatan, resmi dimulai pada Senin, 9 September 2024. Dihari pertama, roadshow Jalan Sehat Wisata Gembira diawali di Kecamatan Bakauheni dan Ketapang. Terpantau, ribuan peserta jalan sehat di Kecamatan Bakauheni, dilepas langsung Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, di Menara Siger, Bakauheni Harbour City, Senin pagi (9/9/2024). Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto menyapa dan mengapresiasi semangat para peserta.  Nanang mengatakan, tingginya antusias masyarakat mengikuti jalan sehat tersebut menandakan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebugaran serta kesehatan tubuh. “Mari kita ciptakan dan senantiasa menumbuhkan kesadaran kita, bahwa olahraga sebagai kebutuhan, agar badan tetap fit dan bugar,” kata Nanang sebelum melepas peserta jalan sehat. Pada kesempatan itu, Nanang Ermanto juga mengingatkan kepada seluruh peserta untuk mengikuti jalan sehat dengan santai, tertib dan tidak saling mendahului. ”Semoga dengan kegiatan jalan sehat ini, masyarakat Kecamatan Bakauheni sehat semua. Jangan melihat dari doorprize atau hadiahnya, tapi yang dinilai kebersamaannya,” ujar Nanang. Selain menyediakan hadiah menarik seperti sepeda, kulkas, mixer/blender, dispenser, kipas angin, kompor gas, dan tv, serta hadiah utama umrah gratis, dalam kegiatan Jalan Sehat Wisata Gembira kali ini juga dilaksanakan kegiatan melukis anak-anak TK dan senam sehat Bersama. Selain itu, Pemkab Lampung Selatan juga menyediakan stand pemeriksaan kesehatan gratis, bazar UMKM dan operasi pasar murah, vaksinasi hewan peliharaan gratis, hingga pelayanan adminisitrasi kependudukan dari Disdukcapil. (Nsy) [..]

Dibuat oleh : SN
gambar
Lihat Berita
Berita

Apel Mingguan, Asisten Adum Setdakab Lampung Selatan Kembali Ingatkan Kedisiplinan

DISKOMINFO LAMSEL, Kalianda - Pelaksana Tugas (Plt) Asisten Bidang Administrasi Umum (Adum) Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Lampung Selatan, Muhadi, kembali menekankan pentingnya kedisiplinan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga honorer. Pesan itu disampaikan Muhadi saat memimpin apel mingguan di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan, di Lapangan Korpri, Kalianda, Senin (9/9/2024). “Pada kesempatan yang berbahagia ini, saya meminta kepada seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kedisiplinan, kinerja dan etos kerja,” ujar Muhadi menyampaikan amanat bupati. Selain itu, seluruh pegawai juga diminta untuk berkarya dengan menciptakan inovasi dan terobosan baru. Kemudian meningkatkan pelayanan kepada masyarakat agar lebih efektif sebagai langkah bersama menuju pemerintahan yang lebih modern, transparan, dan akuntabel. “Semoga kita semua selalu diberi kesehatan dan kekuatan untuk melaksanakan tugas-tugas kita dengan baik, demi maju dan hebatnya Kabupaten Lampung Selatan,” kata Muhadi. (Dul) [..]

Dibuat oleh : SN
gambar
Lihat Berita
Berita

Senyum Bahagia Mbah Paikem, Dapat Bantuan Bedah Rumah dari Bupati Lampung Selatan

DISKOMINFO LAMSEL, Penengahan – Senyum bahagia terpancar dari raut wajah Mbah Paikem (78), lansia sekaligus janda penerima bantuan bedah rumah Program Gerakan Seribu Rupiah (Geserbu) dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan. Apalagi bantuan itu diserahkan langsung oleh Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, di kediaman Mbah Paikem, di Desa Klaten, Kecamatan Penengahan, Minggu (8/9/2024). Diketahui, rumah tidak permanen dan berdinding geribik yang ditempati Mbah Paikem baru saja roboh, pada Sabtu sore (7/9/2024) sekira pukul 15.00 WIB. Nahas, saat kejadian, Mbah Paikem sedang berada di dalam rumah sehingga mengalami cedera di bagian belakang kepalanya. Kendati demikian, Mbah Paikem bersyukur masih diberi keselamatan. Dia pun tak henti mengucap syukur ketika Bupati Lampung Selatan berkunjung ke rumahnya untuk memberikan bantuan. Mbah Paikem sangat berterimakasih atas sikap cepat tanggap serta kepedulian dari Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan yang langsung memberikan bantuan. “Alhamdulilah,, senang dan terharu. Terima kasih pemerintah daerah dan pak bupati. Mbah sangat terbantu, bisa cepat dibangun kembali sehingga bisa punya rumah yang lebih layak,” katanya. Sementara itu, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto mengatakan, bantuan bedah rumah itu berasal dari Program Geserbu Pemkab Lampung Selatan dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat untuk mendapatkan rumah yang lebih layak untuk dihuni. "Jadi mbah, nanti rumahnya akan segera dibangun. Ini uangnya saya titip dengan pak camat. Nanti pak kades bersama masyarakat harus saling bergotong-royong, supaya rumah Mbah Paikem bisa cepat selesai dibangunnya," kata Nanang Ermanto. (lmhr) [..]

Dibuat oleh : SN
gambar
Lihat Berita
Berita

Malam Mingguan Di Bundaran Tugu Pancasila, Bupati Nanang: Asyik, lo!

DISKOMINFO LAMSEL, Kalianda- Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, menikmati euforia malam Minggu bersama masyarakat setempat dengan menyaksikan penampilan musik dari Band Harmoni, di Bundaran Tugu Pancasila, Kalianda, Sabtu (7/9/2024). Nanang Ermanto yang hadir didampingi dengan beberapa pejabat daerah, terpantau sangat menikmati suasana dan akrab dalam menyapa pengunjung, hingga pedagang kaki lima. "Malam mingguannya anak muda, ya, di sini. Menikmati musik yang sangat asyik," ujar Nanang Ermanto. Terpantau di lokasi, orang nomor satu di Lampung Selatan itu, mendatangi satu per satu para pedagang yang hadir di lokasi untuk sekadar berdialog singkat. "Ini lah yang kita harapkan. Fungsi hiburannya dapat, pertumbuhan ekonomi juga terjadi," ujarnya. Seperti yang diketahui, Bundaran Tugu Pancasila memang didesain khusus oleh pemerintah kabupaten sebagai sarana dalam menyalurkan potensi dan bakat generasi muda. Tidak hanya itu, dengan dibangunnya Bundaran Tugu Pancasila ini dapat menciptakan ruang baru bagi pelaku UMKM dalam meningkatkan pertumbuhan ekonominya. Sebagai informasi, pertunjukan live musik ini rutin diselenggarakan tiap malam minggu, dan perangkat daerah sebagai fasilitator dalam menyediakan band musiknya. Pada kesempatan kali ini, giliran Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Lampung Selatan yang mempersembahkan Band Harmoni, guna menghibur masyarakat. (Abd) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Meriahnya Malam Penutupan Kalianda Kite Festival III 2024: Dari Festival Musik, Hingga Wisata Kuliner

DISKOMINFO LAMSEL, Kalianda- Malam penutupan Kalianda Kite Festival III atau Festival Layang-Layang 2024, dimeriahkan dengan festival musik oleh artis ibu kota, yaitu Band Maskaryoo, dan juga wisata kuliner UMKM. Meriahnya malam penutupan festival ini terbalut menjadi satu dengan antusias masyarakat yang berbondong-bondong menyaksikan dan menikmati rangkaian kegiatan yang disediakan. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lampung Selatan, Kurnia Oktaviani, menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat dan para peserta Festival Layang-Layang yang telah menyukseskan rangkaian acara ini. Menurutnya, melalu kegiatan ini lah, kesadaran akan pengenalan potensi pariwisata dan pengembangan UMKM dapat langsung disajikan kepada masyarakat. "Antusias yang luar biasa. Mau peserta festival atau juga masyarakat yang datang menyaksikan. Jelas, ini akan berdampak pada peningkatan kepariwisataan di Lampung Selatan," ujar Kurnia saat ditemui di Pantai Kalianda Beach, Sabtu (7/9/2024). Di samping itu, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, turut memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Sebab, melalui kegiatan positif ini lah, perekonomian baik dari sektor UMKM atau pun pariwisata dapat berjalan. Tidak hanya itu, Nanang juga meminta kepada jajaran terkait, jika kegiatan seperti ini dapat terus dijalankan sebagai bentuk usaha pemerintah kabupaten dalam meningkatkan mutu dan kualitas pariwisata di daerah yang ia pimpin ini. "Jika kita lihat, kegiatan seperti ini berhasil menjaring minat masyarakat untuk ikut serta. Kegiatannya positif dan berdampak pada pariwisata kita," ujar Nanang sembari mengunjungi stand UMKM di lokasi kegiatan. Berdasarkan keterangan yang diperoleh, pengumuman dan pembagian hadiah kepada para pemenang di Festival Layang-Layang 2024 ini telah dilaksanakan pada sore hari tadi. (Abd) Berikut ini adalah daftar pemenang berdasarkan kategori yang diperlombakan. Pemenang Kategori OPD Kelas Tradisional Juara I : Irwansyah (BPPRD Lampung Selatan) Juara II : Heryansyah (Dinas Perikanan Lampung Selatan) Juara III : Renando Henki ( RSUD DR.H. Bob Bazar Kalianda) Harapan I : Awaludin Wiranto (Dinas Perkim Lampung Selatan) Harapan II : Rudi Akbarta (Dinas BPMD Lampung Selatan) Harapan III : Ridwansyah (Dinas PPPA Lampung Selatan) Pemenang Kategori Tradisional/Sandaren Juara I : Muahmad Husin (Lampung Timur) Juara II : Baiden (Pasir Sakti) Juara III : Eko Prasetyo (Sidereno) Harapan I : Baiden (Pasir Sakti) Harapan II : Iqbal F (Sidomulyo) Harapan III : Jawa Nese (Tanjung Sari) Pemenang Kategori Train/Naga Juara I : Nangala (Sidodadi Asri, Jati Agung, Lampung Selatan) Juara II : Patma (Metro) Juata III : Tasaka (Pringsewu) Harapan I : Wilkataksini (Jati Agung) Harapan II : Gayeng Team (Tanjung Sari, Lampung Selatan) Harapan III : Lamda Jaya (Tanjung Sari, Lampung Selatan) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Kalianda Kite Festival III Resmi Dibuka, Diwarnai Tari Tuping Massal

DISKOMINFO LAMSEL, Kalianda – Kalianda Kite Festival III atau Festival Layang-layang resmi dibuka Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, di Pantai Kalianda Beach, Sabtu (7/9/2024). Hadir juga, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi Lampung, Bobby Irawan, dan Ketua Penggerak Pesona Wisata Lampung Selatan (P2WLS) Hj. Winarni Nanang Ermanto. Festival layang-layang tahun 2024 yang mengangkat tema ‘The Magic of Tupping’ ini, juga diwarnai dengan penampilan ribuan peserta Tari Tupping massal dari berbagai elemen masyarakat. Selain itu, festival tahunan ini, juga menampilkan berbagai kegiatan menarik, seperti kompetisi tari kreasi tradisional yang mengangkat budaya Indonesia dan rilis lagu Pariwisata Lampung Selatan. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lampung Selatan, Kurnia Oktaviani menyampaikan, Kalianda Kite Festival digelar untuk mempromosikan dan memperkenalkan destinasi pariwisata unggulan daerah di Kabupaten Lampung Selatan kepada wisatawan domestik dan mancanegara. "Tujuannya untuk mengembangkan budaya tari tunggal dan permainan tradisional layang-layang. Menumbuhkembangkan kesadaran semangat dan rasa memiliki akan adanya destinasi wisata yang ada di Lampung Selatan sebagai daya tarik wisatawan," ujar Kurnia Oktaviani. Lebih lanjut, Kurnia Oktaviani menyampaikan, melalui kegiatan tersebut, juga diharapkan pengembangan kepariwisataan berbasis masyarakat dapat memberikan dampak langsung pada tumbuhnya industri kecil dan menengah serta UMKM bagi perekonomian masyarakat setempat. "Sekaligus sebagai upaya untuk mempromosikan potensi wisata bahari yang ada di  Lampung Selatan, sehingga dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan dan peningkatan PAD dari sektor pariwisata," kata Kurnia Oktaviani. Sementara, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto mengapresiasi kegiatan Kalianda Kite Festival III tersebut. Sebab kata Nanang, melalui kegiatan itu secara tidak langsung telah membranding wisata yang ada di Kabupaten Lampung Selatan. "Terima kasih kepada Kepala Disparekraf Provinsi Lampung, Bobby Irawan yang telah memberikan suatu dukungan yang luar biasa. Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan terus membranding wisata-wisata yang ada di Lampung Selatan," ujar Nanang. Nanang berharap, dengan berkembangnya pariwisata di Provinsi Lampung dan Kabupaten Lampung Selatan khususnya, dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat. "Saya harap dengan adanya kegiatan-kegiatan seperti ini dapat meningkatkan perekonomian, khususnya untuk masyarakat Lampung Selatan itu sendiri," kata Nanang. Sementara itu, Kepala Disparekraf Provinsi Lampung, Bobby Irawan mengatakan, Kalianda Kite Festival III sesuai dengan strategi provinsi, yakni  yang menjadikan Lampung sebagai bumi event. "Karena event ini adalah kekuatan atraksi untuk menjadi magnet menarik wisatawan ke Provinsi Lampung. Tentunya kami sangat mendukung event ini, keren banget, apa lagi ada festival layang-layangnya," ujar Bobby Irawan. Bobby Irawan juga bilang, bahwa Kabupaten Lampung Selatan telah menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Provinsi Lampung. Dirinya menyebut, jika sesuai data dua tahun terakhir pariwisata di Kabupaten Lampung Selatan semakin meningkat. "Biasanya kan wisatawan hanya tahu Pahawang dan Pesawaran, tetapi ini sudah bergerak bergeser. Sekarang sebagian besar turis wisatawan yang dating, terutama yang dari luar provinsi menjadikan favoritnya di Kabupaten Lampung Selatan," ucap Bobby Irawan. Bobby Irawan berharap, kedepan akan lebih banyak wisatawan yang datang ke Lampung Selatan. Sehingga akan tercipta pergerakan ekonomi di Kabupaten Lampung Selatan. "Jika perekonomian di Kabupaten Lampung Selatan meningkat, otomatis akan secara langsung mendukung pertumbuhan ekonomi Provinsi Lampung," kata Bobby Irawan. (CSBB/Nsy) [..]

Dibuat oleh : SN
gambar
Lihat Berita
Berita

Nanang Ermanto Lepas SSB Natar Reborn U-10, Berlaga di Tournamen GEAS Nasional Champions VII di Cibinong Bogor

DISKOMINFO LAMSEL, Natar - Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, secara resmi melepas Tim Sepak Bola Sekolah Sepak Bola (SSB) Natar Reborn U-10 untuk berlaga di ajang GEAS Nasional Champions ke-VII yang akan berlangsung di Cibinong, Bogor. Acara pelepasan yang berlangsung di Dusun 8 Tanjung Rejo, Desa Natar, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, Jumat (6/9/2024). Dalam kesempatan itu, Nanang menyampaikan rasa bangganya kepada Tim SSB Natar Reborn U-10 yang telah berhasil menjadi perwakilan Lampung Selatan dalam turnamen nasional tersebut. Kendati demikian, Nanang menegaskan pentingnya menjaga sportivitas dan semangat juang selama mengikuti pertandingan, sembari membawa nama baik daerah. "Jaga kesehatan, jaga sportivitas, jaga nama baik Lampung Selatan diluar daerah," pesan Nanang. Nanang juga memberikan dukungan moral kepada para pemain, pelatih, dan seluruh tim yang akan berangkat ke Cibinong. Dirinya berharap tim tersebut bisa meraih hasil terbaik, meski lawan-lawan yang dihadapi nanti pasti tidak akan mudah. Menurutnya, usaha dan kerja keras selama latihan adalah modal utama yang harus terus dijaga. "Main yang baik. Jadikan turnamen ini sebagai pembelajaran, sehingga kedepan kita tidak mengalami kesalahan yang sama," kata Nanang Ermanto. Sementara itu, Kepala Dusun 8, Desa Natar, Kecamatan Natar, Koko Wahono, menyampaikan terima kasih atas dukungan dari Pemerintah Daerah Lampung Selatan. Menurut Koko Wahono, dukungan tersebut menjadi motivasi besar bagi para pemain muda untuk memberikan yang terbaik dalam turnamen tersebut. "Semoga kami bisa membawa Lampung Selatan ke kancah nasional. Mudah-mudahan kita diberikan kesehatan untuk terus berprestasi. Terima kasih pak Bupati Nanang Ermanto atas dukungannya," kata Koko Wahono. (ptm) [..]

Dibuat oleh : SN
gambar
Lihat Berita
Berita

Nanang Ermanto Silaturahmi ke Mantan Wakil Bupati Lampung Selatan Periode 2010-2015 Eki Setyanto

DISKOMINFO LAMSEL, Natar – Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, menjalin silaturahmi ke mantan Wakil Bupati Lampung Selatan periode 2010-2015, Eki Setyanto. Pertemuan berlangsung di tempat usaha Eki Setyanto, yang berada di Kecamatan Natar, Jumat (6/9/2024). Pertemuan silaturahmi tersebut berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban. Bahkan, sesekali keduanya saling meleparkan candaan sehingga menambah susana menjadi menyenangkan. Nanang Ermanto menyampaikan, silaturahmi tersebut bukan hanya sebagai bentuk penghormatan terhadap para pendahulu yang pernah memimpin daerah. Akan tetapi menurutnya, juga sebagai upaya untuk terus membangun sinergi demi kemajuan Kabupaten Lampung Selatan. "Kunci dari keberhasilan pembangunan adalah saling silaturahmi dan berkoordinasi. Saya berharap hubungan baik ini terus terjalin agar kita bisa bersama-sama memikirkan bagaimana memajukan daerah ini," ujar Nanang. Sementara, dalam pertemuan tersebut, Eki Setyanto menyambut baik inisiatif Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto untuk tetap menjaga hubungan baik antar sesama pemimpin daerah. Menurut mantan Wakil Bupati yang berpasangan dengan H. Rycko Menoza ini, langkah itu sangat penting demi kesinambungan pembangunan yang telah dirintis sejak kepemimpinan bupati terdahulu. "Kami sangat mendukung apa yang dilakukan Bupati Nanang Ermanto saat ini. Terutama dalam menjaga stabilitas dan kemajuan daerah," tutur Eki. (ptm) [..]

Dibuat oleh : SN
gambar
Lihat Berita
Berita

Jemput Bola, Nanang Ermanto Bagikan e-KTP Untuk Siswa Pemula Usia 17 Tahun di MAS Daarul Ma'arif

DISKOMINFO LAMSEL, Natar – Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Natar, Jumat (6/9/2024). Dalam kunjungannya, Nanang menyerahkan secara simbolis e-KTP kepada siswa berumur diatas 17 tahun dan masyarakat di MAS Daarul Ma'arif. Nanang mengatakan, pelayanan jemput bola hingga tingkat kecamatan dan desa tersebut bertujuan untuk memastikan seluruh masyarakat mendapatkan pelayanan yang merata dan optimal. Program tersebut menjadi salah satu prioritas di Kabupaten Lampung Selatan dalam pencapaian layanan administrasi kependudukan bagi warga. Sehingga anak-anak umur 17 tahun bisa mendapatkan e-KTP lebih cepat. "Pemerintah daerah memberikan pelayanan langsung yang disentuh oleh masyarakat, ini percepatan pelayanan. Maka, kita punya program pelayanan harus sampai ke tingkat kecamatan dan desa, bahkan sekolah. Sehingga masyarakat bisa merasakan pelayanan yang optimal dan baik," ujarnya. Nanang juga menjelaskan, pentingnya memiliki e-KTP dan dokumen kependudukan lainnya sebagai identitas diri dan warga negara Republik Indonesia. "KTP sangat penting sebagai identitas, apalagi memasuki usia 17 tahun. Semoga melalui jemput bola Disdukcapil bisa memberikan pemerataan pelayanan dengan baik," kata Nanang. Sementara itu, Kepala MAS Daarul Ma'arif, Syarifah Nia Nabila, menyampaikan rasa bangga dan bersyukur karena sekolahnya telah dipilih sebagai tempat pelakananaan perekaman e-KTP dan berkas kependudukan lainnya. Syarifah mengungkapkan, pelayanan jemput bola tersebut sangat bermanfaat dan memudahkan masyarakat dalam mengurus dokumen kependudukan. "Suatu kehormatan bagi kami bisa menyambut bapak di sekolah kami seperti hari ini. Kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah yang telah mempercayai MAS Daarul Maarif sebagai tempat untuk menyediakan fasilitas pelayanan," kata Syarifah Nia Nabila. (ptm) [..]

Dibuat oleh : SN