Berita

gambar
Lihat Berita
Berita

Komunitas Pelita Lamsel Gelar Malam Amal Peduli Lombok, Nanang Donasi 10 Juta

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Komunitas Peduli Wisata (Pelita) Lampung Selatan (Lamsel) menggelar malam amal peduli Lombok, yang digelar di panggung hiburan objek wsiata Dermaga Bom Kalianda, Rabu (5/9/2018) malam. Kegiatan amal yang dikemas dalam pentas seni itu, menampilkan sejumlah seniman lokal diantaranya Kim Commander, Ice The Gun, Angklung Langan Setyo Manunggal, serta Traditional Dance (Muli Bakipas). “Mereka semua ini tidak dibayar, hanya untuk meramaikan dan menunjukkan kepedulian terhadap saudara-saudara kita yang terkena musibah gempa di Lombok,” ujar Yodistara Nugraha selaku koordinator acara. Meski terlihat sederhana, namun berkat kesungguhan dan rasa empati teradap para korban, Pelita Lamsel pun sukses menghelat acara malam penggalangan dana tersebut. “Semua yang hadir disini adalah jiwa-jiwa yang penuh kepedulian sangat tinggi, jiwa-jiwa yang penuh kasih sayang terhadap sesama,” imbuhnya. Lewat acara tersebut, Pelita Lamsel pun sukses mengumpulkan penggalangan dana hingga puluhan juta rupiah. Berdasarkan data yang dihimpun, jumlah donasi yang diperoleh dari masyarakat uang tunai sebesar Rp.4,3 juta, mie instan 233 dus, beras 4 karung (@10kg), biskuit, bubur bayi, obat-obatan, keperluan MCK, serta kebutuhan bayi dan wanita. “Malam ini terkumpul dana sebesar Rp.5,4 juta lebih ditambah sumbangan dari pak bupati sebesar Rp.10 juta. Jadi total semuanya Rp.20 jutaan,” ungkap Yodis. Lebih lanjut Yodis menuturkan, semua bantuan yang diberikan itu akan diantarkan langsung ke Lombok, tanpa melalui agen-agen pengiriman. Hal itu menurutnya, untuk memastikan agar distribusinya bisa tepat sasaran. “Kita akan kibarkan Lampung Selatan Selatan disana, kita akan buat orang tahu bahwa Lampung Selatan ini masyarakatnya penuh dengan kepedulian dan kasih sayang,” katanya menambahkan. Sementara, Kepala Dinas Pariwisaa Lamsel, Yuda Sukmarina mewakili Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lamsel, menyampaikan apresiasinya terhadap Komunitas Pelita Lamsel yang telah memprakarsai acara tersebut. “Tentunya acara ini merupakan bentuk keprihatinan kita terhadap saudara-saudara di Lombok. Sudah selayaknya kita turut berpartisipasi mendonasikan bantuan untuk meringankan beban mereka,” tutur Yudha menyampaikan sambutan Plt. Bupati. Pada kesempatan itu, Yuda pun menyerahkan bantuan Rp. 10 juta secara simbolis dari Plt. Bupati Nanang Ermanto kepada koordinator acara Yodistira yang selanjutnya akan diberikan langsung kepada masyarakat terdampak gempa Lombok. (/az)[..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Plt. Bupati, Nanang Lantik Kades PAW Gedung Harapan Kecamatan Jati Agung

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel), Nanang Ermanto melakukan pelantikan Pergantian Antar Waktu (PAW) Kepala Desa (Kades) Gedung Harapan, Kecamatan Jati Agung, Rabu (5/9/2018). Berdasarkan informasi yang dihimpun Diskominfo Lamsel, Kades yang dilantik yaitu, Ishadi Hanafi menggantikan penjabat Kades sementara Yadi Kusuma. Adapun Kades sebelumnya Rahmansyah. Turut hadir pula, anggota Fokorpimda Lamsel, anggota DPRD Lamsel, Asisten Pemerintahan dan Kesra Supriyanto, beserta sejumlah pejabat utama dilingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamsel. Dalam kesempatan tersebut, Nanang meminta seluruh Kades harus rajin turun kebawah, untuk memastikan program-program yang telah dicanangkan pemerintah telah berjalan secara efektif. Dia juga berpesan, sebagai pemegang kepala pemerintahan di desa, Kades harus aktif masuk kerja di kantor, bukan hanya berdiam dirumah. Dengan memanfaatkan Balai Desa sebagai pusat kegiatan administrasi di desa. “Semoga dengan dilantiknya Kepala Desa Gedung Harapan ini, akan memberikan harapan baru untuk Desa Gedung Harapan agar menjadi lebih baik sesuai dengan harapan masyarakat,” ujar Nanang dalam sambutannya. Selan itu, Nanang juga meminta Kades PAW yang dilantik, dapat mengelola anggaran besar yang digelontorkan pemerintah pusat melalui dana desa dengan sebaik-baiknya untuk untuk kepentigan masyarakat. “Jadi, jangan coba-coba bermain-main dengan dana desa. Gunakanlah ini (dana desa, red) untuk membangun desa, karena siapa lagi yang akan membangun desa jika bukan kita sendiri,” tukas Nanang. “Berikanlah yang terbaik untuk anak cucu kita. Tinggalkanlah sejarah yang baik pula untuk desa ini,” tambah Nanang dihadapan ratusan masyarakat yang memenuhi Lapangan Desa Gedung Harapan. Dalam kesempatan itu, Nanang Ermanto juga sempat menyerahkan bantuan alat pertanian berupa hand traktor kepada Gabungan Kelompk Tani (Gapoktan) Agung Abadi. (/az/kds)[..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Ambil Sumpah Kades Gedung Harapan, Ini Harapan Nanang 

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Pelaksanaan Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel), Nanang Ermanto melantik dan mengambil sumpah Kepala Desa Pergantian Antar Waktu (PAW) Desa Gedung Harapan, Kecamatan Jati Agung. Acara pelantikan yang dipusatkan di Lapangan Dsea Gedung Harapan, turut dihadiri pula anggota Fokorpimda dan anggota DPRD Kabupaten Lamsel Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Jati Agung. Berdasarkan informasi yang dihimpun Diskominfo Lamsel, Kades yang dilantik yaitu, Ishadi Hanafi menggantikan penjabat Kades sementara Yadi Kusuma. Adapun Kades sebelumnya Rahmansyah. Pada kesempatan itu, Nanang menjelaskan, bahwa tugas pokok Kades adalah sebagai pengayom masyarakat, selain tugas pokoknya membantu mengimplementasikan program pemerintah daerah tentang capaian pembangunan kepada masyarakatnya. “Oleh karena itu, sebagai pemimpin, Kepala Desa harus bersikap diatas kepentingan  masyarakat banyak. Tidak memihak kepada kepentingan pribadi maupun kelompoknya,” kata Nanang dalam sambutan tertulisnya. Nanang menambahkan, sebagai perpanjangan tangan pemerintah daerah, Kades juga harus dapat menyatukan seluruh elemen masyarakat, hingga tercipta suasana yang kondusif antara BPD, LKMD serta tokoh masyarakat lainnya. “Supaya, nantinya program-program pembangunan  dapat terlaksana dengan baik. Sehingga berimplikasi pada keberhasilan pembangunan di Kabupaten Lampung Selatan,” imbuhnya. Nanang juga berharap, Kades harus mempunyai kemampuan manajemen yang baik dalam mengelola  dana bantuan pemerintah yang berupa Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) dan program bantuan lainnya dengan baik. “Gunakanlah dana bantuan tersebut sesuai peruntukkannya. Jangan sekali-kali pengelolaannya tidak tepat sasaran, sehingga akan menimbulkan kerugian negara dan terhambatnya pembangunan akibat penyalahgunaan anggaran," tegasnya. Selain melatik kepala desa, nanang juga pada kesempatan itu memberikan bantuan satu unit hand tractor kepada Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Agung Abadi. Nanang berpesan, agar peralatan tersebut dpat dirawat dengan baik dan digunakan bersama-sama dalam kelompoknya, untuk kepentingan  pertanian di Desa Gedung Harapan. (hrm/az)[..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Plt. Bupat Terima Audiensi Pimpinan Daerah Muhammadiyah Lamsel

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel), Nanang Ermanto menerima audiensi Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Lamsel, di ruang kerjanya, Selasa (4/9/2018). Ketua Umum Pimpinan Muhammadiyah Kabupaten Lamsel, Drs. H. Muchlisin Ilyas menyampaikan, kunjungannya bersama unsur Pimpinan Muhammadiyah lainnya, dalam rangka bersilaturahmi sekaligus memaparkan program kerja kedepan. Muchlisin mengatakan, pada dasarnya, program Muhammadiyah selaras dengan pemerintah, seperti bidang kemasyarakatan, pendidikan, ekonomi dan program sosial lainnya. “Sejak lahir, Muhammadiyah bertujuan membantu pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat. Jadi tidak salah jika pemerintah juga membantu Muhammadiyah,” ujar Muchlisin berseloroh. Senada disampaikan Hj. Suparti, S.Pd, program-program Muhammadiyah banyak yang sama dengan pemerintah, untuk itu perlu bersinergi dengan pemerintah daerah. “Pada prinsipnya, semua yang kita lakukan untuk mendukung pemerintah daerah,” ujar Suparti, selaku Ketua Aisiyah Lamsel yang merupakan organisasi perempuannya Muhammadiyah. Menangggapi hal tersebut, Plt. Bupati, Nanang Ermanto mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus dan keluarga besar Muhammadiyah yang telah ikut berperan serta dalam membangun Kabupaten Lamsel. Ia mengaku, pembangunan di Kabupaten Lamsel tidak akan berjalan sebagaimana yang diharapkan bersama tanpa kebersamaan dan dukungan dari keluarga besar Muhammadiyah. “Saya senang dengan silaturahmi, karena saya ini terbuka. Jika ada program-program kedepan, sampaikan secara tertulis, agar kita bisa berfikir bersama-sama untuk pembangunan Lampung Selatan,” kata Nanang. Nanang berharap, Muammadiyah dapat memberi masuk-masukan dalam membangun Kabupaten Lamsel kedepan lebih baik. Dia juga meminta Muhammadiyah mensosialisasikan program-program pemerintah daerah. “Kita ini diberikan sumber daya alam yang luar biasa, insya Allah, akan kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk mensejahterakan masyarakat,” tutur Nanang. (/az/kds)[..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Plt. Bupat Terima Audiensi PC Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Lamsel

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel), Nanang Ermanto menerima audiensi Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kabupaten Lamsel, di ruang kerjanya, Selasa (4/9/2018). Dalam pertemuan itu, Ketua IMM Kabupaten Lamsel, Heru Diansyah mengatakan, selain silaturahmi, tujuan audiensi itu untuk menyampaikan hasil Muktamar XVIII IMM yang dilaksanakan di Kota Malang pada 1-6 Agustus lalu. “Muktamar itu mengangat tema, Meneguhkan Pancasila Sebagai Sukma Bangsa Untuk Indonesia Sejahtera. Dan kami siap untuk menyuarakan hasil Muktamar di Lampung Selatan,” kata Heru dihadapan Plt. Bupati. Pada kesempatan itu, Heru juga menyampaikan, bahwa IMM Kabupaten Lamsel berkomitmen siap terlibat dan dilibatkan dalam program-program pemerintah untuk membangun Kabupaten Lamsel lebih baik kedepan. “Kami sebagai pemuda siap membantu pemerintah dalam menangkal radikalisme, dan hoax. Kami juga siap berada dibelakang pemerintah dalam menyongsong pembangunan di Lampung Selatan,” tutur Heru. Sementara, Plt. Bupati Lamsel, Nanang Ermanto mengapresiasi keikutsertaan IMM Lamsel dalam Muktamar di Kota Malang. Dirinya ingin IMM untuk terus berkarya, mengawal, dan merawat NKRI sampai kapan pun. “Inilah tugas adik-adik untuk menggaungkan pancasila, dengan kekuatan pancasila bisa menyatukan kita. Sosialisasikan ke masyarakat, agar semakin cinta NKRI, dan tidak mudah terprovokasi oleh pihak yang ingin memecah belas bangsa,” imbuh Nanang. (/az/kds)[..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Nanang Ermanto Terima Audiensi Duta Seni Lampung Selatan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel) Nanang Ermanto, menerima audiensi para duta seni Kabupaten Lamsel, di ruang kerjanya, Senin (3/9/2018). Para duta itu seni merupakan jebolan Muli dan Mekahani Kabupaten Lamsel tahun 2018. Salah satunya yakni Muli Lampung Selatan atas nama Yulia Dwi Larasati yang berhasil menjadi runner up 1 (juara 2) pemilihan Muli Lampung tahun 2018. Pada kesempatan itu, Nanang memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih para duta seni yang telah mengharumkan nama Kabupaten Lamsel, serta turut aktif dalam mempromosikan potensi yang ada di Kabupaten Lamsel. “Ini patut diapresiasi, dan saya akan menghargai sekecil apapun prestasi yang adik-adik peroleh,” ujar Nanang dihadapan para duta seni Lamsel. Selain itu, pada kesempatan itu Nanang juga meminta, para Muli-Mekhanai Lamsel dapat mempromosikan potensi wisata, budaya, maupun produk asal Lamsel agar dapat dikenal dimata wsiata luar daerah. “Sebagai generasi muda berprestasi, kalian juga harus dapat menjadi contoh kepada yang lain. Selain itu, adik-adik juga harus dapat menjadi duta dalam mempromosikan potensi yang dimiliki Lampung selatan,” kata Nanang. (/az)[..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Nanang Hadiri Kuliah Umum di STAIS YASBA Kalianda

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel) menghadiri kuliah umum (orasi ilmiah) yang disampaikan Prof. Wan Jamaludin, S.Ag, M.Ag, Ph.D, di Sekolah Tinggi Agama Islam (Stais) Yasba Kalianda. Acara yang dilaksanakan di Kampus Stais Yasba Kalianda, Senin (3/9/2018), juga turut dihadiri mantan Wakil Bupati Lamsel Muchtar Husin, serta sejumlah pejabat utama dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamsel. Dalam sambutannya, Nanang menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada Civitas Stais Yasba yang telah menggelar kuliah umum dengan tema ‘Revitalisasi Tradisi Kesarjanaan Muslim dalam Idealisme dan Fragmentasi Keilmuan Islam Kontemporer’. “Apalagi ini menghadirkan narasumbernya Wan Jamaludin, yang kita semua sudah tahu kapasitasnya. Jadi tidak usah lagi saya sebutkan gelarnya, karena terlalu panjang,” kelakar Nanang diawal sambutannya. Nanang menambahkan, selain sebagai wahana bertukar pikiran dan silaturahmi,  kegiatan itu diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan sekaligus mampu membuka wawasan dikalangan mahasiswa serta Civitas Stais Yasba setempat. Dalam kesempatan itu, Nanang juga menyampaikan, bahwa pendidikan merupakan modal besar untuk melakukan perubahan kearah yang lebih baik. Sebab menurutnya, pengalaman menunjukkan bahwa berapapun uang yang dimiliki tidak akan terasa manfaatnya kalau tidak dikelola dengan ilmu pengetahuan. “Semua orang senantiasa berproses agar lebih baik dan menjadi suskes. Kita hadir semua disini tentunya karena kita ingin sukses dan menginginkan hari esok yang lebih baik,” kata Nanang dalam sambutannya. Sementara, Ketua Stais Yasba Kalianda, Yakub Yuhira menyampaikan, kegiatan itu dilaksanakan sebagai tanda dimulainya awal perkuliahan tahun ajaran 2018/2019. “Ini merupakan tradisi dari kampus yang rutin dilaksanakan setiap hari pertama pembukaan perkuliahan,” ujar Yakub. (/az)[..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Pimpin Apel Mingguan, Sekda Ingatkan Pentingnya Menjaga Kekompakan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) Ir. Fredy SM, MM memimpin apel mingguan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamsel, di Lapangan Korpri setempat, Senin (3/9/2018). Dalam kesempatan itu, Fredy mengingatkan kepada seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk selalu menjaga kekompakan, keharmonisan, dan menjalin kerja sama yang baik antar rekan kerja. “Pak bupati selalu mengingatkan kepada kita untuk selalu kompak. Kompak itu dalam arti koordinasi yang baik, tidak ada kegiatan yang tidak terkoordinasi dengan baik. Kita ingin semua saling komunikasi dan berdiskusi dengan baik,” imbuh Fredy. Selain itu, Fredy mengimbau dan mengajak para pegawai untuk mengikuti apel pagi setiap hari sebelum memulai bekerja. Sebab katanya, mengikuti apel pagi merupakan bagian dari tugas ASN. “Karena apel ini merupakan cermin kedisiplinan kita,” pungkasnya. Apel tersebut, diikuti Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) / pejabat eselon II, pejabat eselon III, pejabat eselon IV, serta seluruh staf ASN di Lingkungan Pemkab setempat. (/az)  [..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Plt. Bupati Lamsel, Nanang Ermanto Resmikan Rumah Pintar Pemilu

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel), Nanang Ermanto meresmikan Rumah Pintar Pemilu (RPP), di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lamsel, Jumat (31/8/2108). Pada kesempatan itu, Nanang mengapresiasi atas terbentuknya RPP di Kantor KPU setempat. Menurutnya, RPP itu dapat menjadi wahana pelatihan dalam memberikan wawasan kepada masyarakat akan pentingnya pendidikan politik yang demokratis. Selanjutnya, dalam sambutannya, Nanang menyampaikan, dengan adanya RPP tersebut, juga dapat meningkatkan taraf intelegensi kesadaran berpolitik masyarakat. “Pemilu adalah sebuah proses penting dalam pembelajaran politik. Sehingga masyarakat dapat memahami eksistensi mereka dalam menentukan dan menyalurkan hak pilih yang akan mendudukan wakilnya di legislatif kelak,” ujar Nanang. Nanang menambahkan, RPP itu merupakan ajang sosialisasi yang strategis bagi perkembangan edukasi pemilu untuk pemilih pemula, sehingga mendorong pemilih pemula memiliki kesadaran dalam mengikuti pemilu. “Keikutsertaan pemilih pemula dapat mempengaruhi hasil akhir perolehan suara pada pemilu,” kata Nanang dihadapan Ketua KPU Lamsel, Komisoner KPU, serta ustusan partai politik dan tamu undangan yang hadir. Selain itu, Nanang mengimbau dan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berkontribusi dalam mensukseskan setiap program kerja pemerintah. “Saya harap masyarakat juga dapat mengawal pelaksanaan pemilu yang akan datang. Berikan pendidikan politik yang baik kepada pemilih pemula, sehingga menjadi pemilih pintar yang bijak dalam menggunakan hak suaranya,” imbuhnya. Sementara, Ketua KPU Lamsel, M. Abdul Hafid mengatakan, kehadiran RPP itu, diharapkan dapat membuat masyarakat Lampung Selatan lebih melek akan politik, pemilu, dan demokrasi. “Rumah Pintar Pemilu ini sudah dicanangkan sejak 2 tahun lalu. Karena ada kendala dan hambatan, maka baru sekarang isa terwujud,” ungkap Hafid. (/az/hrm)[..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Senam Jantung Sehat, Awali Rutinitas Pegawai Lampung Selatan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Selatan (Lamsel), Winarni Nanang Ermanto melaksanakan senam pagi bersama (senam jantung sehat) di Lapangan Korpri Pemkab Lamsel, Jumat (31/8/2018). Senam pagi bersama diikuti Sekretaris Daerah Ir. Fredy SM, MM beserta jajaran Kepala Organisasi Daerah (OPD), serta seluruh staf Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemkab setempat. Winarni yang juga sebagai Ketua Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Lampung Selatan, tampak antusias bergerak mengikuti irama dan panduan instruktur berbaur bersama seluruh ASN melaksanakan senam jantung sehat. Tampak hadir juga, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lamsel, Nanang Ermanto, didampingi Plt. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Lamsel Setiawansyah AP, M.Si. Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pemkab Lamsel, M. Sefri Masdian, S.Sos mengatakan, olahraga (senam bersama) menjadi rutinitas jajaran Pemkab Lamsel setiap Jumat pagi. Menurutnya, olahraga perlu sebagai jasmani dan rohani bagi para pegawai Pemkab Lamsel untuk selalu bugar. “Dengan berolahraga, maka tubuh kita akan sehat,” kata Sefri sapaan akrabnya. Sefri menambahkan, olahraga atau senam juga dapat menjadi  sarana untuk refresing dan melepaskan penat dari rutinitas kerja. “Selain itu, ini (senam bersama, red) dapat menjadi wadah silaturahmi antar pegawai. Disini bisa saling berinteraksi, sehingga terbangun kedekatan emosional. Tentu ini menjadi energi postif untuk semakin mengabdi bagi negara,” imbuhnya. (/az)[..]

Dibuat oleh : MA