Berita

gambar
Lihat Berita
Berita

Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan Mengikuti Rapat Surat Edaran Bersama Menteri Dalam Negeri dan LKPP

Kalianda, Diskominfo Lamsel – Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan, Thamrin menghadiri rapat surat edaran bersama Menteri Dalam Negeri dan Kepala Lembaga Kebijakan Barang dan Jasa (LKPP) dari Ruang Kerja Sekertaris Daerah Setempat, Jum'at (25/02/2022). Diselenggarakan secara virtual melalui zoom meeting, Acara tersebut juga diikuti oleh Asisten Administrasi Umum (Adum) Badruzzaman, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah ( BPKAD) Wahidin Amin serta Kepala Bagian Barang dan Jasa Kabupaten Lampung Selatan Muhammad Harries. Acara tersebut diawali dengan penandatanganan Surat Edaran Bersama Mendagri yang ditandatangani oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tito Karnavian dan Kepala LKPP Abdullah Azwar Anas. Menyampaikan sambutannya, Abdullah Azwar Anas mengatakan, Penandatanganan Surat Edaran bersama ini memasuki babak baru dalam proses pengadaan barang dan jasa khususnya di kabupaten/kota se-Indonesia. "Jadi belanja pemerintah melalui APBD dapat memperkuat daya beli serta mendokrak daya saing produk dalam negeri dan UMKM dalam rangka percepatan perubahan ekonomi daerah,"tuturnya. Abdullah menyampaikan, pihaknya telah melakukan transformasi beberapa tahapan e-katalog yang tadinya panjang, dan kini telah sederhanakan sehingga mempermudah pengadaan barang dan jasa melalui e-katalog. "Katalog portal dan toko daring telah kami tetapkan secara otomatis bisa membuat katalog lokal di pemerintah daerah, dengan katalog lokal ini dapat mempercepat pengadaan barang dan jasa material lokal bisa dimasukkan di e-katalog seperti pasir, kerikil, dan aspal dan lainnya,"ucapnya. Abdullah menambahkan, dengan penyederhanaan ini UMKM yang selama ini berisikan oleh-oleh saja sekarang dapat diisi dengan pembelian bahan konstruksi dan konstruksi itu banyak UMKMnya seperti penyedia pasir dan material karena belanja terbesar ada di pembelian bahan d kontruksi. "nanti pada pada e-katalog tersebut cukup diklik saja, tanpa harus membuat slide lagi sehingga sangat mempermudah proses pembelian,"tambahnya. Dalam kesempatan tersebut, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengatakan Toko Daring dapat mengakomodir transaksi jual beli dan mengutamakan produk-produk lokal yang di produksi terutama oleh UMKM. "Ini adalah peluang pengembangan ekonomi kita, karena menyangkut jutaan tenaga kerja dan telah disektorisasi dimasyarakat, sehingga ide beliau ini (Abdullah) sesuai dengan mandat presiden dengan takeline gerakan nasional bangga buatan Indonesia,"jelasnya. Maka dari itu, Tito menegaskan untuk memanfaatkan kekuatan UMKM, dan pelaku UMKM pun akan bergerak ketika pemerintah sebagai the biggest buyer membeli produk mereka gerakan bangga produk Indonesia benar-benar aplikasikan. "Tolong segera bentuk tim peningkatan penggunaan produk dalam negeri (P3DN) yang beranggotakan unsur pemerintah daerah dan unsur dunia usaha untuk melakukan kordinasi, sosialisasi, pengawasan, evaluasi pelaksanaan peningkatan penggunaan produk dalam negeri dalam pengadaan barang dan jasa di pemerintah daerah masing-masing,"pungkasnya. (lmhr) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Setelah Bekerja Selama 20 Hari, BPK RI Exit Meeting Dengan Pemkab Lampung Selatan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Setelah bekerja selama 20 hari, Tim Pemeriksa Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) Perwakilan Provinsi Lampung menggelar exit meeting dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan, Jum'at (25/2/2022). Exit meeting tersebut berkenaan dengan pemeriksaan interim atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2021 pada Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan dan Instansi terkait lainnya. Bertempat di Rumah Dinas Bupati Lampung Selatan, Tim Pemeriksa tersebut melaksanakan exit meeting sekaligus berpamitan karena telah menyelasaikan masa tugas pada tahap pendahuluan dan akan kembali pada tanggal 1 Maret 2022 mendatang untuk melakukan tahapan pemeriksaan lebih lanjut. Dalam kegiatan tersebut, Ketua Tim Pemeriksa BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung Nurmadhiyah Pulungan menyampaikan, mengenai rangkaian pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah, yang telah dilaksanakan maupun yang akan dilaksanakan di Kabupaten Lampung Selatan. "Pemeriksaan kami ini pak, merupakan rangkaian dari pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah dan ini adalah tahap pendahuluan. Jadi pendahuluan ini kami laksanakan sebelum Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan menyampaikan Laporan Keuangan," jelasnya. Setelah menyelesaikan tahap pendahuluan, lanjut Nurmadhiyah, Tim Pemeriksa BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung akan kembali untuk melakukan pemeriksaan terperinci, setelah Pemkab Lampung Selatan menyerahkan Laporan Hasil Keuangan Daerah Tahun Anggaran 2021. "Jadi pada saat ini kami belum menyampaikan hasil pemeriksaan. Hasilnya nanti akan dilaksanakan sekalian pada saat berakhirnya masa perinci dan penentuan opini," ungkap Nurmadhiyah lebih lanjut. Sementara, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto mengucapkan terimakasih kepada Tim Pemeriksa BPK Perwakilan Provinsi Lampung yang telah menyelesaikan pemeriksaan pada tahap pendahuluan, terkait dengan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2021. "Saya selalu menekankan kepada jajaran OPD (Organisasi Perangkat Daerah) untuk proaktif untuk kelancaran-kelancaran pemeriksaan, karena demi kebaikan kita semua. Menekankan lebih tajam lagi, belajar dari sejarah. Jadi kita harus benar-benar, Sekda sebagai pemandu untuk administrasi," ujar Nanang. Nanang menekankan, agar Jajaran Pemkab Lampung Selatan dapat bertindak secara profesional dalam menjalankan tahapan pemeriksaan. Dengan demikian, diharapkan Pemkab Lampung Selatan dapat kembali mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2021. "Saya harapkan juga Jajaran OPD harus benar-benar real, karena ini menyangkut kredibilitas daerah juga bilamana kita sudah mendapat Opini WTP terus kemarin kita mendapatkan penghargaan penyerapan anggaran tertinggi se-Indonesia, ini kan suatu hal yang tidak mudah, lebih sulit mempertahankan hal-hal yang sudah kita capai," tuturnya. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Sambangi Kediaman Warganya Yang Kurang Mampu, Bunda Winarni Berikan Bantuan Kebutuhan Pokok dan Pengobatan

CANDIPURO - Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Selatan kembali tunjukkan perhatian dan kepeduliannya untuk warga yang membutuhkan. Jumat (25/02/2022). Adalah Saiman (46) warga desa Sinar Palembang Kecamatan Candipuro yang tidak bisa berjalan akibat ada saraf bagian belakang yang terjepit. Sutarmi yang merupakan istri dari saiman mengatakan suaminya sudah 3 tahun mengidap penyakit ini dan selama dua bulan terkahir suaminya tidak dapat berjalan. "Sudah 3 tahun suami saya ini menderita saraf terjepit tapi masih beraktifitas, selama 2 bulan terakhir ini udah gak bisa jalan lagi". Ucap sutarmi Suami Sutarmi ini sudah pernah menjalani pengobatan di beberapa rumah sakit yang ada di Lampung, namun karena keterbatasan biasanya 1 tahun belakangan ini hanya dirawat dirumah. Winarni datang didampingi Kepala Dinas Kesehatan Lampung Selatan Jhoniyansyah dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Lampung Selatan Yani Thamrin hadir juga Camat Candipuro Ahmad Solatan. Kedatangan Winarni berserta rombongan ke kediaman bapak saiman disambut hari oleh saiman dan istri. "Alhamdulillah ini merupakan suatu kehormatan bagi kami sekeluarga, sudah dijenguk ibu bupati dan rombongan, kami tidak bisa membalas kebaikan ibu, kami hanya bisa mendoakan agar ibu sekeluarga diberikan kesehatan dan rizki". Kata Saiman Pada kesempatan ini Winarni menyerahkan Bantuan berupa bahan pokok dan sejumlah uang yang digunakan untuk pengobatan Saiman "Ini pak ada bantuan dan titipan dari bapak bupati untuk bapak dan keluarga semiga berkah, bermanfaat dan bisa digunakan untuk pengobatan bapak saiman". Sementara itu Camat Candipuro mengatakan dirinya beserta pemerintah kecamatan siap membantu dan mensuport bapak Saiman sampai tuntas. (Kmf) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Galakkan Penghijauan dan Optimalisasi Lahan, Bunda Winarni Kembali Tanam Pohon Di Kebun Edukasi Lamsel

KALIANDA - Ketua Tim Penggerak PKK Hj. Winarni Nanang Ermanto ikuti kegiatan Tanam pohon di Kebun Edukasi Kalianda, Jumat (25/02/2022). Kegiatan tanam pohon ini merupakan program dari Mahasiswa KKN Dharma Jaya yang bekerja sama dengan Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Lampung Selatan. Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Lampung Selatan Bibit Purwanto menyampaikan dirinya mendapat undangan dari Mahasiswa IBI Dharma Jaya. "Saya mendapat undangan dan ajakan tanam pohon, dan mereka memang sudah menyiapkan tanaman yang akan ditanam. dan saya langsung menerima untuk langsung di lakukan". Kata Bibit Menurutnya ini merupakan ajakan yang perlu di apresiasi, karena tujuannya adalah penghijauan dan pengoptimalan lahan. Sementara itu Winarni yang di dampingi oleh Ketua DWP Lampung Selatan Yani Thamrin dan Kepala Dinas Kesehatan Lampung Selatan Jhoniyansyah menilai kegiatan ini perlu dilanjutkan. "Ini merupakan gerakan yang digagas oleh kaum milineal yang sifatnya membangun dalam bidang perbaikan lingkungan". Ucap Winarni Beliau mengharapkan kegiatan ini bisa menjadi contoh untuk para Mahasiswa yang sedang praktek di masyarakat agar perduli terhadap lingkungan. Pohon yang ditanam pada kegiatan ini pohon glodokan tiang yang disiapkan oleh para mahasiswa IBI Dharma Jaya. Salah satu Mahasiswa Dharma Jaya mengucapkan Terima kasih atas apresiasi yang diberikan Dinas dan ibu Bupati. (Kmf) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Klarifikasi Pernyataan Bupati Saat Penyerahan SK. THLS Satpolpp

KALIANDA - Pemberitaan negatif perihal pernyataan Bupati Lampung Selatan yang terkesan arogan pada acara penyerahan SK anggota Satpol PP, pada Senin (21/2/2022), dibantah keras oleh Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto. Nanang Ermanto menyatakan tidak pernah mengatakan "akan mematikan orang yang berani mengganggu kinerjanya" sebagaimana diberitakan oleh media online redaksisatu.id. "Masa saya akan mematikan orang yang mengganggu kinerja saya. Itu sama saja saya membunuh. Gak mungkinlah" kata Bupati Nanang Ermanto. Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kominfo Lampung Selatan, M. Sefri Masdian pun turut membantah apa yang tertulis pada media online tersebut. Sefri mengaku, pada Senin (21-2-2022) saat pembagian SK. THLS Satpolpp di Aula Sebuku, dirinya juga mengaku berada di Aula Sebuku dan turut mendengarkan apa yang disampaikan oleh Bupati Nanang Ermanto saat memberikan sambutan. "Tidak ada kalimat Bupati yang menyatakan (" akan mematikan orang yang berani mengganggu kinerja saya. Kalau orangnya tidak bisa saya matikan maka riskinya akan saya matikan").Tidak pernah kalimat itu terlontar dari pak Nanang,"tegas Sefri saat ditemui diruang kerjanya. Sefri Masdian meminta masyarakat untuk jeli, bijak dan tidak menelan mentah-mentah apa yang tertulis pada media online tersebut. Bisa saja yang tertulis pada media tersebut salah kutip atau nara sumber salah mengartikan apa yang disampaikan oleh Bupati. Dirinya menduga, pernyataan narasumber yang diwawancarai oleh wartawan media online Redaksisatu.id tidak sesuai dengan apa yang disampaikan oleh Bupati. "Mungkin narasumbernya menterjemahkan menurut versinya sendiri tanpa melihat atau mendengar rekaman aslinya, lalu disampaikan ke media," kata sefri. Lebih lanjut sefri menjelaskan, apa yang disampaikan oleh Bupati Nanang Ermanto pada acara pembagian SK. THLS pada Senin (21-2-2022) di Aula Sebuku, Rumah Dinas Bupati, maknanya lebih menekankan pada kekompakan, gotong-royong, motivasi, kerjasama, tidak mengkotak-kotak maupun mengadu domba. Dan itu ditekankan pada jajarannya disetiap kali kesempatan agar para jajarannya dapat bekerja sesuai dengan koridor dan terpacu untuk melakukan terobosan atau inovasi-inovasi untuk memajukan lampung selatan. "Kegagalan suatu organisasi adalah manajemen konflik dan adu domba serta membangun sistem kotak-mengkotak. Saya tidak mau melihat itu, pasti ketauan dengan saya. Kalo enggak ketauan, kalo enggak mati orangnya, mati rejekinya,"jelas Sefri mengutip penggalan rekaman asli Bupati Nanang Ermanto saat berbicara di Aula Sebuku, Senin (21-2-2022). "Jika kita bandingkan dengan yang tertulis pada media online tersebut dengan rekaman suara pak Bupati, kan berbeda" tambah Sefri. "Apabila ada informasi yang sekiranya janggal atau aneh, sebaiknya dilakukan konfirmasi pada sumbernya atau crosscheck terlebih dahulu," pinta Sefri. "Ya intinya, masyarakat juga harus lebih bijak dalam memilih infomasi, sumbernya pun harus jelas, jangan mudah di adu domba, jangan mudah terprovokasi yang nantinya akan berdampak pada rusaknya persatuan dan kesatuan,"pungkasnya. (kmf). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Terima Kunjungan TK Bintang Sakti, Winarni Kenalkan Kesenian Tradisional Khas Lampung Pada Anak Usia Dini

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) sekaligus Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto, menerima kunjungan dari TK Bintang Sakti, Kecamatan Tanjung Bintang, pada Rabu (23/2/2022). Dalam kesempatan itu, Bunda Winarni yang didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Yespy Cory sempat melaksanakan kegiatan melukis bersama dengan anak-anak dari TK Bintang Sakti di Kebun Edukasi Lampung Selatan. Usai melukis, Bunda Winarni mengajak anak-anak untuk melihat dan memperkenalkan secara langsung kesenian tradisional khas Lampung yang berupa kain tapis, topeng dan berbagai kerajinan lainnya yang terdapat di Galeri Dekranasda, Kecamatan Kalianda. Kepala Pengelola TK Bintang Sakti Bunda Dari mengatakan, tujuan dari kunjungan tersebut yaitu guna memberikan edukasi terhadap anak didik, mengenai kerajinan dan kesenian yang dimiliki oleh Provinsi Lampung khususnya Kabupaten Lampung Selatan. "Kami dalam kunjungan ini selain mengajak anak-anak jalan, kami juga ingin memberikan edukasi tentang kerajinan dan kesenian yang ada di Lampung Selatan serta mengajak anak untuk berkreasi dalam melukis,"  ujarnya. Sementara, Bunda Winarni mengucapkan banyak terima kasih kepada TK Bintang Sakti yang telah memilih mengunjungi Dekranasda Lampung Selatan, sebagai wadah untuk memberikan edukasi kepada anak mengenai kerajinan dan kesenian khas daerah. Menurutnya, pengenalan kerajinan dan kesenian khas daerah terhadap anak usia dini sangat penting dilakukan, sebagai upaya dalam memahami keanekaragaman budaya yang dimiliki oleh Indonesia. "Saya sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini, selain mereka senang bisa bermain, mereka juga diberikan pengetahuan tentang kerajinan tradisional yang ada di Lampung khususnya Lampung Selatan," ujar Bunda Winarni. Oleh karena itu, Bunda Winarni berpesan kepada Pengelola TK Bintang Sakti agar terus meningkatkan pelayanan terhadap anak didik serta dapat mewujudkan Pelayanan PAUD Holistik Integratif. "Saya berpesan kepada para Bunda TK Bintang Sakti untuk terus meningkatkan pelayanan, gak mudah mendidik anak usia dini, tapi ini adalah tantangan kita sebagai pendidik anak bangsa. Pendidikan pada anak usia dini ini adalah yang terpenting, untuk menjadi dasar perkembangan anak dimasa depan," tuturnya. Bunda Winarni berharap, kegiatan memperkenalkan kerajinan dan kesenian terhadap peserta didik dapat terus terlaksana secara rutin dan berkelanjutan. Dengan begitu, akan berdampak terhadap bertambahnya wawasan dan pengetahuan anak usia dini. "Ini merupakan program pendidikan yang bagus dan saya harap ini dapat terlaksana secara rutin dan dapat menjadi contoh bagi PAUD lainnya," harapnya. Untuk diketahui, pada kegiatan tersebut juga turut dilaksanakan penyerahan kerajinan berupa topi lukis, gelang dan jilbab hasil dari anak-anak TK Bintang Sakti kepada Bunda Winarni. (KMF). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto Menghadiri Pengukuhan Dewan Pimpinan MUI

Bandar Lampung, Diskominfo lamsel- Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menghadiri pengukuhan Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Lampung, di Ballroom Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung, Bandar Lampung, Rabu 23/02/2022. Hadir pada kesempatan tersebut Gubernur Provinsi Lampung Arinal Djunaidi,Walikota Bandar Lampung Eva Dwiyana,Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona dan Walikota Metro dr. H. Wahdi Siradjuddin.Pengukuhan tersebut tetap mengedepan protokol kesehatan sesuai aturan pemerintah dengan menjaga jarak dan mengurangi keramaian. KH.Moh Mukri selaku Ketua Umum MUI Provinsi Lampung terpilih mengatakan, MUI Provinsi Lampung berkomitmen untuk menyampaikan ajaran-ajaran Islam yang damai, ajaran-ajaran Islam yang sejuk dan ajaran Islam yang wasabbiyah, dan MUI berkomitmen untuk selalu bersinergi dengan pemerintah, kalaupun kami memberikan saran atau kritik kepada pemerintah tentunya kami akan menyampaikan dengan cara yang santun dan baik. "Kami MUI provinsi Lampung periode 2021 s.d 2026 yang baru saja dikukuhkan langsung oleh ketua umum MUI pusat dan tentu kami diminta berkomitmen dan memberikan janji bahwa kehadiran MUI Provinsi Lampung harus bisa membawa suasana damai, suasana rahmatan lil alamin,"ucapnya. Mukri juga mengapresiasi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, karena beliau sangat konsen, berulang kali beliau juga menanyakan dan memberikan pesan jangan sampai di jajaran MUI itu berisi orang-orang yang radikal, karena MUI sejak terbentuk sejak tahun 1975 selalu berkomitmen menjaga Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Untuk menjaga religiusitas bahwa pak gubernur berencana untuk kantor MUI akan segera dibenahi dan di tata, ini adalah bentuk komitmen beliau untuk mewujudkan Lampung yang adem, Lampung yang sejuk dan Lampung yang rukun,"tuturnya. Ditempat yang sama,Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengucapkan selamat dan sukses kepada MUI Provinsi 2022-2026 semoga pengurus yang baru diberikan Taufik dan hidayah dalam menjalankan peran dan fungsi Khadimul Ummah dan Shadiiqul Hukumah pelayan umat dan di provinsi Lampung yang sama-sama kita cinta. "Bahwa MUI Provinsi Lampung akan semakin eksis dan kontributif serta bersinergi dalam memperkuat kerja sama dengan lembaga-lembaga pemerintah perguruan tinggi dan lembaga-lembaga sosial keagamaan lainnya sehingga di provinsi Lampung kedepannya benar-benar dapat dirasakan oleh umat dan masyarakat Lampung secara umum,"jelasnya. Menutup Sambutannya,Arinal juga mengatakan dalam mewujudkan cita-cita bersama diantaranya adalah merajut kebersamaan atas dasar islamiyah ukhuwah wathaniyah dan ukhuwah insaniyah dalam ikhtiar untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan kerukunan nasional serta demi terwujudnya umat Islam yang berkualitas dan berkarakter Islam rahmatan lil alamin. "saya ingin mengingatkan peran dan tanggung jawab sebagai lembaga swadaya masyarakat yang mewadahi ulama dan cendekiawan muslim untuk membimbing membina mengayomi kaum muslim ini penting,"pungkasnya. (lmhr) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Lampung Selatan Menghadiri Soft Opening Klinik Rawat Inap Cendana Jatimulyo

Jati Agung , Diskominfo lamsel- Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menghadiri sekaligus Soft Opening Klinik Rawat Inap Cendana, Rabu, 23/02/2022. Menyambut kehadiran Bupati berserta Rombongan, Klinik Cendana menyajikan lagu yang berjudul Lampung Selatanku sebagai salam selamat datang. Tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, klinik Cendana menyediakan tempat cuci tangan dan hand sanitizer serta pengecekan suhu tubuh dan menjaga jarak untuk meminimalisir penyebaran covid-19 varian omicron. Acara yang bertempat di Halaman Klinik Rawat Inap Cendana tersebut juga dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Joniansyah serta Direktur Rumah Sakit Bob Bazar dr.Putra Harapan, dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lampung Selatan M.Sefri Masdian. Tidak hanya itu, hadir pula Anggota Dewan Pengawas BPJS Kesehatan Provinsi Lampung Siruaya Utamawan, Anggota DPRD Lampung Selatan Rosdiana serta Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Provinsi Lampung Wira hadi kusuma serta Camat Jatiagung Eko Irawan. Wira hadi kusuma selaku Direktur PT. Mukayfa Sentosa Abadi yang membawahi Klinik Rawat Inap Cendana mengucapkan terimakasih karena Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan telah mengeluarkan izin operasional Klinik Rawat Inap Cendana ini per tanggal 27 Januari 2022, sehingga kami dapat menjalankan operasional untuk melayani masyarakat. "Ribuan terimakasih kami kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan karena telah memberi kepercayaan kepada kami untuk melayani masyarakat dalam hal melayani kesehatan masyarakat dengan baik dan benar tentunya," ungkapnya. "Dan Kami berharap dukungan dari stakeholder dan kami siap bersinergi/ berkolaborasi dengan stakeholder yang ada untuk memberikan pelayanan kesehatan sesuai dengan undang-undang kesehatan", imbuhnya. Wira juga menjelaskan, Klinik Cendana memiliki Fasilitas UGD 24 jam, fasilitas rawat inap ada 8 bad, dan kebidanan, serta instalasi farmasi, dan serta melakukan pelayanan langsung ke tempat objek medical. "Kami kedepan terus berharap bimbingan dalam pengoperasian dan akan selalu berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Selatan yang tentunya kami dapat menjadi bagian dalam melayani kesehatan masyarakat,"tuturnya. Wira juga menambahkan,dalam sepekan kedepan Klinik Rawat Inap Cendana mengadakan pengobatan gratis juga mengadakan sunatan massal, kami berharap kegiatan tersebut dapat mendukung program-program Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan. Pada kesempatan itu Bupati Lampung Selatan H.Nanang Ermanto mengatakan, Sebagai sarana kesehatan, sebuah klinik atau fasilitas kesehatan harus bisa memberikan pelayanan prima dan baik serta memberikan rasa nyaman serta aman bagi pasien maupun keluarga pasien. "Sebagai Pimpinan Daerah saya merasa bangga serta memberikan apresiasi yang tinggi khususnya kepada Bapak Wirahadikusumah, SP beserta seluruh tenaga kesehatan di Klinik Rawat Inap Cendana ini atas kontribusinya terhadap program kesehatan di Kabupaten Lampung Selatan,"ucapnya. Yang lebih penting, Nanang Ermanto berpesan untuk memberikan pelayanan yang terjangkau oleh semua kalangan masyarakat, tanpa melihat kondisi ekonomi dari pasien, baik itu pasien umum, pasien dengan Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas), Jaminan Persalinan (Jampersal) dan juga pasien pengguna BPJS sehingga Pembangunan Bidang Kesehatan yang merupakan salah satu prioritas di Kabupaten Lampung Selatan dapat terwujud. "Saya berpesan untuk memberikan perhatian penuh untuk urusan kesehatan masyarakat. Oleh karenanya, keberadaan Klinik Cendana ini saya harap dapat menjadi solusi yang tepat untuk  mendukung program pembangunan kesehatan masyarakat kita, terutama warga masyarakat yang berada jauh dari Rumah Sakit Umum Daerah,"pesannya. Orang nomor satu di Lampung Selatan tersebut berharap, dengan kinik Cendana ini bisa menjadi salah satu alternatif pemenuhan kebutuhan fasilitas kesehatan bagi masyarakat yang ada di Desa Jatimulyo dan sekitarnya, sehingga akan memberikan manfaat yang besar kepada masyarakat, mengingat di masa Pandemi Covid-19 ini pemeriksaan kesehatan menjadi kebutuhan yang mendesak untuk dilakukan. "saya minta pada Klinik Cendana untuk selalu optimal dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat serta saya juga berharap kepada masyarakat khususnya warga Desa Jatimulyo dan sekitarnya untuk memanfaatkan keberadaan Klinik Cendana ini sebagai tempat dan tujuan meminta bantuan pengobatan medis,"tutupnya. Dan pada kesempatan itu pula, Bupati Lampung Selatan berkesempatan merasakan pelayanan kesehatan dari Klinik Cendana yakni donor darah.(lmhr) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Targetkan Predikat Madya, Gugus Tugas KLA Lampung Selatan Perbaiki Kualitas dan Kuantitas Inovasi

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan melalui Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak (KLA) Lampung Selatan targetkan predikat Madya pada penilaian KLA Tahun 2022 mendatang. Ketua Gugus Tugas KLA Lampung Selatan Aryan Saruhian mengungkapkan, untuk mewujudkan hal tersebut pihaknya bersama jajaran terkait akan melakukan pembenahan terhadap kualitas dan kuantitas inovasi yang telah dilakukan. "Kita perlu peningkatan, baik kualitas maupun kuantitas dari sisi inovasi yang telah kita lakukan. Bukan saja banyaknya inovasi tapi juga kualitas inovasi, karena ini tiap tahun selalu dinilai oleh Kemendagri (Kementerian Dalam Neger)," ungkap Aryan pada Rapat Gugus Tugas KLA Lampung Selatan yang berlangsung di aula rajabasa, setdakab setempat, Rabu (23/2/2022). Lebih lanjut Aryan mengungkapkan, dengan pembenahan terhadap inovasi yang ada akan berdampak pada optimalisasi program yang telah direncanakan, sehingga mampu meningkatkan hasil penilaian KLA yang akan dilaksanakan pada beberapa bulan kedepan. "Mudah-mudahan dengan kerjasama kita, gotong royong kita, inovasi kita, kita bisa meningkatkan nilai khususnya di klaster ke-4. Ini terkait dengan persentase wajib belajar 12 tahun, ibu forum anak dan pak bupati selalu menyampaikan tidak boleh lagi ada masyarakat kita yang putus sekolah," ungkapnya lebih lanjut. Sementara, Bunda Forum Anak Kabupaten Lampung Selatan Winarni Nanang Ermanto mengajak seluruh stakeholder terkait, agar lebih perduli dan memperhatikan hal-hal yang menjadi kebutuhan anak dalam proses pertumbuhan dan perkembangan. Menurutnya, anak merupakan generasi penerus yang sangat potensial untuk kemajuan bangsa kedepan, sehingga harus dilindungi dan dipenuhi haknya. Dengan begitu, anak dapat tumbuh dan berkembang secara wajar sesuai dengan hakikat dan martabat kemanusiaannya. "Banyak sekali kekurangan kita, saya harap kekurangan kita ini menjadi semangat kita untuk memperbaikinya. Saya selaku Bunda Forum Anak berharap sekali agar anak-anak di Lampung Selatan ini suaranya didengar," kata Winarni. Oleh karenanya, Winarni berharap penilaian KLA tidak hanya dijadikan sebagai ajang untuk mendapatkan penghargaan dari Kementerian Pemberdayaan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, namun harus benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat terutama anak-anak. "KLA ini bukan hanya kita melihat penilaiannya harus naik, dari pratama harus naik ke madya, nindya sampai utama, itu hanya sebuah bonus bapak ibu sekalian. Tetapi yang lebih penting, apa yang ada di catatan-catatan dari pusat untuk penilaian dari klaster 1 sampai 5 memang benar-benar terwujud," ungkapnya. Pada kesempatan itu, Winarni juga meminta agar seluruh jajaran terkait dapat saling berkordinasi dan bersinergi dalam memenuhi 5 klaster penilaian KLA, sehingga perlindungan terhadap anak dapat benar-benar terwujud dan dirasakan manfaatnya. "5 klaster yang ditetapkan oleh Pemerintah Pusat melalui penilaian KLA, inilah yang harus kita lengkapi. Karena ketika ini telah kita lengkapi ini akan benar-benar menyentuh, apa yang kita rencanakan, kita anggarkan bersama-sama harus benar-benar terwujud dan sampai ke anak-anak," pungkasnya. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Mendagri Minta Tanamkan Nilai Dasar Ber-Akhlak Sebagai Transformasi Budaya Kerja Di Era 4.0

Kalianda, Diskominfo Lamsel - Presiden Jokowi telah meluncurkan nilai dasar (core values) aparatur sipil negara (ASN) Ber-Akhlak pada Juli 2021 silam. Ber-Akhlak sendiri merupakan upaya yang dibangun Pemerintah Indonesia dalam mendorong para aparatur bekerja secara optimal. Ber-Akhlak merupakan singkatan dari berorientasi pada pelayanan, akuntebel, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif. Guna mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat dan menjadikan aparatur sipil negara (ASN) yang adaptif, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mengharapkan para ASN dapat menanamkan pola pikir nilai dasar Ber-Akhlak dengan jargon bangga melayani bangsa. Hal tersebut disampaikan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian saat memberikan arahan dalam acara Transformasi Budaya Kerja Kemendagri di Era 4.0 yang juga di ikuti oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Selatan Thamrin beserta jajaran dari aula krakatau kantor bupati setempat yang dilaksanakan secara virtual, Rabu (23/2/2022). Mendagri menegaskan dengan menerapkan nilai-nilai ber-akhlak diharapkan terbentuknya budaya kinerja ASN yang mandiri, kreatif, inovatif serta kemampuan dan komitmen yang tinggi dalam menjalankan tugasnya. "Budaya berikutnya adalah akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif. Budaya-budaya tersebut akan mendorong para aparatur bekerja dengan benar. Hal itu juga bakal mengubah paradigma aparatur dalam bekerja menjadi lebih optimal," tegas Mendagri. Pada kesempatan yang sama, Tito Karnavian juga mengungkapkan di era revolusi Industri 4.0 akibat dari berkembangnya teknologi digital dan internet berpengaruh terhadap budaya dan disiplin kerja. "Budaya kerja merupakan suatu organisasi komitmen yang luas dalam upaya untuk membangun sumber daya manusia, proses kerja, dan hasil kerja yang lebih baik. Budaya kerja di era revolusi industri 4.0 mampu mengubah kinerja suatu karyawan akibat adanya perkembangan teknologi," tambah Tito. Lebih lanjut Mendagri memaparkan dengan adanya teknologi digital dan internet yang semakin maju akan mengubah kebiasaan-kebiasaan pekerja di era revolusi industri sebelumnya. "Era teknologi Informasi membuat dunia ini menjadi kampung kecil, kemajuan teknologi informasi membuat semua informasi dimanapun berada sepanjang ada jaringan dengan internet kita bisa terhubung," lanjut Mendagri. Mendagri mencontohkan saat ini dengan kemajuan teknologi sebuah pekerjaan dapat dilakukan secara fleksibel dimanapun dan kapanpun berada selagi terhubung dengan teknologi. "Sebagai contoh dengan kemajuan teknologi saat ini karyawan dapat melakukan pekerjaannya dengan fleksibilitas jam kerja dan tempat kerja, artinya karyawan dapat bekerja dimana saja tanpa adanya keterbatasan tempat dan waktu, karena teknologi dan internet dapat diakses dimanapun dan kapanpun," lanjutnya. Namun dengan berkembangnya revolusi industri 4.0 Tito juga mengingatkan masih ada unsur budaya kerja yang harus dipertahankan yaitu sikap terhadap pekerjaan, kejujuran, kerjasama tim dan tanggung jawab untuk terus membenahi diri menjalankan tugas secara optimal. "Tolong manfaatkan betul momentum ini jadikan momentum kita untuk introspeksi diri dan mari kita benahi bersama mulai dari sumberdaya manusia kita agar lebih terlatih dan terdidik ditengah era 4.0 ini," tambahnya. Pada akhir sesi, Mendagri optimis ASN ber-akhlak menuju Indonesia emas bukan sesuatu jargon semata dan bukan hanya sebuah mimpi jika dilaksanakan dengan benar dan sungguh-sungguh dengan kerjasama dari berbagai pihak. "Maka Indonesia menjadi negara dengan kekuatan yang dominan benar akan terjadi salah satunya melalui ASN ber-akhlak menuju Indonesia emas bukan sesuatu jargon semata dan bukan hanya sebuah mimpi belaka namun bisa terwujud," pungkasnya. (HY). [..]

Dibuat oleh : P