Berita

gambar
Lihat Berita
Berita

Jaga Stabilitas Pasokan dan Harga Jelang Nataru 2023, Dinas Ketahanan Pangan Lampung Selatan Gelar Pangan Murah.

KALIANDA, Diskominfo Lamsel- Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lampung Selatan melaksanakan Gelar Pangan Murah dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga pangan menghadapi Natal 2022 dan Tahun baru 2023. Selain itu, gelar pangan murah juga menjadi upaya Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan dalam hal pengendalian inflasi di Lampung Selatan pada sektor pangan. Hal tersebut di sampaikan oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lampung Selatan Ir. Yensen Mulia saat membuka gelar pangan murah di Lapangan Korpi, komplek pemda setempat, Senin(12/12/2022). "Gelar pangan murah ini tujuannya, bagaimana stabilitas harga dan ketersediaan pangan di daerah selalu terjaga dan terjamin," ucapnya. Dirinya menerangkan, pelaksanaan gelar pangan murah dilaksanakan hari ini dan besok (12-13 Desember 2022) di Lapangan Korpri. Kemudian pada tanggal 15 Desember 2022 akan di gelar di Kecamatan Rajabasa tepatnya di Lapangan Merpati. "Kita harap masyarakat dapat memanfaatkan pangan murah ini apa yang bisa distok silahkan dibeli, sehingga ketika nanti ada lonjakan harga masyarakat sekalian sudah mempunyai stok di rumah dengan harga yang terjangkau," tambahnya. Pada gelaran pangan murah ini, berbagai produk pangan pokok seperti beras dengan harga jual Rp 9.000-10.000 perliter, cabai 25.000/kg, bawang 25.000 kg, telur 27.000/kg minyak 13.000/liter dan kebutuhan pokok lainnya hingga sayur organik ikut dipasarkan pada kegiatan tersebut. Di kesempatan yang sama, terlihat Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto ikut meninjau lokasi dilaksanakannya pangan murah. Dirinya mengungkapkan, kegiatan tersebut guna mengantisipasi adanya lonjakan harga menyambut Natal dan Tahun Baru. "Ini kan menjelang Tahun Baru dan hari Natal biasanya pada hari momen tersebut akan ada lonjakan lonjakan harga sehingga gelar pasar murah ini menjadi antisipasi kita," ucap Nanang. "Termasuk juga sebagai upaya nyata Pemerintah Daerah dalam pengendalian inflasi dari sektor pangan, jadi pemda terus mengupayakan perbanyak titik-titik pasar murah ini bagi masyarakat," jelas Nanang. (Hy) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Sampaikan Amanat Bupati Lampung Selatan Dalam Apel Mingguan, Muhadi Himbau Waspadai Cuaca Ekstrim

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Pelaksana Tugas (Plt) Asisten Ekonomi Pembangunan Muhadi, menjadi pemimpin apel mingguan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan yang berlangsung di Lapangan Korpri Pemkab setempat, Senin (12/12/2022). Menyampaikan sambutan Bupati Lampung Selatan Muhadi mengatakan, kegiatan Apel Mingguan ini hendaknya dapat menjadi salah satu cara dalam meningkatkan kedisipilinan sekaligus meningkatkan silaturahmi dan rasa kebersamaan antar seluruh ASN di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan. "Untuk penegakkan kedisiplinan bagi seluruh ASN, baik PNS maupun THLS, maka Pemerintah Daerah melalui Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Lampung Selatan terus melakukan berbagai upaya salah satunya dengan menerapkan absensi online maupun absensi sidik jari sebagai bentuk upaya untuk meningkatkan sikap disiplin kita semua," ucapnya. Perlu ketahui, absensi online maupun absensi sidik jari akan menjadi tolak ukur optimalisasi dan efektivitas kinerja seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan. Oleh karenanya, kepada seluruh ASN untuk mematuhi setiap aturan yang diberlakukan oleh Pemerintah Daerah serta melaksanakan tugas dengan Totalitas serta dedikasi dalam menunjukkan integritas yang tinggi sebagai abdi Negara. Muhadi juga menghimbau, memasuki musim penghujan diujung tahun 2022 kepada seluruh ASN agar mewaspadai sekaligus mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana alam, seperti banjir, tanah longsor yang diakibatkan oleh cuaca ekstrim. "Selain itu kita juga harus mewaspadai mewabahnya penyakit DBD, karena biasanya diakhir tahun curah hujan sangat tinggi. Dari beberapa hal tersebut, saya harap dapat menjadi perhatian kita semua, terutama pada BPBD, Dinas Kesehatan dan seluruh Instansi terkait lainnya," pungkasnya. (lmhr) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Winarni Beri Bantuan Ardalefa Rakit Anak Penyandang Disabilitas Di Kecamatan Natar

NATAR, Diskominfo Lamsel - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Selaran Hj. Winarni Nanang Ermanto kembali menunjukkan perhatian dan kepeduliannya terhadap warganya yang membutuhkan uluran tangan. Berlokasi di Desa Merak Batin Kecamatan Natar, pada Minggu (11/12/2022), Istri dari orang nomor satu di Lampung Selatan itu memberikan bantuan dan santunan kepada lansia dan disabilitas. Bunda Winarni didampingi para Pejabat Kecamatan dan Anggota DPRD menyerahkan langsung bantuan dan santunan kepada penerima bantuan, Ardalefa Rakit (13) yang merupakan penyandang disabilitas pengidap kelainan pada ototnya sehingga tidak mampu lagi beraktivitas. Suharni Ibunda ardalefa mengatakan, kelainan pada putranya tersebut mulai terlihat saat menginjak usia 9 tahun. Yang mana, sebelumnya masih bisa melakukan aktivitas secara normal seperti anak pada umumnya. Dengan kondisi yang dialami putranya tersebut, Suharni mengungkapkan sangat membutuhkan bantuan untuk menjalani pengobatan, terutama kursi roda khusus untuk membantu putranya beraktivitas. "Anak saya ini sebelumnya normal dan masih bersekolah, tapi waktu kelas 3 terlihat mulai sakit dan kata dokter ada kelainan otot dan sampai sekarang ini sudah tidak bisa berkatifitas," ungkap suharni. Mengetahui hal tersebut, Bunda Winarni bersama dengan Pemerintah Daerah, menyatakan akan berupaya semaksimal mungkin dalam membantu kebutuhan pengobatan Ardalefa. "Kami bersama Pemerintah Daerah akan berupaya untuk membantu apa yang menjadi kebutuhan ibu dan Ardalefa," ungkap Winarni. Dirinya juga menyampaikan, apabila terdapat kendala dalam proses pengobatan dan membutuhkan bantuan, dapat segera melaporkan ke pihak terkait sehingga bisa segera ditangani. "Ibu kalau ada yang dibutuhkan untuk keperluan dan pengobatan segera dilaporkan ya, biar nanti bisa segera di berikan bantuannya," ungkap Winarni. Untuk diketahui, selesai memberikan bantuan Winarni melakukan giat senam bersama masyarakat se-Kecamatan Natar. (KMF). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Kunker ke Lamsel, Komisi IV DPR RI Bersama Dirjen PSDKP KKP Gelar Sosialisasi Kebijakkan Pengawasan Perizinan Berusaha Bidang Perikanan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Selatan Thamrin S.Sos., M.MM menghadiri acara Sosialisasi Kebijakkan Pengawasan Perizinan Berusaha di Bidang Perikanan dan Penguatan Peran Serta Masyarakat Dalam Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan, pada Minggu (11/12/2022). Kegiatan yang digelar di Desa Negara Ratu Kecamatan Natar itu merupakan Kunjungan Kerja Komisi IV DPR RI bersama Direktorat Jendral (Dirjen) Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP). Atas nama Pemerintah Daerah dan Masyarakat Lampung Selatan, Sekda Thamrin mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas kunjungan kerja serta terlaksananya sosialisasi kebijakkan pengawasan perizinan berusaha di bidang perikanan. Ia menerangkan, potensi sumber daya kelautan yang dimiliki Kabupaten Lampung Selatan sangat besar, hasil penangkapan ikan dan produksi perikanan Laut tergolong stabil dari tahun ketahun. "Dapat saya sampaikan bahwa potensi sumber daya kelautan yang dimiliki Kabupaten Lampung Selatan sangat besar, dimana dengan luas garis pantai 247,76 Km, dengan 7 (Tujuh) Kecamatan Pesisir, hasil penangkapan ikan dan produksi perikanan Laut tergolong stabil dari tahun ketahun," jelasnya. Sementara, Direktur Jenderal PSDKP Laksda TNI Adin Nurawaluddin, M.Han. dalam sambutannya memaparkan, bahwa pada tanggal 2 November 2020 Pemerintah telah menerbitkan Undang-undang Nomor 11 Tahun 2020 sebagai upaya mendorong percepatan investasi dengan pemberian kemudahan perizinan berusaha bagi setiap pelaku usaha. "Filosofi dari terbitnya Undang-undang Cipta Kerja ini adalah mewujudkan perizinan yang lebih mudah dan efisien, perbaikan tata kelola sumber daya, perlindungan lingkungan yang lebih menyeluruh, serta peningkatan lapangan kerja dan peluang usaha/investasi untuk sebesar-besarnya kesejahteraan masyarakat dan peningkatan pendapatan negara," jelas Dirjen PSDKP. Lebih lanjut, ia menjelaskan peran pengawasan menjadi sangat penting untuk memastikan seluruh proses kegiatan pemanfaatan ruang laut dan perikanan dari hulu sampai hilir berjalan sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Dirinya menyebut, peran KKP, dan stakeholder terkait seperti TNI AL, dan POLRI serta pemerintah daerah untuk turut serta dalam pengawasan di laut sangat penting. "Untuk itu dalam rangka memberikan pemahaman tehadap seluruh stakeholder, pada akhir Maret 2022, Ditjen PSDKP telah melaksanakan Rakernas yang salah satu tujuannya adalah untuk memberikan pemahaman yang sama kepada seluruh stakeholder," ujarnya. (Hy) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

KKP RI Gelar Perluasan Safari Gemarikan Untuk Cegah Stunting dan Gizi Buruk di Lamsel

KALIANDA (DiskominfoLS) - Upaya Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan Dalam rangka percepatan penurunan stunting dan gizi buruk terus dilakukan yang diantaranya melalui kegiatan perluasan Safari Germarikan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan berkerjasama dengan Komisi IV DPR RI. Kegiatan Perluasan Safari Gemarikan Tahun 2022 yang berlokasi di Agrowisata Kabupaten Lampung Selatan pada Sabtu, (10/12/2022) itu, ditujukan untuk sasaran para kelompok remaja, calon pengantin, anak berusia 0-59 bulan, ibu hamil dan ibu menyusui. Turut hadir pada kegiatan tersebut, Ketua Komisi IV DPR RI SUDIN, SE , Machmud, Sp.MSc Sekretaris Ditjen PDSPKP Kementrian Kelautan dan Perikanan RI , Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Lampung Ir. LIZA DERNI, M.M. , Duta Swasembada Gizi Lamsel Hj. Winarni Nanang Ermanto dan Para Kepala OPD Pemkab Lamsel. Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto dalam sambutannya menyampaikan capaian penurunan angka Stunting di Lampung Selatan telah diakui oleh Nasional. "Dalam mengatasi stunting dan gizi buruk di kabupaten ini, kita telah mendapat pengakuan baik dari BAPPENAS RI, Kemarin kita memperoleh Sertifikat Apresiasi Kategori Inovasi Penurunan Stunting Melalui Program Swasembada Gizi. tentunya ini menjadi semangat tersendiri bagi kami untuk terus berupaya dan kami optimis bahwa kabupaten lamsel akan dapat bebas stunting di tahun 2024," Jelasnya. "Saya juga berharap semoga kegiatan perluasan Safari Gemarikan ini dapat membantu upaya pemerintah dalam mencerdaskan dan meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Lampung Selatan. Kita juga akan memiliki event besar Jumbara Nasional Ke-IX dan ada juga motocross, kita haru siap. Saya yakin dengan tingkat stunting kita yang semakin turun dan adanya event-event nasional maka pertumbuhan ekonomi di lamsel akan lebih baik," Tuturnya. Sementara, Ketua Komisi IV DPR RI sudin juga menyampaikan kegiatan perluasan safari gemarikan ini tentunya untuk membangun kesadaran gizi individu maupun kolektif masyarakat supaya gemar mengkonsumsi ikan. "Saya berharap masyarakat lamsel lebih sadar lagi akan pentingnya mengkonsumsi ikan, Apabila anak-anak kita gemar makan ikan, diharapkan generasi ke depan akan menjadi pemimpin yang cerdas, mandiri, dan tangguh," Ucapnya. "Untuk itu diharapkan ikan menjadi menu utama dalam rumah tangga sehingga terjadi peningkatan tingkat konsumsi ikan masyarakat. Dengan mengkonsumsi ikan lebih tinggi, tingkat stunting pun akan lebih menurun," imbuhnya. Pada Kesempatan yang sama Machmud, Sp.MSc Sekretaris Ditjen PDSPKP Kementrian Kelautan dan Perikanan RI juga mengajak masyarakat lamsel untuk mempunyai mental dan perilaku yang baik, dengan asupan yang sehat dan bergizi yang bermanfaat untuk pertumbuhan fisik dan kecerdasan anak. "Kita harus ajak anak-anak untuk lebih banyak mengkonsumsi ikan, agar anak lebih tumbuh sehat dan cerdas," Ucapnya. "ikan memiliki kandungan omega 3 yang dapat meningkatkan kecerdasan, serta mampu memenuhi kebutuhan gizi anak selama 1.000 hari pertama kehidupan, termasuk bagi ibu pada periode persiapan kehamilan atau masa kehamilan hingga memberikan asi," terangnya. Selajutnya pada kegiatan Perluasan Safari Gemarikan tersebut diberikan pula bantuan makanan berupa paket gemarikan kepada peserta berupa olahan ikan dan ikan segar untuk masyarakat. (Rk) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Sekda Thamrin Buka Musda Ke-IX DPD PPNI Kabupaten Lampung Selatan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Lampung Selatan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-IX di Graha Sekretariat PPNI setempat, Sabtu (10/12/2022). Kegiatan yang diikuti oleh seluruh pengurus dan anggota PPNI Kabupaten Lampung Selatan dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Thamrin, S.Sos., M.M. Adapun, dalam pelaksanaaannya kegiatan ini tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19. Musda ke-IX DPD PPNI Kabupaten Lampung Selatan ini diselenggarakan dalam rangka laporan pertanggungjawaban Ketua DPD PPNI  periode 2016-2021, serta pemilihan dan pelantikan Kepengurusan periode 2022-2027 dan akan berlangsung selama dua hari kedepan. Ketua DPD PPNI Kabupaten Lampung Selatan Roslina menyampaikan, ucapan terimakasih atas dukungan dan kesempatan yang telah diberikan oleh pemerintah daerah, sehingga para perawat mampu berkarir dan memberikan pelayanan kepada masyarakat. Salah satunya, yaitu melalui program Perawat Desa. Dirinya juga mengungkapkan, kesiapan DPD PPNI Kabupaten Lampung Selatan untuk bersinergi dan memberikan dukungan dalam setiap program pembangunan daerah, terutama dalam sektor kesehatan. "Kami pun berkomitmen untuk selalu bersinergi untuk seluruh program di Kabupaten Lampung Selatan, terutamanya dibidang kesehatan, keperawatan. Dimana masyarakat Lampung Selatan membutuhkan kami, kami akan ada disana," kata Roslina. Hal senada juga disampaikan Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI Provinsi Lampung Puji Sartono, dirinya mengucapkan terimakasih dan siap mendukung semua program Pemerintah Lampung Selatan dibidang kesehatan. Puji mengungkapkan, dukungan penuh tersebut juga telah dilakukan oleh DPD PPNI Lampung Selatan, pada saat kondisi Covid-19 tengah merajalela di Kabupaten berjuluk Bumi Khagom Mufakat tersebut. "Terimakasih kepada Bupati Lampung Selatan, kami sudah melihat langsung bahwa bapak Bupati Lampung Selatan beserta jajaran telah memberikan support yang maksimal kepada para perawat di Lampung Selatan," ujarnya. Sementara itu, Sekda Kabupaten Lampung Selatan Thamrin, S.Sos., M.M mengatakan, sangat mengapresiasi dan menyambut baik terselenggaranya Musda ke-IX DPD PPNI Lampung Selatan. Ia berharap, kegiatan ini dapat mencetuskan kepengurusan yang mampu memajukan organisasi. Thamrin juga meminta kepada Kepengurusan DPD PPNI Kabupaten Lampung Selatan periode 2022-2027 agar dapat melakukan konsolidasi organisasi, demi memajukan dan mengembangkan organisasi profesi perawat secara profesional. "Saya menyambut baik pelaksanaan Musda ke-IX DPD PPNI, harapan saya apapun hasil Musda ini dapat diterima dengan baik oleh seluruh pihak demi kemajuan organisasi PPNI di Lampung Selatan. PPNI selama ini telah membuktikan perannya sebagai salah satu instrumen pelayanan kesehatan," kata Thamrin. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Tim Red Brothers Berhasil Taklukkan Tim Apdesi Kecamatan Kalianda Dengan Skor 3 - 0

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Pertandingan persahabatan antara tim Red Brothers dengan tim Apdesi Kecamatan Kalianda berlangsung di Lapangan Desa Sukaratu, Kecamatan Kalianda, pada Jum'at (9/12/2022). Dalam pertandingan kali ini, tim red brothers yang dinahkodai oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto berhasil menaklukkan tim Apdesi Kecamatan Kalianda dengan skor 3 - 0. Tim kesebelasan Apdesi Kecamatan Kalianda seakan dibuat tak berdaya oleh tim Red Brothers dalam permainan olahraga sepak bola tersebut. Hal ini terlihat sejak pertandingan dimulai, tim Red Brothers terus memberikan tekanan kepada lawannya. Serangan demi serangan terus digencarkan oleh para pemain Red Brothers pada pertandingan berdurasi 2 kali 30 menit tersebut. Sehingga akhirnya, tim kesebelasan pemerintah daerah berhasil mendominasi permainan. Serunya permainan tersebut pun sontak mengundang minat masyarakat sekitar untuk menyaksikan aksi yang diluncurkan oleh para pemain. Nampak, warga berbondong-bondong memenuhi sekitaran lapangan yang menjadi lokasi pertandingan. Istimewanya pada pertandingan kali ini, Istri dari Bupati Lampung Selatan sekaligus Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Hj. Winarni Nanang Ermanto, turut menyaksikan dan memberikan support kepada Bupati Lampung Selatan beserta para pemain lainnya. Untuk diketahui, kegiatan olahraga sepak bola tersebut menjadi agenda rutin pemerintah daerah setiap bulannya, tepatnya dihari Jum'at sore, dengan tujuan mempererat tali silaturahmi antara Pemkab Lampung Selatan dengan Pemerintahan Kecamatan dan Desa serta masyarakat setempat. (ptm/Nsy). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Nanang Hadiri FKP terkait MPP dan Penandatanganan MoU Antara Pemkab Lampung Selatan Dengan Instansi Vertikal

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menghadiri Forum Konsultasi Publik (FKP) terkait percepatan Mal Pelayanan Publik (MPP) dan penandatanganan MoU antara Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan dengan Instansi Vertikal, Jum'at (09/12/2022). Kegiatan tersebut turut dihadiri, Sekretaris Daerah Lampung Selatan, forkopimda Lampung Selatan, Kepala Perangkat Daerah, para Kepala Instansi Vertikal dan jajaran terkait lainnya, yang berlangsung di Aula Sebuku Rumah Dinas Bupati setempat. Dalam laporannya, Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPPTSP) Lampung Selatan, Achmad Hery mengatakan, FKP merupakan upaya percepatan penyelenggaraan MPP untuk menghimpun sarana dan masukan dari berbagai elemen masyarakat terkait dengan rencana Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan. "Dengan membangun sistem kerja dan sinergi yang utuh menunjukkan wajah baru birokrasi yang mengadopsi new publik service dan benar-benar menggambarkan manfaat yang luas bagi kepentingan dan kesejahteraan sesuai dengan program pemerintah pusat dan adanya gerakan Indonesia melayani," ujar Achmad Hery. "Bertujuan mengintegrasikan pelayanan untuk meningkatkan kecepatan, kemudahan, jangkauan, kenyamanan dan keamanan pelayanan dengan meningkatkan daya saing dan memberikan kemudahan pelayanan mulai dari pelayanan dasar sampai dengan pelayanan yang lainnya," ujarnya lebih lanjut. Dikesempatan tersebut, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto mengungkapkan, pembangunan Mall Pelayanan Publik merupakan komitmen Pemerintah Daerah Lampung Selatan dalam mewujudkan pengembangan potensi yang ada di Lampung Selatan. Dengan memiliki Visi “Terwujudnya Masyarakat Lampung Selatan yang Berintegritas, Maju, dan Sejahtera dengan Semangat Gotong Royong” serta untuk meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik yang profesional, transparan, efektif dan akuntabel. "Dimana penyelenggaraan MPP ini bertujuan untuk mengintegrasikan Pelayanan Publik yang diberikan oleh kementerian, lembaga, pemerintah daerah provinsi dan kabupaten/kota, badan usaha milik negara, badan usaha milik daerah, serta swasta secara terpadu pada satu tempat," ungkapnya. Nanang juga menyampaikan, Mal Pelayanan Publik ini akan menjadi Sentra Sarana Pelayanan Publik bagi seluruh warga masyarakat Kabupaten Lampung Selatan, yang nantinya akan mulai beroperasi pada awal Tahun 2023. "Dimana Mall Pelayanan Publik ini nantinya akan melayani 201 layanan yang akan dilaksanakan oleh 12 Perangkat Daerah dan 15 Instansi Vertikal yang ada di Lampung Selatan," kata Bupati Lampung Selatan. Bupati Lampung Selatan menuturkan, ada beberapa harapan yang ingin dicapai dari keberadaan Mal Pelayanan Publik ini, yaitu MPL kedepan dapat memberikan pelayanan terbaik, yang tentunya akan berdampak pada tumbuhnya investasi dan minat calon investor, sehingga mendorong kemajuan pembangunan Kabupaten Lampung Selatan. "Kehadiran Mal Pelayanan Publik akan mewujudkan percepatan pelayanan, akurasi pelayanan dan flesibilitas kerja, dengan adanya MPP diharapkan dapat membentuk pola pikir dan kinerja ASN yang lebih baik dan kehadiran Mal Pelayanan Publik dapat mengubah pola pikir EGO SEKTORAL antar institusi menjadi kerja bersama," tuturnya. Diketahui, penandatanganan MoU dengan Instansi vertikal di lingkungan Kabupaten Lampung Selatan hari ini dilakukan dengan 9 instansi vertikal yaitu Polres Lampung Selatan, Kantor Imigrasi Kelas III Kalianda, Kantor pertanahan Lampung Selatan, Kementerian Agama Lampung Selatan, Pengadilan Agama Lampung Selatan, BPJS Kesehatan Lampung Selatan, BPJS Ketenagakerjaan Lampung Selatan, Kantor Pos Persero dan Bank Lampung. (Nsy). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Nikmati Sunset Sambil Olahraga Sore Di Pantai Mahani Desa Kunjir

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Pantai Mahani (Taman Kebugaran) merupakan salah satu destinasi wisata bahari yang terletak di Desa Kunjir Kecamatan Rajabasa, kabupaten Lampung Selatan, provinsi Lampung. Berdiri pada tahun 2020 lalu, Pantai Mahani menjadi salah satu deratan pantai di Desa Kunjir yang paling banyak dikunjungi dan menjadi tempat langganan para wisatawan saat musim liburan. Tak hanya keindahan pantai, di tempat tersebut juga terdapat beberapa fasilitas seperti, gazebo, homestay, coffe mahani dan taman Kebugaran yang biasa di gunakan  untuk ibu-ibu senam. Salah satu destinasi wisata unggulan Desa Kunjir yang terletak di bagian pesisir Kabupaten Lampung Selatan ini sangat cocok untuk anda yang ingin bersantai bersama keluarga, sambil mendengarkan alunan-alunan musik dan dimanjakan oleh keindahan pantai. Tak hanya itu, di Pantai Mahani juga terdapat coffe mahani yang menyediakan berbagai menu andalan yang tak kalah nikmatnya dengan coffe-coffe yang ada di kota-kota besar. Bagi pengunjung yang suka bernyanyi, Coffe mahani juga menyediakan fasilitas karaoke dan gitar akustik. Akses untuk mencapai ke Pantai Mahani sangat mudah dan bisa dicapai dengan kendaraan roda dua dan empat. Lokasinya yang strategis juga menjadi nilai tambah destinasi wisata satu ini. Dari pusat perkotaan Kalianda, kita hanya perlu menempuh waktu sekitar 45 menit untuk menuju kearah pantai Mahani Desa Kunjir. Meski telah didukung dengan berbagai fasilitas, bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana pantai indah ini tidak dikenakan biaya alias gratis. Tunggu apalagi, yuk buruan kesini, sambil menikmati keindahan sunset di Pantai Mahani bersama dengan Keluarga dan orang tersayang ! Simak terus update informasi mengenai seputar pariwisata Lampung Selatan di website resmi Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, setiap pekannya di hari Jum'at. (Ist). Bersambung ........... [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Nanang Ermanto Hadiri Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia Tahun 2022 Secara Virtual

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menghadiri Puncak Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia secara virtual di Rumah Dinas Bupati setempat, Jum'at (9/12/2022). Acara tersebut juga turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Selatan Thamrin, S.Sos., M.M beserta jajaran pemerintahan daerah lainnya. Adapun, Puncak Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia Tahun 2022 dibuka secara langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma'ruf Amin, yang ditandai dengan peniupan peluit elektrik. Ketua KPK Republik Indonesia Irjen Firli Bahuri mengatakan, esensi peringatan Hari Anti Korulsi Sedunia Tahun 2022 adalah sebagai bentuk optimisme dalam melaksanakan gerakan bersama menciptakan budaya anti korupsi. Sebagaimana tema yang diusung pada Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia Tahun 2022 yaitu "Indonesia Pulih, Bersatu Berantas Korupsi", kata Firli, menjadikan kekuatan bagi bangsa Indonesia dalam mencapai Indonesia emas bebas korupsi pada tahun 2045 mendatang. "Kita sama-sama memahami bahwa korupsi adalah musuh kita semua. Oleh karena itu, kita harus bergerak bersatu padu, karena sesungguhnya korupsi dapat merusak sendi-sendi kehidupan secara global," ujarnya. Firli menyebut, pemberantasan korupsi adalah gerakan bersama sesama anak bangsa. Oleh karena itu, diperlukan sinergitas dari seluruh unsur masyarakat dalam melakukan pencegahan. Hal tersebut dapat dicapai dengan menanamkan nilai-nilai karakter anti korupsi kepada seluruh elemen bangsa, sehingga kedepan akan muncul budaya anti korupsi di Indonesia. Kita tanamkan nilai dan karakter anti korupsi, sehingga setiap warga negara tidak ingin melakukan korupsi. Kemudian, melakukan pencegahan dan perbaikan pada sistem, sehingga kedepan Indonesia akan hidup dalam peradaban dunia yang bebas dari praktek-praktek korupsi. "Tujuan negara itu sulit dicapai bila permasalahan-permasalahan kita tidak kita selesaikan. Karena korupsi juga merampas hak kita semua dan mengagalkan tujuan negara. Kita bisa karena kita bersama, kita wujudkan negara kita sebagai negara anti korupsi," ungkapnya. Sementara itu, Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma'ruf Amin mengatakan, Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia yang diperingati setiap tahun merupakan penanda sekaligus pengingat bahwa korupsi adalah musuh utama bagi seluruh bangsa. Menurut Ma'ruf Amin, pembangunan dalam segala sektor hanya dapat kita menangkan apabila Indonesia telah mampu menghilangkan budaya korupsi disetiap sendi-sendi kehidupan anak bangsa. "Situasi sulit yang tengah kita hadapi akan semakin berat dengan prilaku korupsi yang akan berdampak negatif terhadap perkembangan ekonomi. Sama halnya dengan Covid-19 korupsi juga merupakan musuh global. Korupsi mempunyai sifat korosif dalam pembangunan kita," kata Ma'ruf Amin. Lebih lanjut Ma'ruf Amin mengungkapkan, saat ini pemerintah tengah mewujudkan penguatan prioritas pembangunan pada sistem sosial dan kesehatan nasional. Demikian juga agenda peningkatan pariwisata, UMKM, infrastrukstur dan Ibukota Nusantara. Oleh karena itu, agar pembangunan tidak terhambat karena korupsi, segala upaya pemulihan sosial ekonomi nasional di Indonesia memerlukan dukungan dari KPK Republik Indonesia. "Korupsi kebijakan mengubah alokasi, sumber daya dibajak demi memsuaskan oligarki, upaya pemberantasan korupsi diarahkan kepada perubahan prilaku mejadi prilaku yang jujur bersih dan berintegritas. Perubahan yang muncul dari individu akan menjamin perubahan lebih efektif," tuturnya. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P