Berita

gambar
Lihat Berita
Berita

Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan Bersama PT. Indomarco Prismatama Gelar Seminar UMKM

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Pembangunan dan Kemasyarakatan Yespi Cory menghadiri acara seminar kewirausahaan mandiri usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang bertempat di Aula Rajabasa, Kantor Bupati Lampung Selatan, Rabu ( 14/12/2022). Diketahui, acara seminar tersebut terlaksana atas kerjasama Indomaret Cabang Lampung, Indomaret Pusat, Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan dan Mama Suka. Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil dan menengah (UKM) Aryatoni dalam laporan mengatakan, terselenggara acara ini merupakan bentuk kontribusi PT. Indomarco Prismatama (Indomaret) kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan khususnya dibidang pengembangan UMKM. "Besar harapan kami selaku dinas koperasi dan UKM kepada PT. Indomarco Prismatama untuk program-program Indomaret kedepannya dapat memasarkan produk UMKM milik pelaku usaha Kabupaten Lampung Selatan melalui pasar modern baik didalam Provinsi Lampung maupun luar Provinsi Lampung," ucapnya. Dikesempatan itu, Bambang Purwanto, selaku Brach Manager Indomaret Cabang Lampung mengatakan, dengan diadakannya pelatihan ini diharapan produk Bapak Ibu semuanya dapat masuk kriteria dari Indomaret sehingga dapat dipasarkan dan menjadi produk unggulan. "Kami mewakili dari PT. Indomarco Prismatama cabang Bandar Lampung, sudah melihat hari ini di Lampung Selatan ada sekitar 118 lebih produk, tentunya ini peluang yang yang sangat besar bagi rekan-rekan pelaku UMKM dapat memasarkan produknya sehingga menjadi produk unggulan," ujarnya. "Nanti ada tim yang akan menilai dan biar kami bisa langsung melakukan seleksi dimana ketentuan-ketentuan yang memang harus diikuti. Kami berharap produk yang masuk ke kami itu bisa bersaing dan menjadi produk unggulan yang sama dengan produk yang sudah masuk ke kami," ujarnya lebih lanjut. Sementara, Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Pembangunan Dan Kemasyarakatan Lampung Selatan, Yespi Cory menuturkan, seperti diketahui bahwa UMKM merupakan salah satu pilar pendorong perekonomian secara Nasional dan Regional. Di Lampung Selatan sendiri peran UMKM sangat besar untuk pertumbuhan perekonomian Daerah. Ia menyatakan, dengan jumlah UMKM yang mencapai belasan ribu, tentunya kontribusi UMKM untuk daerah tidak kecil, bahkan di tengah inflasi, sektor ini masih mampu bertahan. Selain itu Indomaret dan sektor UMKM berperan besar di dalam menyerap tenaga kerja lokal. "Bisa kita lihat banyak masyarakat kita yang bekerja di sektor ritel ini. Dari banyaknya tenaga kerja yang terserap di dua sektor tersebut, maka UMKM dan Indomaret telah ikut membantu mengentaskan persoalan pengangguran, terutama pasca pandemi covid-19. Karena tidak bisa dipungkiri bahwa dimasa pandemi dan krisis global kedua sektor ini mampu bertahan dan tetap eksis," kata Yespi Cory. Yespi Cory meminta, kepada seluruh pelaku UMKM untuk bersungguh-sungguh mengikuti seminar pelatihan ini. Karena dalam membangun kompetensi usaha harus memiliki wawasan, life skill, membangun positif thinking, serta memiliki sikap entrepreneurship. "Dan melalui pelatihan kewirausahaan ini, saya minta kepada pelaku UMKM ada komitmen untuk turut membantu memasarkan produk UMKM melalui gerai/outlet Indomaret yang tersebar di Kabupaten Lampung Selatan. Sehingga kedepannya Indomaret selain menyediakan sarana penjualan atas produk lokal, juga membantu dalam pendampingan usaha kepada para pelaku UMKM," pintanya. "Dengan begitu produk UMKM kita dapat menyesuaikan diri dengan permintaan pasar dan memiliki daya saing kompetitif di pasar global," tandasnya. (lmhr/Nsy). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

DWP Lampung Selatan Gelar HUT Ke-23, Bupati Nanang : Perempuan Memiliki Peran Hebat Dalam Memperkuat Ketahanan Keluarga

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Lampung Selatan menggelar acara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-23 DWP, yang berlangsung di Aula Sebesi, Kantor PKK setempat, Rabu (14/12/2022). Adapun, tema HUT DWP ke-23 Tahun 2022 adalah Membangun Perempuan Cerdas Untuk Memperkuat Ketahanan Keluarga di Era Digital.  Tema ini bertujuan agar Anggota DWP dapat berperan dalam mendukung kehidupan Keluarga, Organisasi DWP dan sebagai Mitra Pemerintah. Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto beserta Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Muhadi, Plt. Staf Ahli Bidang Keuangan Syamsiah dan jajaran Kepala Perangkat Daerah lainnya. Ketua Umum DWP Kabupaten Lampung Selatan Yani Thamrin dalam sambutannya mengatakan, HUT DWP ke-23 ini bisa menjadi sarana yang strategis, dalam meningkatkan peran organisasi DWP, sebagai organisasi perempuan yang ikut berperan aktif dalam pembangunan nasional maupun daerah. "Sebagai anggota Dharma Wanita, sudah saatnya perempuan mengambil peran strategis dalam pembangunan nasional dan memperkuat peran serta perempuan dalam mensejahterakan bangsa," ungkapnya. Dirinya juga menuturkan, seiring dengan berkembangnya zaman, terlebih di era digital saat ini, maka wanita harus pintar, cakap dan bijak dalam menghadapi tantangan yang terus berubah. Mengingat, wanita memiliki peran penting terutama dalam keluarga. "Mari kita jalin kebersamaan di antara kita semua, karena dengan kebersamaan dapat menjadi landasan bagi kita dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang semakin meningkat di berbagai sektor dan bidang," ajak Yani. "Perempuan yang cerdas adalah penentu arah bangsa, saya mengajak seluruh anggota untuk terus belajar dan mengasah keahlian diberbagai bidang sehingga kita dapat menjadi panutan terutama di tengah keluarga kita," ajaknya lagi. Sementara, Penasehat DWP Kabupaten Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto mengucapkan selamat ulang tahun kepada DWP yang ke-23. Dirinya berharap momentum perayaan ini dapat membawa  kemajuan dan mengangkat derajat kaum perempuan. "Saya selaku penasihat Dharma Wanita Lampung Selatan mengucapkan Dirgahayu DWP ke-23, semoga melalui momentum perayaan HUT DWP ini dapat membawa kemajuan dan mengangkat derajat kaum perempuan dan dapat menjadi simbol pemersatu," ujar Winarni. Winarni juga berpesan kepada anggota DWP Kabupaten Lampung Selatan untuk ikut berkontribusi dalam memberikan dukungan terhadap suami sebagai abdi negara, agar dapat memberikan yang terbaik bagi Negara Republik Indonesia. Selain itu, dirinya juga meminta agar anggota DWP Lampung Selatan mampu menjadi perempuan hebat yang selalu belajar, serta selalu menambah kualitas diri untuk bisa berkarya, khususnya untuk keluarga-keluarga yang ada di Kabupaten Lampung Selatan. "Memberikan kontribusi dan turut andil dalam pembangunan di segala hal. Ini adalah upaya meningkatkan masyarakat yang produktif berdaya saing dalam ekonomi kreatif. Bagaimana kita bisa menjadi perempuan yang hebat, perempuan yang bisa meningkatkan kualitas diri dan selalu bisa berkarya," ungkapnya lebih lanjut. Pada kesempatan yang sama, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto sangat mengapresiasi atas terselenggaranya peringatan HUT ke-23 DWP. Melalui momentum ini, dirinya berharap, anggota DWP Lampung Selatan dapat lebih semangat dalam memberdayakan diri dan keluarga. "Mudah-mudahan di ulang tahun DWP ke 23 ini Dhamawanita dapat mengisi dalam pembangunan di kabupaten tercinta kita, dan mengisi pembinaan-pembinaan khususnya pada kaum wanita," kata Nanang. Menurut Nanang, semangat perempuan khususnya anggota DWP ditengah masyarakat mampu memberikan kontribusi besar sebagai penggerak keluarga dan masyarakat, salah satu caranya yaitu dengan meningkatkan kualiatas diri. Dirinya juga tak lupa mengucapkan selamat ultah HUT ke-23 DWP, serta ikut menari dan menyaksikan pemotongan tumpeng ditengah-tengah acara perayaan ulang tahun. "Sekali lagi saya mengucapkan selamat ulang tahun Dharmawanita," tutupnya. (ptm/Hy). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Kabupaten Lampung Selatan Raih Juara 3 Dalam Kategori Lomba Desa Dan Teknologi Tepat Guna Tingkat Provinsi Lampung

Bandar Lampung, Diskominfo Lamsel - Kabupaten Lampung Selatan berhasil meraih juara 3 Lomba Desa tingkat Provinsi dan Juara 3 Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna Tingkat Provinsi Lampung. Kali ini, Desa Sri Katon Kecamatan Tanjung Bintang berhasil keluar menjadi pemenang dalam kategori lomba desa tersebut. Dan selanjutnya, untuk kategori Lomba Inovasi Tepat Guna (TTG) diraih oleh warga desa Bandar Agung Kecamatan Sragi, Numi Candra. Penyerahan hadiah pemenang Lomba Desa dan lomba Inovasi Tepat Guna berlangsung di Hotel Novotel Bandar Lampung yang diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto pada Selasa, (13/12/2022) hari ini. Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Lampung Selatan, Erdiyansyah mengaku sangat bangga atas kemenangan yang diraih oleh Kabupaten Lampung Selatan dalam lomba desa tingkat Provinsi serta lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna (TTG). "Meskipun yang kita raih ini belum maksimal namun kita tetap berbangga karena dari 14 Kabupaten/kota kita sudah masuk 3 besar. Begitupula dengan lomba TTG kita juga meraih juara 3, ini akan memicu kita untuk lebih kita tingkatkan lagi," ucapnya. Dirinya juga menyebutkan, lomba desa tingkat Provinsi Lampung merupakan acara yang terselenggara setiap tahunnya dengan menonjolkan kategori desa-desa terbaik se- Provinsi Lampung. "Kebetulan kita pada tahun ini mengajukan desa Sri Katon Kecamatan Tanjung Bintang yang merupakan desa wisata juga di Kabupaten Lampung Selatan dengan indikator penilaian tingkat perkembangan desanya hingga Inovasi dari desa tersebut, " sebutnya. Sementara, Erdiyansyah menambahkan, untuk lomba kategori Teknologi Tepat Guna merupakan lomba yang menampilkan kreativitas dari creator/perancangan tingkat desa yang menghasilkan teknologi didesa yang mana teknologi tepat guna tersebut menjadi bermanfaat bagi desa-desa disekitarnya. "Jadi ini merupakan lomba teknologi sederhana tingkat desa dengan pemanfaatan teknologi yang sederhana dan bernilai ekonomis. Kebetulan warga desa Bandar Agung ini berhasil menciptakan kincir air hemat listrik untuk tambak udang yang nantinya dapat menekan operasional bagi tambak yang akan menghasilkan keuntungan jadi lebih besar," tambahnya. "Kincir air pun rakitan yang dibuat dari bahan daur ulang sederhana berupa bekas kincir air yanf dirakit sedemikian rupa yang memiliki kelebihan hemat listrik serta meningkatkan produktivitas udang tambak udang tersebut sehingga udangnya menjadi lebih besar," imbuhnya. Mantan Camat Penengahan itu juga menerangkan, pada kegiatan Lampung Selatan Fest lalu kincir air rakitan warga Kecamatan Sragi tersebut masuk dalam salah satu yang diperkenalkan ke masyarakat. "Jadi kemarin waktu kegiatan Lampung Selatan Fest kincir air tersebut promosikan di stand Dinas PMD dan hingga saat ini juga masih kita promosikan secara berkelanjutan. Alhamdulillah juga teknologi ini juga banyak memikat dari mulai desa-desa penghasil tambak sampai ke pengusaha-pengusaha tambak yang ada di Kabupaten Lampung Selatan untuk menggunakan teknologi tersebut," terangnya. Kepala Dinas PMD tersebut menyatakan, dengan diraihnya 2 juara dalam lomba tingkat Provinsi Lampung ini, Kabupaten Lampung Selatan untuk bisa terus mengevaluasi serta mengembangkan 2 projects yang akan dilaksanakan yakni Smart Village dan Desa yang memiliki PAD desa. "Jadi kedepannya kita akan persiapan desa yang berbasis digitalisasi desa dan bagaimana juga desa itu memiliki PAD yang tinggi serta untuk TTG sendiri kita menghimbau semua desa dapat memiliki inovasi desa yang nantinya akan bermanfaat yang nantinya dapat diikutsertakan dalam lomba selanjutnya," pungkasnya. (lmhr) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Nanang Buka Rapat Kerja Wilayah I PKH Provinsi Lampung & Rakor SDM PKH Lampung Selatan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto membuka secara resmi Rapat Kerja Wilayah I Program Keluarga Harapan (PKH) Provinsi Lampung dan Rapat Koordinasi (Rakor) Sumber Daya Manusia (SDM) PKH Lampung Selatan, Selasa (13/12/2022). Kegiatan tersebut mengusung tema "Penguatan Budaya Santun, Integritas dan Profesional Dalam Percepatan Layanan Keluarga Penerima Manfaat (KPM), yang berlangsung di Aula Sebuku Rumah Dinas Bupati setempat. Koordinator Kabupaten Wilayah Kerja II, Ahmad Salasi mengatakan, tujuan dari kegiatan rapat kerja tersebut untuk mengevaluasi kinerja para SDM PKH serta membuat satu mekanisme yang terbaik dalam rangka menopang semua program-program dari Kementerian Sosial khususnya program bantuan sosial. "Karena tugas SDM PKH ini cukup berat pak Bupati terutama merubah mindset atau pandangan masyarakat miskin kita, bagaimana tidak lagi berfikir mereka miskin, bagaimana mereka dapat membangun ekonomi mereka sehingga mereka dapat lepas dari program PKH," jelasnya. Sementara, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto dalam sambutannya mengatakan, Pemerintah Pusat sangat konsen dan memberikan perhatian terhadap kesejahteraan masyarakat. Oleh sebab itu berbagai program bantuan telah disalurkan melalui Kementrian Sosial, salah satunya adalah PKH ini. Lebih lanjut ia menyatakan, untuk menentukan sasaran penerima manfaat, kepada seluruh pendamping PKH untuk turun langsung di tengah masyarakat, sehingga dapat melihat dengan jelas siapa saja masyarakat yang berhak menerimanya. "Masyarakat harus dapat memahami bahwa, PKH adalah program Pemerintah Pusat yang diberikan kepada mereka penerima manfaat atau masyarakat yang tidak mampu. Program sosial ini juga disalurkan sebagai salah satu langkah pengentasan kemiskinan, karena kemiskinan merupakan permasalahan besar yang harus diselesaikan secara komprehensif," ujarnya. Nanang juga mengungkapkan, sudah terbilang banyak anggaran yang telah dikeluarkan oleh pemerintah didalam menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat. Untuk Kabupaten Lampung Selatan sendiri pada tahun 2021 lalu, Pemerintah Pusat melalui Kemensos RI telah menyalurkan PKH dari tahap pertama sampai dengan tahap keempat sebesar Rp. 150.840.325.000, dengan jumlah penerima manfaat sekitar 56.972 orang dari 17 Kecamatan. Sedangkan, untuk tahun 2022 ini, total nominal bantuan PKH yang digelontorkan Pemerintah dari tahap pertama sampai dengan keempat sebesar Rp. 149.498.975.000, dengan jumlah penerima manfaat sekitar 51.917 orang dari 17 Kecamatan di Seluruh Kabupaten Lampung Selatan. "Kalau kita merujuk pada jumlah bantuan yang telah diterima oleh KPM, tentunya kita semua berharap program sosial PKH ini benar-benar dapat mengangkat perekonomian masyarakat kita. Setidak-tidaknya bantuan tersebut akan mampu membantu kebutuhan hidup dan meningkatkan daya beli masyarakat di tengah inflasi yang sedang kita hadapi saat ini," ungkap Bupati Lampung Selatan. Nanang juga mengingatkan, kepada seluruh pendamping PKH agar tidak saja mendata masyarakat akan tetapi dapat juga memberikan edukasi agar mereka tidak hanya terpaku kepada bantuan sosial. "Sampaikan kepada KPM, bahwa bantuan yang telah mereka terima ini supaya bisa dimanfaatkan untuk penambahan modal usaha, karena program PKH bisa saja terhenti melihat kondisi keuangan negara," ingatnya. "Terakhir saya berpesan kepada bapak ibu semua para pendamping PKH untuk dapat bekerja dengan sepenuh hati, ikhlas serta tanggungjawab tinggi. Utamakan KPM karena mereka yang benar-benar berhak, seperti lansia, ibu hamil, anak yatim dan masyarakat yang menderita disabilitas," tandasnya. (Nsy/Hy). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Dua Perusahaan Di Kabupaten Lampung Selatan Berhasil Raih Penghargaan Dari Kementerian Tenaga Kerja

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - PT Sugar Labinta dan PT Konverta Mitra Abadi berhasil meraih penghargaan dari Kementerian Tenaga Kerja bersama Provinsi Lampung terkait dengan produktifitas selama 3 tahun berturut-turut dengan produksi yang meningkat dan quality yang excellent. Hal tersebut terungkap dalam audiensi antara Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto dengan PT Sugar Labinta dan PT Konverta Mitra Abadi, yang berlangsung di Ruang Vidcon, Rumah Dinas Bupati setempat, Selasa (13/12/2022). Kedua perusaan ini menjadi pemenang juara 1 dan 2, yang pertama diterima oleh PT Sugar Labinta sebagai juara pertama dan juara kedua diraih oleh PT. Konverta Mitra Abadi. Pada kesempatan itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, sangat bangga dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada PT Sugar Labinta dan PT Konverta Mitra Abadi, atas penghargaan dan prestasi yang berhasil diraih tersebut. "Saya selaku Kepala Daerah memberikan apresiasi kepada dua perusahaan yang hari ini hadir dan mendapatkan penghargaan dari pemerintah daerah. Sekali lagi, saya ucapkan selamat, ini menjadi kebanggan bagi Lampung Sleatan, 2 perusahaan langsung lagi," ujar Nanang. Nanang juga menyampaikan, peran serta dari perusahaan sangat berdampak besar terhadap kemajuan suatu daerah. Oleh karena itu, dirinya berharap perusahaan dapat terus bersingergi dengan pemerintah daerah guna mencapai tujuan pembangunan yang berkelanjutan. "Ini harapan saya membantu pertumbuhan ekonomi dan pembangunan daerah, sinergi antara pelaku usaha dan pemerintah daerah nanti dapat dikembangkan. Bagaimana kita meningkatkan SDM dengan bantuan dari Perusahaan," ungkapnya. "Kalau infrastuktur momor 3, pendidikan dan kesehatan menjadi yang utama dalam menghadapi globalisasi ini. Karena ini menyangkut kemajuan daerah, kalau kita hanya mengandalkan DAK/DAU gak akan bisa, tapi bagaimana kita menggali potensi daerah," ungkap Nanang lebih lanjut. Sementara, Direktur Teknik PT Sugar Labinta Alexander Kesaula menyampaikan terimakasih kepada Bupati Lampung Selatan. Dirinya juga mengatakan, akan siap membantu pemerintah dalam menyukseskan pembangunan di daerah. "Visi dari pak Nanang nanti akan coba kami sampaikan dengan pimpinan, tentu saja kami sebetulnya dari segi produktifitas belum ada apa-apanya karena kami pabrik yang baru berdiri dan belum banyak paham asam garamnya perpabriknya," Untuk diketahui, pada malam penganugrahan yang akan berlangsung di Gedung Mahan Agung Bandar Lampung, Bupati Lampung Selatan juga akan menerima lencana sebagai pembina perusahaan yang mendapatkan penghargaan. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Lampung Selatan Lantik Pengurus Gugus Depan Pramuka Lapas Kelas II Kalianda

KALIANDA, Diskominfo Lamsel- Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto melantik Pengurus Gugus Depan 01.309 Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kalianda, Selasa (13/12/2022). Pelaksanaan pelantikan tersebut bertempat di Aula Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kalianda. Di acara itu dilaksanakan pula penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Kementerian Agama Kabupaten Lampung Selatan dan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Lampung Selatan. Kepala Lapas Kelas IIA Tetra Destorie dalam laporannya mengatakan di Lapas yang ia pimpin sudah melaksanakan pelatihan pramuka dari tahun 2020 namun baru hari ini legalitas dan pelantikan dilakukan. "Kami dari tahun 2020 sudah aktif menyelenggarakan kegiatan kepramukaan di Lapas tapi baru hari ini kami dilantik sebagai pengurus Gugus Depan," katanya. Dirinya mengatakan, antusias dari para warga binaan untuk aktif dalam kegiatan pramuka sangat baik, untuk menjadi warga yang memiliki keterampilan dan kedisiplinan yang baik. Tetra mengungkapkan, ada sekitar 50 anggota yang warga binaan aktif dalam kegiatan kepramukaan di Lapas dan kedepannya akan mencari lebih banyak lagi warga binaan yang ikut kegiatan. "Sampai saat ini warga binaan kami ada 50 orang yang aktif kegiatan kepramukaan, dan dengan adanya pelantikan ini kami akan mengajak lebih banyak warga kami untuk aktif dalam kepramukaan," ungkapnya Hadir pada kegiatan itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Selatan H. Ashari, SE., M.Pd.I, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Edy Firnandy, M.Si, Ketua harian Kwarcab Lampung Selatan beserta Pengurus, Ketua DWP Yani Thamrin. Ketua Kwarcab Pramuka Lampung Selatan mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Menurutnya, dengan adanya kegiatan Pramuka di Lapas akan mendorong warga binaan memiliki keterampilan dan kemampuan mandiri. Menanggapi apa yang dikatakan kepala Lapas Winarni berterima kasih telah melakukan kegiatan kepramukaan meskipun pengurusnya belum dilantik dan sudah ada 50 anggota yang ikut. " Terima kasih pak Tetra walaupun belum ada pelantikan tapi kegiatan kepramukaan sudah jalan dan ada 50 orang yang aktif yang didominasi usia muda," ucap Winarni. Winarni juga menyampaikan tantangan para pemuda di masa kini akan semakin berat dan perlu adanya kepribadian dan mental yang kuat dari para pemuda untuk mengatasi tantangan tersebut. " Pemuda sekarang memiliki tantangan yang berat, untuk melewatinya butuh pribadi dan mental yang kuat, maka itu Pramuka hadir untuk mempersiapkan pemuda yang memiliki hal tesebut," ungkapnya. Dirinya juga menyambut positif dengan adanya kerjasama dengan KEMENAG dan Disdukcapil Lampung Selatan. "Kerjasama dengan KEMENAG dan Catatan Sipil ini perlu sekali pak, biar warga binaan disini juga jadi pribadi yang religius dan mendapatkan pendataan diri yang lengkap," ujarnya. Dengan adanya pelantikan tersebut Winarni berharap para warga binaan di Lapas Kelas IIA Kalianda bisa memiliki keterampilan, kepribadian, dan mental yang kuat untuk mereka bisa berkontribusi di tengah tengah masyarakat. "Saya harap dengan adanya pengurus Gugus Depan ini giat kepramukaan bisa lebih baik untuk warga binaan yang memiliki keterampilan dan kepribadian yang lebih baik dan berguna di masyarakat," harap Winarni. (Kmf). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Audiesi Dengan GTKHN35+, Bupati Lampung Selatan Minta Pendidikan Karakter Pancasila Dan Wawasan Kebangsaan Diterapkan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menerima audiensi dari Guru dan Tenaga Kependidikan Honorer Non Kategori 35+ (GTKHN35+) Lampung Selatan yang bertempat di Ruang Vidcon, Rumah Dinas Bupati Lampung Selatan, Selasa (13/12/2022). Dalam kesempatan itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto mengatakan kepada seluruh guru-guru yang hadir untuk menerapkan pendidikan karakter yang berlandaskan dengan nilai-nilai Pancasila serta berwawasan kebangsaan kepada seluruh murid-murid disekolah. "Pendidikan karakter pancasila dan wawasan kebangsaan ini sangat penting untuk menangkal aliran-aliran radikal bebas yang saat ini sudah banyak masuk ke negara kita yang aliran ini disinyalir dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa kita," ucapnya. Selain itu, dirinya juga menambahkan pendidikan karakter nilai-nilai Pancasila dan wawasan kebangsaan sendiri bila berhasil diterapkan oleh seluruh guru yang ada di Kabupaten Lampung Selatan akan menjadikan inovasi tersendiri di bidang pendidikan khususnya pendidikan di Kabupaten Lampung Selatan. "Dari tingkat PAUD/TK, SD serta SMP pendidikan karakter pancasila dan wawasan kebangsaan tersebut sudah harus diterapkan. Hal inilah yang harus dikedepankan dalam membangun dunia pendidikan yang berkarakter di Kabupaten Lampung Selatan untuk menciptakan generasi anak bangsa sebagai sumber daya untuk pembangunan daerah, " tambahnya. Selanjutnya, H. Nanang Ermanto yang semasa kecil juga memiliki sejarah pendidikan yang panjang meminta kepada seluruh guru-guru di Kabupaten Lampung Selatan untuk dapat meningkatkan kualitas pendidikan melalui tenaga pendidik yang profesional sebagai modal utama dalam mencetak generasi-generasi unggul yang ada di Kabupaten Lampung Selatan. "Kita sebelum jadi guru juga harus melalui jadi murid maka dari itu kita juga harus memahami kemampuan dari murid-murid yang kita berikan pendidikan sebagai salah satu cara mengetahui apa prestasi yang paling menonjol dari murid yang dapat dikembangkan yang nantinya dapat mengharumkan nama baik sekolah serta Kabupaten Lampung Selatan lewat prestasi-prestasi yang diraihnya, " pintanya. Tidak lupa, Bupati Lampung Selatan yang sangat konsen dengan perkembangan potensi daerah juga mengajak para guru untuk bersama menggali potensi daerah yang bertujuan untuk meningkatkan pendapatan daerah. "Dengan meningkatnya pendapatan daerah juga dapat nantinya akan berpengaruh dalam kesejahteraan di dunia kesehatan dan pendidikan khususnya yang menjadi fokus saya," ajaknya. "Maka dari itu saya berpesan untuk kepada seluruh guru-guru yang hadir hari ini untuk menjadi perpanjangan tangan kami pemerintah daerah untuk menyampaikan kepada seluruh guru untuk terus menggali potensi daerah sebagai upaya kita bersama dalam meningkatkan pendapatan daerah," pesannya. Diakhir audiesi tersebut, Bupati Lampung Selatan juga memberikan dukungan serta mengapresiasi kepada seluruh guru yang tergabung dalam GTKHN35+. "Saya akan mendukung apa yang kalian lakukan yang penting masih dalam koridor musyawarah dalam mencapai mufakat serta saya juga akan bertanggungjawab untuk kesejahteraan kalian dan mengenai PPPK saya tinggal menunggu juknisnya, setelah itu baru akan saya realisasijkan sesuai dengan syarat dan ketentuannya," pungkasnya. (lmhr) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Teknis PPPK Tenaga Kesehatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan (POLTEKES)

Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi dengan metode CAT BKN pada Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan yang berlokasi di Poltekkes Kementerian Kesehatan Tanjung Karang Lampung tanggal 10 Desember 2022 Sesi 3 dan 11 Desember 2022 Sesi 1 dan Sesi 2 sebagaimana terlampir. Laporan Hasil Seleksi Kompetensi Teknis PPPK Tenaga KesehatanTahun 2022, klik link di bawah ini : Hasil Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan, 10 Desember 2022 Sesi 3 Hasil Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan, 11 Desember 2022 Sesi 1 Hasil Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan, 11 Desember 2022 Sesi 2 [..]

Dibuat oleh : MA
gambar
Lihat Berita
Berita

Terima Audiensi Masyarakat Lampung Asal Sumatera Barat, Bupati Nanang Berpesan Tetap Jaga Kebhinekaan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Keluarga Besar Sumatera Barat (KBSB) Lampung Selatan melakukan silaturahmi dan beraudiensi dengan Bupati Lampung Selatan H.Nanang Ermanto, di ruang kerja kantor bupati setempat, pada Senin (12/12/2022). Masyarakat Lampung yang berasal dari Sumatera Barat yang tergabung dalam KBSB tersebut, beraudiensi untuk menjalin silaturahmi dengan Bupati Nanang, sekaligus memohon ketersediaan Bupati Lampung Selatan untuk hadir pada acara pelantikan kepengurusan KBSB. Ketua KBSB Lampung Selatan Ir. Nasrullah mengungkapkan, KBSB tidak hanya sebatas organisasi premodial kedaerahan saja, namun diisi dengan kegiatan-kegiatan positif seperti kegiatan sosial, ekonomi, keagamaan dan keolahragaan. "Izin melapokan kepegurusan terdiri dari 8 komisariat dan 11 kecamatan yang aktif, kegiatan-kegiatan kita seperti sosial, ekonomi, kerukunan, kematian, pengajian, keolahragaan pak," jelas Nasrullah. Mewakili KBSB, Nasrullah memohon ketersediaan Bupati Lampung Selatan selaku Dewan Penasehat KBSB untuk ikut hadir melantik kepengurusan KBSB. Pada kesempatan itu, Bupati Lampung Selatan mendukung kegiatan-kegiatan KBSB dan mendukung akan terselenggaranya pelantikan kepengurusan KBSB. "Saya upayakan untuk hadir nanti dipelantikan ya, untuk fasilitas jika ingin menggunakan fasilitas mili Pemda yakni di aula sebuku rumah dinas silahkan digunakan selagi tidak dipakai dihari yang sama," ucap Nanang. Bupati Nanang juga berpesan kepada peserta audiensi, agar senantiasa menjaga persatuan dan kebhinekaan khususnya masyarakat di Lampung Selatan, walaupun berbeda latar belakang suku maupun daerah asal, namun tetap menjaga kerukunan bermasyarakat. (Hy). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Nanang Audiensi Bersama Program Kerja Keluarga Kabupaten Lampung Selatan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menerima audiensi Tim dari Sumber Daya Manusia (SDM) Program Kerja Keluarga (PKH) Kabupaten Lampung Selatan, Senin (12/12/2022). Bertempat di ruang kerja Bupati Lampung Selatan, audiesi tersebut dimoderatori oleh Asisten Bidang Administrasi Umum Badruzzaman yang juga dihadiri Sekretaris Daerah Lampung Selatan Thamrin dan Kepala Perangkat Daerah terkait. Pada kesempatan itu, Ahmad Salasi selaku Koordinator Kabupaten Wilayah Kerja II mengatakan, maksud dan tujuan diadakannya audiensi yaitu untuk silaturahmi sekaligus menyampaikan agenda kegiatan Rapat Kerja Wilayah Lampung I yang rencananya akan dilaksanakan besok pada 13 Desember 2022. "Tujuan kita bertemu Bapak Bupati yaitu untuk silaturahmi dan menyampaikan mengenai agenda kegiatan Rapat Kerja Wilayah Lampung I yang kebetulan dilaksanakan besok dan bertempat di Lampung Selatan," ujarnya. Ahmad Salasi juga menuturkan, di Provinsi Lampung rapat kerja wilayah dibagi menjadi 2 yaitu, Lampung I dan Lampung II, Lampung Selatan sendiri masuk kedalam rapat kerja wilayah Lampung I. "Kegiatan besok akan dihadiri oleh koordinator dari tiap wilayah yang masuk dalam Lampung I yaitu, Kabupaten Tanggamus, Pringsewu, Lampung Selatan, Kota Bandar Lampung, Lampung Tengah dan Tulang Bawang Barat," ucapnya. Menanggapi hal tersebut, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, menyambut baik maksud dari kedatangan Tim dari SDM PKH Kabupaten Lampung Selatan tersebut. “Saya menyambut baik maksud dari kedatangan dari tim SDM PKH ini. Saya merasa senang jika kegiatan tersebut bisa di adakan di Lampung Selatan, karena dengan adanya kegiatan-kegiatan yang di laksanakan di Lampung Selatan maka semakin banyak yang mengenal Lampung Selatan,” ujar Nanang. Nanang juga sangat mendukung dengan adanya kegiatan tersebut dan dirinya berharap kegiatan rapat kerja wilayah Lampung I untuk diadakan di Aula Sebuku Rumah Dinas Bupati, setempat. "Saya sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan besok. Saya berharap untuk kegiatan besok diadakan di Aula Sebuku, karena disana kita juga bisa sekaligus mempromosikan wisata kita yaitu Kebun Edukasi dan Perpustakaan, dan banyak tempat nyaman disana yang bisa dinikmati oleh para tamu undangan," ungkapnya. "Saya juga berharap, untuk kedepan SDM PKH Lampung Selatan untuk terus memberikan manfaat yang baik dan positif untuk masyarakat dan kedepannya untuk terus selalu membuat kegiatan-kegiatan yang sifatnya membangun," harapnya. (Nsy). [..]

Dibuat oleh : R