Berita

gambar
Lihat Berita
Berita

Hadiri Pelantikan Pengurus KBSB, Sekda Thamrin Ajak Peran Aktif Organisasi Kedaerahan Mengisi Pembangunan di Lamsel

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Selatan Thamrin, S.Sos., M.M. melantik dan mengukuhkan kepengurusan Keluarga Besar Sumatera Barat (KBSB) dan Bundo Kanduang Kabupaten Lampung Selatan periode 2020-2025, Senin (19/12/2022). Pelantikan dan pengukuhan berlangsung di aula sebuku rumah dinas bupati setempat, yang turut dihadiri perwakilan tokoh adat atau pengurus organisasi kedaerahan lainnya seperti perwakilan suku Lampung, Jawa, Batak, dan Banten. Sebanyak 67 pengurus KBSB dan 32 pengurus Bundo Kanduang Kabupaten Lampung Selatan, dilantik langsung oleh Ketua KBSB Provinsi Lampung, Afdi Muslim dan Ketua Bundo Kanduang KBSB Provinsi Lampung, Syarifah Maulida El-Hilwa. Pada kesempatan sama, Ketua pelaksana Alpandi melaporkan, bahwa kepungurusan KBSB sudah memiliki SK mandat pada tahun 2020, namun karena masih dalam masa pandemi Covid-19 belum dapat dilantik, dan akhirnya baru dikukuhkan pada hari ini. "Bahwasanya di Lampung Selatan kami belum dikukuhkan,namun komisariat sudah berjalan untuk perkomisariatnya setingkat kecamatan,"jelasnya. Alpandi berharap, keberadaan KBSB dapat bersinergi dengan suku-suku lain dan bisa bersinegi dengan pemerintah Daerah dalam membangun Kabupaten Lampung Selatan. Pada kesempatan tersebut di lantik sebagai Ketua Umum KBSB Kabupaten Lampung Selatan Periode 2022-2025 yakni Ir. Nasrullah dan sang istri menjadi ketua Bundo Kanduang. Sementara, Sekretaris Daerah Thamrin dalam sambutannya menyampaikan, sebagai organisasi kedaerahan yang besar dengan anggotanya yang tersebar dibanyak tempat, KBSB dan Bundo Kanduang tentunya sangat menjunjung tinggi nilai-nilai luhur adat budaya daerahnya. "Momentum pelantikan KBSB dan Bundo Kanduang ini kiranya dapat menjadi penguat silaturahmi dan kekerabatan orang minang yang ada di Kabupaten Lampung Selatan. Dengan membangun kebersamaan akan menguatkan persaudaraan, dimana orang minang sangat mengedepankan kekeluargaan dan kental dengan adat budayanya dalam kehidupan sehari-hari," ucap Thamrin. Thamrin juga mengungkapkan, dengan adanya organisasi KBSB dan Bundo Kanduang ini tentunya akan sangat bermanfaat, peran aktif orang minang sangat besar dalam mengisi pembangunan di Lampung Selatan, terutama pembangunan ekonomi daerah. "Sebagaimana yang kita ketahui, 80 persen orang minang berprofesi sebagai pengusaha dan pedagang. Profesi tersebut telah menjadi penggerak roda ekonomi kita, apalagi jika kita bicara pelaku UMKM, dimana di tahun 2022 ini saja tercatat ada sekitar 40.858 UMKM yang ada di Kabupaten Lampung Selatan," ungkapnya. Thamrin berharap, KBSB dan Bundo Kanduang tetap menjadi organisasi sosial kemasyarakatan, yang peduli dengan situasi daerah. Karena keberhasilan suatu daerah tidak hanya diwujudkan oleh satu peran kelompok dan lembaga saja, namun keberhasilan tersebut adalah buah dari sinergitas yang terbangun dengan baik. "Oleh karenanya saya berharap KBSB dan Bundo Kanduang, untuk terus menjalin kerjasama yang baik dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan untuk membangun Lampung Selatan," harapnya. (Nsy/Hy). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Persiapkan Event Nasional Motocross Januari mendatang, Tim Red Brother Kembali Lakukan Uji Coba Sirkuit Way Khagom

KALIANDA (Diskominfolamsel) - Tim Motocross Red Brothers yang di pimpin Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, kembali melakukan uji coba Sirkuit Way Khagom yang berada di Seberang Masjid Agung Kalianda, Desa Kedaton, Kecamatan Kalianda, Minggu sore (18/12/22). Menggunakan motor nomor 67, Bupati Nanang Ermanto beserta anggota Tim Red Brothers lainnya menjajal lintasan sirkuit sepanjang 1,4 km. Direncanakan, pada 20-22 Januari 2023 mendatang, Sirkuit Way Khagom akan kembali digunakan para crosser baik lokal maupun nasional untuk kembali uji kemampuan. "Sore ini tim Red Brother kembali latihan. Kita uji coba lintasan. InsyaAllah pada 20-22 Januari 2023, Sirkuit Way Khagom akan kembali digunakan oleh para crosser baik lokal maupun nasional,"jelas Nanang Ermanto. "Rencananya, seri pertama dilaksanakan di Sirkuit Way Khagom, Seri ke-2 dan ke-3 di Lampung Timur, dan Seri terakhir kembali akan dilaksanakan di Sirkuit Way Khagom,"tambah Bupati Nanang Ermanto. Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Feri Bastian yang menggunakan motor Nomor 73 mengatakan, latihan sore ini untuk membiasakan lajur lintasan sebagai persiapan mengikuti motor cross pada januari mendatang. "Persiapan untuk ikut motor cross januari 2023 nanti,"ujarnya singkat. Demikian halnya dengan Riki, anak muda asal Desa Banjar Hara, dekat Stadion Jati, turut mencoba lintasan sirkuit. "Insya Allah saya juga akan ikut balapan januari nanti,"ujar Riki. (Kmf) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Lampung Selatan Melayat Ke Kediaman Keluarga Korban Meninggal Akibat Bencana Puting Beliung Di Kecamatan Natar

NATAR, Diskominfo Lamsel- Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto melayat ke kediaman warga Kecamatan Natar, Desa Rulung Helok yang menjadi korban bencana puting beliung pada, Sabtu (17/12/2022) kemarin. Korban tersebut bernama Darmo (40) warga dusun air panas seorang petani singkong yang saat kejadian sedang mencabut singkong bersama 2 orang lainnya. Menurut cerita keluarga almarhum Darmo, 3 orang tersebut sedang berteduh dibawah gubuk yang saat itu sedang hujan yg disertai angin kencang/puting beliung. " jadi saat hujan dan angin kencang 2 rekan dari Darmo meninggalkan lokasi/gubuk tetapi saat itu Darmo berteduh sebentar terus ikut keluar tetapi salah arah yg pas dilewati jalur angin puting beliung dan jatuh tertimpa atap-atap gubuk yang dijadikannya tempat berteduh," cerita salah satu keluarga korban dikediaman, Minggu (18/12/2022). Diketahui, Darmo merupakan tulang punggung keluarga yang saat ini telah meninggalkan 1 orang istri dan 2 orang anak berusia 8 tahun dan seorang bayi berusia 3 bulan. Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto yang dalam kesempatan itu melayat langsung ke kediaman korban menyampaikan ucapan duka cita yang mendalam kepada seluruh keluarga korban. " saya pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan mengucapkan turut berbelasungkawa atas kejadian ini, semoga keluarga yang ditinggalkan mendapat kesabaran terutama untuk anak dan istri bapak Darmo," ucapnya. Orang nomor satu di Kabupaten Lampung Selatan tersebut juga turut memberikan santunan kepada keluarga korban. Tidak hanya itu, dirinya yang mengetahui bahwa keluarga korban belum memiliki asuransi kesehatan berupa BPJS langsung merespon cepet meminta kepada pihak Aparatur Desa untuk membantu dalam proses pembuatannya. ''saya minta untuk aparatur desa dan petugas kesehatan didesa ini tolong dibantu ya untuk keluarga bapak Darmo, supaya mendapatkan asuransi kesehatan berupa BPJS dari Pemerintah Daerah Lampung Selatan nanti dibantu juga oleh Kepala Dinas Kesehatan,"pintanya. Janati istri dari Almarhum Darmo yang saat itu masih dalam kondisi terpukul atas musibah yang dialami mengucapkan terimakasih atas kepedulian Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto. " Terimakasih pak atas kepedulian bapak, mohon doanya pak semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik disisi Allah, " tandasnya. (lmhr) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Bunda Winarni Terima Penghargaan Sebagai Perempuan Inspiratif Pada Gelaran Radar Lampung Awards 2022

BANDAR LAMPUNG, Diskominfo Lamsel - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto menerima penghargaan sebagai Perempuan Inspiratif pada gelaran Radar Lampung Awards 2022. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Direktur Utama Radar Lampung H. Ardiansyah kepada Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto di Halaman Kantor Radar Lampung, Bandar Lampung, pada Minggu (18/12/2022). Penganugrahan perempuan inspiratif yang dilaksanakan sebagai salah satu rangkaian dalam memperingati Hari Ibu ke-94 tahun 2022 ini, juga diberikan kepada 22 perempuan lainnya yang telah memberikan kontribusi besar dalam mendorong kemajuan daerah di Provinsi Lampung. Pada kesempatan tersebut, Winarni mendapatkan penghargaan sebagai Wanita Inspiratif atas komitmen dan kerja kerasnya, dalam melaksanakan percepatan penurunan stunting di Kabupaten Lampung Selatan, melalui program swasembada gizi. Seperti yang diketahui bersama, Program Swasembada Gizi merupakan program yang dirancang guna menangani permasalahan stunting di Kabupaten Lampung Selatan. Program ini juga telah diakui dan mendapatkan apresiasi dari Bappenas Republik Indonesia. Direktur Utama Radar Lampung Ardiansyah mengungkapkan, selama 22 tahun Radar Lampung baru mengeluarkan suara penghargaan, termasuk 22 penghargaan yang diberikan pada hari ini. Menurutnya, penghargaan adalah suatu yang mahal dan perlu diberikan kepada pada para perempuan yang  menginspirasi banyak orang. "Saya ucapkan Terima kasih dan Selamat kepada para penerima penghargaan dari Radar Lampung. Semoga dapat terus memberikan inspirasi dan semangat kepada masyarakat khususnya kaum perempuan terutama di provinsi Lampung," ungkapnya. Sementara itu, Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Selatan Winarni Nanang Ermanto, mengucapkan terimakasih atas apresiasi yang diberikan oleh Radar Lampung. Menurutnya, apa yang dilakukannya merupakan hasil dari kerja sama dan gotong royong Pemerintah Daerah, khususnya Bupati Lampung Selatan yang selalu mendukung dan mensupport dirinya dalam melaksanakan Program. "Terimakasih atas penghargaan yang diberikan kepada saya, ini merupakan hasil gotong royong dari Pemerintah Daerah, khususnya Bapak Bupati yang selalu mendukung dan mensupport program yang kami laksanakan," ungkap Winarni. (KMF). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

TRC BPBD Lampung Selatan Gerak Cepat Tangani Musibah Bencana Puting Beliung Di Kecamatan Natar

NATAR, Diskominfo Lamsel - Tindakan cepat dilakukan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampung Selatan, dalam menangani bencana angin puting beliung yang terjadi di Kecamatan Natar, pada Sabtu (17/12/2022). BPBD Lampung Selatan yang tergabung dalam Tim Reaksi Cepat (TRC) langsung sigap datang ke lokasi dan berkoordinasi dengan perangkat desa dan warga setempat, guna melakukan pendataan sekaligus mengevakuasi para korban bencana angin puting beliung. Berdasarkan pendataan yang dilakukan oleh Pusdalops PB BPBD Lampung Selatan, bencana puting beliung terjadi sekitar pukul 23.08 WIB tersebut menimpa beberapa Desa di Kecamatan Natar, diantaranya, Desa Beranti Raya, Desa Rulung Helok, Desa Rulung Mulya, Desa Mandah, Desa Candimas dan Desa Natar. Diketahui, musibah ini terjadi akibat hujan lebat yang disertai es dan hujan angin kencang yang terjadi di Kecamatan Natar pada Sabtu (17/12) sore, sekitar pukul 15.30 WIB. Sehingga menyebabkan kerusakan yang cukup parah pada sejumlah pemukiman dan beberapa pohon tumbang. Tak hanya itu, 1 orang dinyatakan meninggal dunia dan beberapa lainnya luka-luka karena tertimpa reruntuhan rumah roboh. Kemudian, kerugian materi dialami oleh para korban yang rumahnya rusak akibat bencana alam tersebut. Hingga saat ini, TRC BPBD Lampung Selatan masih melakukan monitoring ke lokasi, berkoordinasi dengan dinas atau instansi terkait serta melakukan evakuasi dan pendataan lebih lanjut akibat dampak dari bencana angin puting beliung. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Buka Kegiatan Jalan Sehat Di Kecamatan Natar, Bupati Lampung Selatan Sampaikan Akan Perbaiki Jalan Rusak

NATAR, Diskominfo Lamsel- Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menghadiri jalan sehat yang bertempat di Agrowisata Perahu Layar, Desa Bandar Rejo, Kecamatan Natar, Minggu (18/12/2022). Kegiatan yang diikuti oleh seluruh kepala perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan tersebut diawali dengan senam bersama masyarakat sebagai pemanasan sebelum menjelajahi track jalan sehat. Sesaat sebelum membuka jalan sehat, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto mengatakan, akan segera melakukan pembangunan infrastruktur jalan yang saat ini masih dalam kondisi tanah dan becek saat hujan turun. "Dari pertama kali masuk tadi saya sudah memperhatikan kondisi jalan yang rusak didesa Bandar Rejo ini, insyaAllah tahun depan jalan ini akan segera dibangun dan akan dianggarkan sehingga nantinya dapat meningkatkan perekonomian masyarakat serta nyaman untuk digunakan sehari-hari oleh masyarakat," ucapnya. Seusai itu dirinya juga mengatakan, bagi para peserta jalan sehat untuk jalan untuk dapat berjalan dengan tertib dan tidak saling mendahului. " Semoga dengan kegiatan jalan sehat ini, semua masyarakat Kecamatan Natar sehat semua, jangan melihat dari hadiahnya atau door prizenya tapi yang di nilai kebersamaannya," pungkasnya. (lmhr) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Ketua TP PKK Lampung Selatan Terima Penghargaan Juara 1 P3KSS se-Provinsi Lampung Pada Puncak Peringatan Hari Ibu 2022.

BANDAR LAMPUNG, Kominfo Lamsel- Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto menerima penghargaan sebagai Juara 1 Peningkatan Peran Perempuan menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P3KSS) se-Provinsi Lampung pada acara puncak peringatan Hari Ibu ke-94 tahun 2022, Sabtu (17/12/2022). Berlangsung di Aula Mahan Agung Rumah Dinas Gubernur Lampung, puncak peringatan hari ibu ke-94 diawali dengan parade Kebaya Bersama Ketua TP PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal dan diikuti oleh Ketua TP PKK Kabupaten/Kota Se-Provinsi Lampung. Parade kebaya yang dilakukan juga sebagai wujud untuk mendukung Kebaya Goes to UNESCO. Dikesempatan itu, Winarni Nanang Ermanto menerima penghargaan sebagai juara 1 lomba P3KSS, yang penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Lampung Arinal Djunadi dan Ketua TP PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal. Acara tersebut dihadiri oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Forkopimda Provinsi Lampung, Ketua DWP Provinsi Lampung, Ketua TP PKK se-Provinsi Lampung serta para Ketua Gerakan Organisasi Wanita di Provinsi Lampung. Ketua TP PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal dalam laporannya menyampaikan, peringatan hari ibu ke-94 Tahun 2022 mengambil tema " Perempuan Berdaya, Lampung Berjaya, Indonesia Maju" Dirinya menyampaikan, tujuan dari kegiatan itu adalah memperingati awal bangkitnya gerakan perempuan Indonesia untuk berorganisasi secara demokratis, berkarya, berkreatifitas dan berorganisasi dalam pembangunan. "Peringatan hari ibu ini digelar untuk memperingati bangkitnya gerakan perempuan dalam berorganisasi secara demokratis serta berkarya dan berperan dalam pembangunan," ungkap Riana. Riana juga melaporkan, beberapa kegiatan telah dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ibu salah satunya, kegiatan bakti sosial gerakan SIGER serentak oleh 50 organisasi wanita dan 15 DWP serta di 15 Kabupaten/kota se-Provinsi Lampung. Sementara pada kesempatan sama, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyampaikan, saat ini kebaya sudah jarang digunakan, dan hanya digunakan pada acara-acara tertentu. "Kebaya ini sudah hampir punah, karena hanya dipakai di acara acara tertentu saja, ini perlu diperhatikan dan ditingkatkan kembali dalam memakai kebaya," ungkap Arinal. Menanggapi pernyataan tersebut Arinal mengatakan agar dibuat kegiatan rutin untuk para perempuan memakai kebaya dengan motif khas Lampung. "Biar terus lestari, coba dibikinkan kegiatan rutin untuk ibu-ibu ini memakai kebaya dengan motif motifnya yang khas Lampung," katanya. Menurut Arinal peringatan HarI Ibu dan parade kebaya yang dilaksanakan setiap tahun adalah bentuk apresiasi dan penghargaan atas perjuangan perempuan Indonesia atas partisipasinya dalam pembangunan di Indonesia. " Di masa sekarang ini banyak wanita mengambil peran penting di Pemerintahan, yang jadi menteri sudah banyak, ilmuan dan di Lampung sendiri banyak Kepala Dinasnya Perempuan," tambah Arinal. Dirinya, berharap di peringatan hari ibu ke 94 tahun 2022 semoga dapat dijadikan momentum bagi kaum perempuan untuk bersama sama meningkatkan semangat juang dalam membangun daerah Lampung sesuai dengan keahlian masing masing sehingga dapat berpartisipasi aktif dalam mengisi pembangunan menuju masyarakat Lampung berjaya. " Semoga dalam peringatan Hari Ibu Tahun 2022 ini dapat dijadikan momentum meningkatkan semangat juang dalam membangun daerah Lampung sesuai dengan keahliannya masing-masing untuk berpartisipasi aktif dalam pembangunan," harap Arinal. (Kmf) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Tim Red Brothers Gilas Tim Apdesi Kecamatan Natar 8 Gol Tanpa Balas

NATAR, Diskominfo Lamsel - Pertandingan sepak bola antara Tim Red Brothers vs Tim Abdesi Kecamatan Natar yang berlangsung di Lapangan Desa Bumi Sari, Kecamatan Natar, pada Jum'at (16/12/2022), menjadi sangat berbeda dari pertandingan persahabatan sebelumnya. Kondisi cuaca hujan (curah hujan sedang, red) yang tidak berhenti dari awal hingga akhir pertandingan, seakan menantang adrenalin para pemain dari duakesebelasan tersebut. Lapangan licin yang disebabkan oleh hujan itu pun, tak menjadi hambatan tim Red Brothers dalam melancarkan serangan ke kubu lawan. Aksi pertandingan sepak bola tim Red Brothers yang begitu baik disertai dengan taktik permainan yang mengecoh tim lawan, membuat tim yang dipimpin oleh Bupati Lampung Selatan itu dengan mudahnya membobol gawang tim Apdesi Kecamatan Natar hingga mencetak 8 gol tanpa balas. Tim kesebelasan Apdesi Kecamatan Natar dibuat tak berdaya oleh tim Red Brothers dalam permainan olahraga sepak bola tersebut. Hal ini terlihat sejak pertandingan dimulai, tim Red Brothers terus memberikan tekanan kepada tim lawan. Usai bertanding, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menyampaikan, pertandingan sepak bola tersebut merupakan agenda rutin pemerintah daerah di setiap pekannya. Selain bertujuan untuk memperkuat imun tubuh, permainan yang disukai oleh mayoritas lapisan masyarakat ini, juga dilakukan untuk melihat sejauh mana perkembangan dari wilayahnya di masing-masing Kecamatan. "Setiap hari Jum'at kita keliling, selain silaturahmi, kita juga sambil melihat apa perkembangan-perkembangan desa yang ada di masing-masing Kecamatan. Baik itu dari sektor pariwisata maupun UMKM nya, karena saat ini, itu yang sedang kami galakkan," kata Nanang. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Tim Red Brothers Gilas Tim Apdesi Kecamatan Natar Dengan Skor 8 - 0

NATAR, Diskominfo Lamsel - Pertandingan sepak bola yang berlangsung di Lapangan Desa Bumi Sari, Kecamatan Natar, pada Jum'at (16/12/2022), menjadi sangat berbeda dari pertandingan persahabatan sebelumnya. Kondisi cuaca hujan yang tidak berhenti dari awal hingga akhir pertandingan, seakan menantang adrenalin para pemain dari tim kesebelasan tersebut. Lapangan yang licin yang disebabkan oleh hujan itu pun, tak menjadi hambatan tim Red Brothers dalam melancarkan aksinya pada pertandingan sepak bola melawan tim Apdesi Kecamatan Natar. Aksi pertandingan sepak bola tim Red Brothers yang begitu baik disertai dengan taktik permainan yang mengecoh tim lawan, membuat tim yang dipimpin oleh Bupati Lampung Selatan itu dengan mudahnya membobol gawang tim Apdesi Kecamagan Natar hingga mencetak skor 8 - 0. Tim kesebelasan Apdesi Kecamatan Natar dibuat tak berdaya oleh tim Red Brothers dalam permainan olahraga sepak bola tersebut. Hal ini terlihat sejak pertandingan dimulai, tim Red Brothers terus memberikan tekanan kepada tim lawan. Usai bertanding, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menyampaikan, pertandingan sepak bola tersebut merupakan agenda rutin pemerintah daerah di setiap pekannya. Selain bertujuan untuk memperkuat imun tubuh, permainan yang disukai oleh seluruh kalangan masyarakat ini, juga dilakukan untuk melihat sejauh mana perkembangan dari wilayahnya di masing-masing Kecamatan. "Setiap hari Jum'at kifa keliling, sambil melihat apa perkembangan-perkembangan desa yang ada di masing-masing Kecamatan. Baik itu dari sektor pariwisata maupun UMKM nya, karena saat ini itu yang sedang kami galakkan," kata Nanang. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Ketua TP PKK Lampung Selatan Berikan Bantuan Kepada Warga Terdampak Rumah Roboh

Rajabasa, Diskominfo Lamsel - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto kembali memberikan bantuan kepada salah satu warga yang membutuhkan bantuan, (16/12/2022). Bantuan tersebut diberikan kepada Udin Bahri warga Desa Pangkul Kecamatan Rajabasa yang rumahnya roboh akibat terpaan angin kencang pada Kamis malam tanggal 15 Desember kemarin. Udin yang sedang berada dirumah pada saat kejadian, dirinya pun turut tertimpa material rumahnya yang rubuh terkena angin yang mengakibatkan luka ringan dibagian kepala, punggung dan kaki. " Kejadiannya sekitar jam 9 malam sedang dirumah anginnya memang kencang tiba tiba atap rumah dan dinding rumah rubuh dan menimpah saya," ucap Udin. Rumahnya yang belum permanen rusak parah terutama dibagian dapur dan dinding bagian depan dan tengah ikut rusak karena kejadian itu. Hadir mendampingi Winarni Kepala Dinas Dalduk dan KB Rika Wati, plt Direktur RS Bob Bazar Kalianda Yani Widowati, Camat Rajabasa dan Kepala Desa Pangkul. Pada kesempatan itu, Ketua TP PKK Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto menyerahkan sejumlah bantuan dan santunan kepada warga tersebut untuk membantu keperluan sehari-hari. " Ini pak ada bantuan dari Pemerintah Daerah dan ini ada bantuan dari bapak Bupati untuk pak udin semoga bisa bermanfaat ya," ungkap Winarni. Wanita yang menjadi "emaknya" masyarakat Kabupaten Lampung Selatan tersebut pun merasa tergugah karena melihat kondisi rumah yang memang rusak dan tidak layak tersebut. Untuk itu dirinya meminta kepada aparatur Desa dan Kecamatan untuk bisa mengajukan kepada Pemerintah Daerah untuk bisa mendapatkan program Bedah Rumah. "Pak Camat pak Kades ini segera diajukan ya untuk program Bedah rumah, biar bisa cepet di tempati secara layak oleh pak udin dan keluarga," pungkasnya. (kmf) [..]

Dibuat oleh : R