Berita

gambar
Lihat Berita
Berita

HUT IGTKI PGRI Ke-72 Kab. Lampung Selatan, BUNDA PAUD Ajak Guru Swasembada Sekolah

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Bunda PAUD Kabupaten Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto hadiri acara HUT Ikatan Guru Taman Kanak - kanak Indonesia (IGTKI) - PGRI ke 72 Kabupaten Lampung Selatan, Selasa (07/06/2022). Kegiatan yang berlangsung di Aula Sebuku Rumah Dinas Bupati Lampung Selatan diikuti oleh Para guru TK - PGRI se Kabupaten Lampung Selatan dan dibuka dengan parade penampilan dari para Guru TK PGRI dari setiap Kecamatan. Turut hadir pada kegiatan itu Plt. Kepala Dinas Pendidikan Lampung Selatan Asep Jamhur, Ketua IGTKI Provinsi Lampung Nisdaryanti, Ketua PGRI Lampung Selatan Wardani, Ketua IGTKI Kabupaten Lampung Selatan Supriyati, Ketua HIMPAUDI Lampung Selatan Dyah Atik Citra Rukmi Bunda PAUD Kecamatan se Kabupaten Lampung Selatan. Ketua IGTKI Lampung Selatan Supriyati selaku ketua panitia kegiatan menyampaikan terlaksananya kegiatan ini berkat swadaya dari para anggota dan IGTKI. "Terima kasih kepada para guru TK yang telah berinovasi dan berkreasi dalam memberikan pengetahuan kepada anak anak," terang Supriyati. Pada kesempatan tersebut, Ketua IGTKI PGRI Provinsi Lampung Nisdaryanti dalam sambutannya mengatakan, terkendala selama 2 tahun akibat Pandemi Covid peringatan HUT IGTKI PGRI tetap dilaksanakan namun secara virtual. Dirinya mengungkapkan menjadi guru PAUD adalah panggilan jiwa dan perjuangan berat untuk memberikan pendidikan terbaik untuk anak-anak. " Guru PAUD ini berat tanggung jawabnya jadi garda terdepan dalam membentuk karakter anak sejak dini," ungkapnya. Sementara, Bunda PAUD Kabupaten Lampung Selatan juga menyampaikan ucapan selamat atas HUT IGTKI - PGRI Ke 72. Menurutnya, bisa terlaksananya kegiatan ini berkat kerja sama dan gotong royong dari semua pihak sehingga Lampung Selatan bisa berada di PPKM Level 1 dan bisa mengadakan kegiatan seperti ini. "Semoga organisasi ini dapat berkembang menjadi wadah bagi guru PAUD dalam meningkatkan kompetensi untuk memberikan pendidikan yang terbaik untuk mencetak anak yang unggul di masa depan," ucap Winarni. Dirinya mengungkapkan Indonesia menjadi negara ke enam terbawah dalam pendidikan matematika dan literasi dari 79 negara. Maka dari itu mengaharapkan pendidikan di Lampung Selatan bisa terus meningkat dan berkembang untuk Indonesia memiliki pendidikan yang Maju. "Terkait Kesejahteraan para Tendik PAUD Winarni akan mengupayakan peningkatan untuk para guru PAUD untuk pendidikan PAUD di Lampung Selatan terus berkembang," jelas Bunda PAUD Kab. Lamsel itu. Winarni menghimbau, agar semua PAUD yang ada di Lampung Selatan bisa menerapkan layanan PAUD Holistik Integratif yang meliputi layanan Pendidikan, kesehatan dan Pengasuhan. Selain itu, untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Lampung Selatan Winarni akan membuat sebuah inovasi yaitu Swasembada Sekolah yaitu Kerjasama antara Pemerintah lintas sektor yang terintegrasi dan berkelanjutan. Diakhir acara dilakukan pemotongan Tumpeng oleh Ketua IGTKI PGRI Kabupaten Lampung Selatan dan diberikan kepada Bunda PAUD Kabupaten Lampung Selatan. (KMF). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Gelorakan Program Pertanian Modern, Nanang Ermanto Berikan Pelatihan Smart Farming Pada Petani Milenial

NATAR, Diskominfo Lamsel - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto terus menggelorakan program pertanian modern untuk mendukung kawasan agropolitan bagi para kelompok petani milenial, Selasa (7/6/2022). Hal ini dibuktikan dengan dilaksanakannya Pelatihan Pengembangan Pertanian Terpadu Berbasis Smart Farming bagi Non Aparatur, yang berlangsung di Balai Pelatihan Pertanian (Bapeltan) Lampung. Pelatihan ini akan dilaksanakan selama 5 hari, mulai dari tanggal 6 Juni hingga 11 Juni 2022 mendatang, dengan sasaran peserta sebanyak 30 orang yang berasal dari Lampung Selatan. Pelatihan Pengembangan Pertanian Terpadu Berbasis Smart Farming merupakan sistem pertanian berbasis teknologi, yang dapat membantu petani meningkatkan hasil panen dengan kualitas dan kuantitas tinggi. Selain itu, dengan menerapkan pertanian terpadu berbasis smart farming juga akan memberikan efisiensi biaya dan waktu produksi, serta mitigasi iklim melalui penggunaan sumber daya alam secara bijak. Nanang mengatakan, Pelatihan Pertanian Terpadu Berbasis Smart Farming ini merupakan salah satu bentuk terobosan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan, dalam mendukung kemajuan daerah pada sektor pertanian. "Langkah terobosan inovasi antara pemerintah daerah dengan Bapeltan, ini langkah positif,Pemerintah sudah banyak memberikan bantuan tetapi petaninya tidak pernah bahagia, susah terus. Ketika saya menjadi Plt. Bupati, saya minta datanya, termyata di lapangan banyak terjadi petani buruh, buruh tanam, buruh panen, bagaimana petani bisa sejahtera," kata Nanang. Dirinya mengungkapkan, Lampung Selatan memiliki wilayah yang sangat berpotensi dalam sektor pertanian. Oleh karena itu, Nanang ingin potensi ini didukung dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang memadai dibidang tersebut. "Dengan smart, pikiran yang cerdas kita tidak perlu lahan yang luas, tapi dengan pertanian modern bisa menghasilkan ekonomi. Bagaimana Lampung Selatan sebagai percontohan petani milenial. Kita mempunyai petani milenial, lahan kita sudah ada tapi kalau lahan ini tidak ditunjang dengan ilmu maka akan sia-sia," ungkapnya. Nanang berharap, para peserta dapat mengikuti pelatihan dengan sebaik mungkin, sehingga nantinya ilmu yang didapatkan bisa dimanfaatkan dan diterapkan, pada lahan pertanian yang telah disiapkan oleh Pemerintah Daerah Lampung Selatan. "Ketika kalian pulang dari sini mendapatkan ilmu yang sangat luar biasa, ini sudah pemerintah fasilitasi, yang mana wilayah kita agraris tapi sekarang petani nya sudah hilang entah kemana. Insyaallah saya yakin kalau mereka ini harus digembleng pelatihan, saya percaya lah sama merka ini disiplin. Ini ilmu yang beber bener bermanfaat untuk kalian, untuk memajukan Lampung Selatan," ujarnya. Sementara itu, Kepala Bapeltan Lampung Dr. Abdul Roni Angkat, STP, M.Si menuturkan, para peserta pelatihan akan dilatih dengan sebaik mungkin. Selama pelatihan berlangsung, para peserta akan digembleng untuk menggarap pertanian secara modern. "Harus disambut dengan baik dan dilatih dengan baik, saya mohon bantuan dari teman-teman sekalian semua peserta agar benar benar ikut pelatihan dengan serius. Acara pembelajaran dari selesai sholat subuh, full praktek lapangan daripada duduk dikelas. Makanya begitu subuh langsung ke lapangan. Saya yakin anak-anak ini sangat disiplin," tuturnya. Abdul Roni menjelaskan, melalui pembinaan dan pelatihan pertanian berbasis smart farming ini, akan menambah wawasan dan keterampilan para peserta mengenai pertanian modern. Dengan begitu, produksi dari hasil pertanian pun bisa lebih optimal, baik dari sisi kualitas maupun kuantitas produk. "Disini kami sampaikan luas lahan kita 8,5 hektar, yang terdiri dari Holtikultura, perkebunan, kolam, dan lainnya, semua ini kami terapkan Smart Farming. Nanti kita liat dilapangan. Intinya kami dari Bapeltan Lampung siap mendukung dan mendampingi teman-teman dari Kabupaten Lampung Selatan dalam sektor pertanian," jelasnya lebih lanjut. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Buka Sosialisasi Pembinaan Administrasi TP PKK di Kecamatan Merbau Mataram, Winarni Ingatkan Susun Program Kerja

MERBAU MATARAM, Diskominfo Lamsel - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto membuka kegiatan Sosialisasi Pembinaan Administrasi TP PKK Kabupaten Kepada TP PKK Kecamatan dan Desa se Kecamatan Merbau Mataram, Senin (06/06/2022). Kegiatan yang berlokasi di Balai Desa Merbau Mataram tersebut diikuti TP PKK dari 15 Desa yang ada di Kecamatan Merbau Mataram. Turut Hadir mendampingi Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Selatan, Kepala Dinas PMD Kabupaten Lampung Selatan Erdiansyah S.H, M.H, Kepala Dinas Kesehatan Jhoniyansyah, S.K.M, M.M, Kepala Dinas Dalduk & KB Rika Wati, S.STP, M.M, Camat Merbau Mataram Heri Purnomo beserta Ketua TP PKK Kecamatan, Kepala UPT se Kecamatan Merbau Mataram, Kepala Desa se - Kecamatan Merbau Mataram. Camat Merbau Mataram dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada TP PKK Kabupaten yang akan memberikan Pembinaan kepada TP PKK Desa. Dirinya berharap dengan adanya pembinaan ini membawa manfaat besar untuk TP PKK Desa dalam menjalankan program dan tugasnya untuk memberdayakan keluarga. Terkait Covid 19 yang masih melanda Kecamatannya terus melakukan vaksinasi yang telah mencapai 80 persen. Sementara itu, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pihak yang mendukung terselenggaranya kegiatan sosialisasi pembinaan tersebut. Winarni juga mengatakan, Lampung Selatan sudah berada di PPKM Level 1 dan sudah bisa melaksanakan kegiatan besar diluar ruangan tetapi harus tetap melakukan protokol kesehatan. Dirinya menuturkan, Ketua TP PKK bersama Kader PKK merencanakan kegiatan dan menyusun program kerja dan diajukan ke Desa agar bisa dibantu oleh Desa. "Nanti bikin program ya bu, diajukan ke Desa biar bisa dianggarakan dari Dana Desa biar programnya bisa direalisasikan," Ucap Winarni. Selain itu, Winarni meminta untuk dapat dibentuk Kelompok dasawisma agar tugas Ketua TP PKK Desa dalam melaksanakan program bisa benar- benar dilaksanakan dan berjalan dengan lancar. (KMF) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Pemkab Lampung Selatan Raih Penghargaan Terbaik 1 Kategori Pengelolaan Kepegawaian dari BKN Pusat

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan berhasil meraih penghargaan Terbaik 1 Kategori Pengelolaan Kepegawaian dari Kantor Regional (Kanreg) V Badan Kepegawaian Negara (BKN), Senin (6/6/2022). Penghargaan ini diserahkan secara simbolis kepada Plt. Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Lampung Selatan Agus Heriyanto, S.Hut, pada Kamis 2 Juni 2022, dalam acara Sosialisasi Disiplin ASN di Wilayah Kerja sekaligus BKN Award, yang berlangsung di Meranti Ballroom Hotel Aston Pontianak, Kalimantan Barat. Selanjutnya, penghargaan tersebut diserahkan oleh Plt. Kepala BKD Lampung Selatan kepada Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto di ruang kerjanya, pada Senin (6/6/2022). Plt. Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Lampung selatan, Agus Heriyanto, S.Hut saat menyerahkan Piagam Penghargaan kepada Bupati Lampung Selatan menjelaskan, penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas komitmen dan konsistensi dalam pelaksanaan Tata Kelola Managemen ASN di wilayah kerja Kanreg V BKN. Dirinya juga menjelaskan yang termasuk dalam Kanreg V BKN meliputi, Provinsi Lampung, Kalimantan Barat dan DKI Jakarta. "Alhamdulilah kita dapat penghargaan kategori pengelolaan kepegawaian  terbaik pertama, saya rasa ini berkat dari arahan bupati serta kerjasama antar semua jajaran di pemerintah Kabupaten Lampung Selatan," ucapnya. Agus menjelaskan, bahwa dalam pengharagaan tersebut terdapat lima kategori penghargaan yang diberikan yaitu penilaian kinerja, respon terhadap perubahan, komitmen pengawasan dan pengendalian, pengelolaan kepegawaian, serta implementasi SAPK dan CAT. Dirinya menyebut, adanya BKN awards ini menjadi motivasi baru bagi Pemkab Lampung Selatan untuk meningkatkan kinerja dan mewujudkan birokrasi yang profesional. "Kita berharap dapat memotivasi kita semua agar tahun depan Lampung Selatan dapat meraih kategori-kategori terbaik lainnya," harap Agus. (Hy). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Karang Taruna Lampung Selatan Audiensi Bersama Bupati Nanang Ermanto

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Pengurus Karang Taruna Kabupaten Lampung Selatan melakukan audiensi bersama Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, mengenai peningkatan kualitas sumber daya pemuda, yang berlangsung di ruang kerja bupati, senin (6/6/2022). Pada kesempatan itu, Ketua Karang Taruna Lampung Selatan Sahirul Hidayat menyampaikan mengenai program kerja yang akan dilaksananakan kedepan, salah satunya yaitu Pameran Kecamatan yang akan berlangsung di 17 Kecamatan se-Lampung Selatan. Dirinya menjelaskan, Pameran Kecamatan akan diikuti oleh seluruh desa yang ada di kecamatan tersebut. Nantinya, para peserta dapat memamerkan berbagai produk-produk unggulan yang dimiliki. Dalam ajang tersebut juga akan ada pentas kesenian daerah untuk menghibur masyarakat sekaligus memberdayakan budaya-budaya wilayah setempat. "Kami ingin melaksanakan pameran kecamatan yang pesertanya adalah seluruh desa yang ada dikecamatan tersebut. Kami mengharapkan untuk bisa didorong anggaran dari desa, pelaksanaan mungkin selama 15 hari untuk menghibur masyarakat yang beberapa tahun ini kita sudah ketakutan dan kekekhawatiran," ujarnya. Namun demikian, lanjut Sahirul, masih terdapat kendala dalam hal anggaran kegiatan. Oleh karena itu, dirinya memohon agar Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan bisa mendukung terlaksananya kegiatan tersebut. "Kami sudah mengajukan permohonan tanah hibah di Dinas Sosial. Harapan kami dengan pengajuan tersebut, dana tersebut bisa sebagai sarana kami untuk mendorong pelaksanaan program-program kami. Kami juga siap untuk bersinergi dengan pemda terkait dengan program-program dan kegiatan yang ada," katanya. Selain itu, guna mendorong terlaksananya kegiatan-kegiatan pemberdayaan kepemudaan di Kabupaten Lampung Selatan, Sahirul juga meminta agar pemerintah daerah memberikan fasilitas berupa kendaraan. Sehingga, dapat mempermudah organisasi dalam menjalankan program kegiatan. "Kami membutuhkan fasilitas untuk mobilisasi kegiatan-kegiatan kami, yaitu fasilitas kendaraan, dalam rangka mendorong pelaksanaan kegiatan-kegiatan kami," ungkapnya lebih lanjut. Menanggapi hal tersebut, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menyatakan, akan mendukung dan menyambut baik setiap program-program positif yang akan dilaksanakan oleh Karang Taruna. Dirinya juga menyampaikan agar organisasi pemuda itu terus melakukan koordinasi dengan Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) terkait, mengenai program-program yang ingin dilaksakan kedepan. "Kendaraan akan saya carikan, mengenai dana tanah hibah itu nanti koordinasi langsung saja dengan Dinas Sosial. Nanti kerjasama dan koordinasi dengan Dinas PMD (Pemberdayaan Masyarakat dan Desa), disitu ada anggarannya di desa untuk pembinaan kepemudaan," ungkap Nanang. Nanang juga meminta agar Karang Taruna Lampung Selatan mempunyai konsep program kerja maupun kegiatan kepemudaan, yang dapat berimbas pada kemajuan daerah serta peningkatan perekonomian masyarakat. "Gagasan dan ide-ide dari karang taruna itu sendiri, gali kegiatan-kegiatan yang membangkitkan semangat anak muda, sehingga pemerintah juga enak untuk mendukungnya. Nah, ini harus dibentuk divisi-divisnya, supaya aktivitas karang taruna itu menonjol, jadi yang menyemarakkan majunya daerah, itu karang taruna," tuturnya. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) Lampung Selatan Audiensi Dengan Bupati, Nanang Minta Inovasi Guru Tingkatkan Minat Belajar Siswa

Kalianda, Diskominfo Lamsel - Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan Menggelar Audiensi dengan perwakilan Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) Lampung Selatan yang berlangsung di ruang kerja bupati setempat, Senin (6/6/2022). Audiensi dipimpin langsung oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto dan dimoderatori oleh Asisten Bidang Administrasi Umum (Adum) Badruzzaman serta didampingi oleh Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kab. Lampung Selatan Asep Jamhur, Kepala Badan Kesbangpol Puji Sukamto, Kepala Dinas Kominfo Sefri Masdian dan undangan lainnya. Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) Lampung Selatan mengikuti audiensi dengan Bupati Lampung dalam rangka penyampaian aspirasi dan pelaporan eksistensi lembaga serta program dari PGSI Lampung Selatan. Ketua PGSI Lampung Selatan Deni Hartoni, menyampaikan permohonan dan arahan bupati mengenai kesejahteraan bagi guru-guru swasta di Lampung Selatan yang saat ini perlu diperhatikan keberadaannya oleh Pemerintah Daerah Lampung Selatan agar mendapatkan hak yang layak. "Maksud kedatangan kami pak langsung saja mengenai masalah kesejahteraan guru-guru swasta di Lampung Selatan mohon arahan dari bapak selaku orang tua kami disini," ujar Deni. Selain itu, Deni Hartoni juga mengungkapkan perihal minat belajar tatap muka bagi para siswa yang cenderung menurun pasca belajar daring dampak dari pandemi covid-19. "Satu hal lagi pak, kami menyoroti minat dari siswa saat ini setelah terlalu lama belajar dari rumah jadi semakin menurun minat belajar dan bersekolah," katanya. Menanggapi hal tersebut, Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto mengatakan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan senantiasa mencari jalan keluar dan solusi dalam memperhatikan kesejahteraan para guru termasuk para guru sekolah swasta di Lampung Selatan. Nanang juga mengingatkan, bahwa merupakan tantangan baru dan perlu inovasi dari guru-guru termasuk guru sekolah swasta dalam meningkatkan minat belajar siswa kembali. "Sekarang kita bukan fokus kepada substansi perforum atau organisasi tapi bagaimana fokus kita terkait metode pendidikan untuk meningkatkan mutu pendidikan di Lampung Selatan," jelasnya. Menurut Nanang, dalam hal memecahkan persoalan pendidikan terutama mengenai kesejahteraan bagi para pendidik di tingkat sekolah swasta Lampung Selatan perlu untuk didiskusikan bersama pada pihak Dinas Pendidikan maupun pihak terkait. "Coba nanti kami diskusikan lagi dengan Dinas Pendidikan mengenai instensif guru di sekolah swasta, karna memang Dinas Pendidikan sendiri ini sedang dirapihkan data guru-gurunya seperti data didapodik," ucap Nanang. (Hy). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Kampus IIB Darmajaya Pererat Kerjasama Dengan Pemkab Lampung Selatan Melalui Program Beasiswa Apresiasi Desa

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan dengan Institut Informatika Dan Bisnis (IIB) Darmajaya terus terjalin sebagai komitmen bersama dalam mencerdaskan kehidupan bangsa khususnya pada dunia pendidikan. Kali ini, Institut Informatika Dan Bisnis (IIB) Darmajaya Lampung beraudiensi dengan bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto dalam rangka menjalin kerjasama dan sosialisasi adanya Program Beasiswa Jalur Apresiasi Desa dari pihak IIB Darmajaya, yang berlangsung di ruang kerja bupati setempat, Senin (6/6/2022). Wakil Rektor 1 IIB Darmajaya RZ.Abdul Aziz S.T., M.T.,Ph,D mengucapkan terimakasih atas sambutan baik dari Pemkab Lamsel guna terjalinnya kerjasama yang sudah dilaksanakan atau yang akan di laksanakan ke depan. "Ini memang hanya perluasaan kerjasama saja, karna memang Darmajaya sendiri sering bersentuhan langsung dengan masyarakat Lampung Selatan seperti kegiatan KKN mahasiswa kami," terangnya Lebih Lanjut, Abdul Aziz menjelaskan bahwa IIB Darmajaya Lampung memiliki program beasiswa yang dinamakan "Program Apresiasi Desa‘ untuk anak-anak dari desa yang ingin berkuliah di IIB Darmajaya dengan 4 program studi yang dapat dipilih yakni Sistem Informasi, Teknik Informatika, Manajemen dan Akuntansi. Dimana program ini merupakan program beasiswa berupa subsidi biaya kuliah sampai dengan 40 persen bagi mahasiswa baru, yang sudah mendapat rekomendasikan dari kepala desa. "Kami punya program, kami sebut apresiasi desa, dimana program ini, kami memberikan bantuan khusus dan beasiswa anak-anak dari desa yang mendapat rekomendasi kepala desa/aparat desa yang kuliahnya nanti secara daring atau luring," jelasnya. Sementara, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto sangat menyambut baik adanya program dari IIB Darmajaya tersebut sebagai peningkatan kualitas sumberdaya manusia di Lampung Selatan. "Ini luar biasa saya sangat berterimakasih juga, pada prinsipnya saya sangat mendukung jika adanya perubahan ke hal positif di Lampung Selatan apalagi mengenai peningkatan kualitas sdm dan teknologi kita," jelas Nanang. Dirinya menyebut, daerah yang memiliki potensi alam jika tidak didukung dengan sumberdaya alam dan teknologi dapat menghambat kemajuan suatu daerah tersebut. "Semakin berkembangnya zaman, teknologi ini mau tidak mau memang kita harus hidup berdampingan harus bisa kita kuasai menjadi suatu skill, maka dengan bekerjasama dengan Darmajaya ini dapat meningkatkan skill dan sdm yang memadai,' tutup Nanang. (Hy). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Audiensi, Bupati Nanang Ermanto Dukung Event IMI Provinsi Lampung Yang Akan Berlangsung Di Lampung Selatan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Lampung melakukan audiensi bersama Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto di ruang kerja bupati, pada Senin (6/6/2022). Hadir dalam kegiatan itu, Sekretaris IMI Provinsi Lampung Doni Rohata, Koordinator Bidang Slalom IMI Provinsi Lampung Alfian, serta Koordinator Dragbike IMI Provinsi Lampung Bintang Rangga, Ahmad Fernandes dan Gilang Fadlurohman. Audiensi ini berkenaan dengan event yang akan dilaksanakan oleh IMI Provinsi Lampung pada tanggal 18-19 Juni 2022 mendatang. Rencananya, kegiatan itu akan berlangsung di Kabupaten Lampung Selatan. Koordinator R4 Dragrace IMI Provinsi Lampung A. Jefyandra menjelaskan, Lampung Selatan merupakan salah satu daerah dengan jumlah peserta terbanyak, dalam setiap event yang telah dilaksanakan selama kurang lebih 6 tahun terakhir. "Kami lihat pak pada pendaftaran selama 6 tahun ini, anak-anak muda Lampung Selatan ini paling banyak, dari Jatimulyo, dari Kalianda ini aja 200 lebih ada," ungkapnya. Jefyandra menyebut, selama ini berbagai event biasa berlangsung di Kabupaten Pringsewu, sehingga para pembalap sudah hafal dengan lintasan balap (sirkuit) yang ada. Oleh karenanya, pihaknya beserta para peserta lainnya ingin merasakan sirkuit yang baru dan menantang. "Banyak dari teman-teman yang ingin membuka sirkuit baru, terutama anak-anak muda di Lampung Selatan. Banyak banget anak-anak muda yang suka balap dan saya pikir ini lebih baik dibikin ajang," katanya. Sementara itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto sangat mendukung dan mengapresiasi IMI Provinsi Lampung, yang ingin menyelenggarakan event otomotif di Kabupaten Lampung Selatan. Bupati Nanang Ermanto menyarankan agar event tersebut dilaksanakan di jalan GOR Way Handak yang berlokasi di Kelurahan Wai Lubuk, Kecamatan Kalianda. Selain fasilitas yang mendukung, lokasi tersebut juga terbilang aman serta tidak mengganggu mobilitas masyarakat. "Kalau disitu lokasinya aman, nyaman, kalau disini kan padat, aktivitas Kajari dan masyarakat, jelas ganggu kita. Kalau disanakan memang kami siapkan lokasi untuk kegiatan-kegiatan, maka kita bikin Way Handak Expo, Agrowisata dan GWH nya sendiri, disana fokus," kata Nanang. Kemudian, Nanang juga berharap dengan adanya event yang diselenggarakan oleh IMI Provinsi Lampung, dapat meningkatkan penghasilan para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Lampung Selatan. "Kalau disanakan jelas ada lahan parkir, penginapan juga ada, jadi lebih baik disana kalau menurut aku. Kemudian kuliner juga hidup kalau disana, coba diukur ulang, apa yang harus diperbaiki. Pada dasarnya, kami pemerintah daerah siap mendukung," ungkap Nanang. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Audiensi Bersama Pengurus DPK Peradah, Bupati Nanang Ermanto Ajak Pemuda Hindu Sinergi Dalam Menjaga Kelestarian Budaya

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menerima audiensi pengurus DPK Perhimpunan Pemuda Hindu (Peradah) Indonesia Lampung Selatan di ruang kerjanya, Senin (6/6/2022). Audiensi tersebut dalam rangka silaturahmi dan memperkenalkan kepengurusan dan penyampaian program kerja DPK Peradah Indonesia Lampung Selatan terhadap program pemerintah Kabupaten Lampung Selatan. Dalam kesempatan itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto mengajak Peradah Lampung Selatan, untuk bersinergi dalam meningkatkan kelestarian nilai-nilai budaya yang terdapat di agama hindu, serta mendukung peningkatan perekonomian daerah. Dirinya juga meminta agar Peradah bisa membuat program-program kerja yang baik dan menarik, baik dari sisi keagamaan maupun tradisi budaya, sehingga hal tersebut bisa menjadi daya tarik masyarakat luar daerah untuk berkunjung ke Lampung Selatan. "Jangan sampai budaya kita diambil oleh orang lain karena pemudanya tidak perduli. Kita ada Dewan Kesenian Lampung Selatan (DKLS), bagaimana Peradah punya kolaborasi mengenai kesenian budaya umat Hindu, melestarikan budaya, nanti berkolaborasi juga dengan masyarakat setempat, bukan hanya dari sisi keagamaan tapi juga budaya sehingga ini bisa menjadi peningkatan kesejahteraan masyarakat," ungkapnya. Nanang juga mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih atas keberadaan Peradah, sebagai salah satu organisasi yang menyatukan umat beragama di Lampung Selatan. Dirinya juga berpesan agar Peradah bisa menjadi wadah untuk menyatukan umat beragama di Lampung Selatan. Bukan hanya agama hindu, tetapi juga seluruh agama yang ada di bumi khagom mufakat. "Suatu umat tujuannya sama, gak ada agama itu yabg tidak menyembah sang maha kuasa. Kita berstujur punya pondasi yang kuat yaitu pancasila. Kami apresiasi dan terimamasih, Peradah telah terbentuk dan menyatukan umat di indonesia," ujarnya. Sementara, Ketua DPK Peradah Indonesia Wayan Rasta menyampaikan apresiasi atas kinerja Bupati Nanang Ermanto dalam memimpin daerah. Yang mana, saat ini seluruh umat beragama di Lampung Selatan dapat tetap aman dan kondusif. "Kami mengapresiasi kepemimpinan pak Bupati, saat ini tidak ada lagi konflik-konflik, kami saling jaga, artinya kita satu kestuanlah jangan sampai hal seperti itu terjadi lagi," katanya. Wayan juga menyampaikan mengenai program-program kerja Peradah yang sesuai dengan visi dan misi Bupati Nanang Ermanto, yaitu meningkatkan minat pemuda dalam dalam berwirausaha, serta meningkatkan peran pendidikan di Lampung Selatan. Dirinya mengungkapkan, salah satu program kerja Peradah Lampung Selatan yang akan dilaksanakan, yaitu pembinaan keagamaan yang akan berlangsung pada tanggal 24 Juni 2022 mendatang. Oleh karenanya, Wayan juga meminta agar pemerintah daerah dapat mendukung terselenggaranya program tersebut, baik dari sisi materi maupun non materi. "Kami tanggal 24 Juni ada pembinaan untuk umat Hindu, kalau di muslim itu namanya pesantren kilat. Kemudian juga, untuk mengawali kegiatan ini akan disambut dengan kegiatan MTQ kalau di muslim," ujarnya. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Pemkab Lamsel Gelar Apel Mingguan Sekaligus Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Kalianda, Diskominfo Lamsel - Pelaksana tugas (Plt) Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) Setdakab. Lampung Selatan, Muhadi, S.Sos., M.M, mempimpin apel mingguan yang disatukan dengan peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia, yang jatuh pada tanggal 5 Juni 2022. Apel yang rutin dilaksanakan di Lapangan Korpri itu, diikuti para pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, serta seluruh staf Aparatur Sipil Negara (ASN) serta Tenaga Harian Lepas Sukarela ( THLS), Senin (6/6/2022). Dalam sambutannya, Muhadi menyampaikan pada Tanggal 2 Juni 2022 Kabupaten Lampung Selatan menerima penghargaan dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia sebagai Peringkat 5 Pemerintah Daerah dengan Realisasi Belanja Daerah Tertinggi dari Tahun 2020 ke Tahun 2021, dengan kategori Kabupaten. "Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi yang diberikan oleh Pemerintah Pusat kepada Pemerintah Daerah, yang telah melakukan percepatan realisasi belanja sebagai salah satu upaya dalam pemulihan ekonomi akibat Pandemi Covid-19. Ini membuktikan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan telah berhasil melakukan penyerapan anggaran dalam Realisasi Belanja Daerah Tertinggi pada tahun 2020 sampai dengan 2021," ujarnya. Plt. Asisten Ekobang itu berharap, dengan adanya penghargaan ini akan lebih memacu semangat untuk lebih baik lagi di masa yang akan datang, apalagi saat ini kita telah memasuki pertengahan Triwulan II di Tahun Anggaran 2022. "Untuk itu saya minta para pimpinan OPD dan jajarannya agar segera melaksanakan implementasi program dan kegiatannya sesuai dengan target kinerja yang telah ditetapkan. Kepada OPD yang masih menunjukkan penyerapan anggaran yang masih rendah, saya harapkan untuk lebih meningkatkan lagi kinerjanya, agar implementasi program dapat terealisasi dengan baik," harapnya. Lebih lanjut, Muhadi juga menuturkan mengenai Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia selalu diperingati setiap tahunnya. Pada tahun 2022 ini, kembali diperingati dengan tema “Only One Earth”, dan fokus Living Sustainably in Harmony with Nature. Sedangkan di Indonesia sendiri Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia ini mengambil Tema "Satu Bumi Untuk Masa Depan". Melalui pokok-pokok kebijakan Presiden Republik Indonesia, pada aspek pembangunan lingkungan hidup dan tata kelola sumber daya alam, terdapat berbagai hasil perkembangan, diantaranya Indonesia telah berhasil menurunkan angka deforestasi sampai titik terendah dalam sejarah sekaligus menekan kebakaran hutan dan lahan pada level serendah mungkin. "Atas segala capaian hingga saat ini, saya menyampaikan ucapan terima kasih, apresiasi dan penghargaan yang tinggi atas kerja keras seluruh elemen masyarakat. Tantangan ke depan tidak lebih mudah, objektivitas dan kejernihan dalam kita melihat masalah dan membangun artikulasi penyelesaian masalah merupakan pijakan kolaborasi yang sangat penting," tutur Muhadi. "Peringatan Hari Lingkungan Hidup 2022 ini menjadi momen penting untuk terus menumbuhkan, meningkatkan kesadaran dan kepedulian untuk terus memperbaiki dalam perilaku adil terhadap lingkungan. Lingkungan yang sehat membutuhkan dukungan dan keterlibatan semua pihak secara konstruktif. Tidak lain, dalam satu arah sejalan dengan tujuan nasional dan cita-cita bangsa," pungkasnya. (Nsy). [..]

Dibuat oleh : R