Berita

gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto Bersama Jajaran Forkopimda Ikuti Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 Secara Daring

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Usai bertindak sebagai Inspektur Upacara Peringatan HUT ke-77 Republik Indonesia, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto mengikuti Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang terpusat dari Istana Merdeka, Rabu (17/08/2022). Dengan mengusung tema “Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat”, acara tersebut diikuti secara daring dari Aula Rajabasa Kantor Bupati Lampung Selatan yang turut dihadiri oleh Jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah. Pada Peringatan HUT ke-77 Republik Indonesia, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo nampak menggunakan pakaian Nusantara adat Dolomani dari Buton, Sulawesi Tenggara. Bertindak selaku Komandan Upacara pada Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 yakni Kolonel Laut (P) Andike Sry Mutia, S.Sos. (Dan Pusdikpel Kodiklatal). Dimulainya acara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 ditandai dengan sirine dibunyikan tepat pukul 10.00 serta dilanjutkan pembacaan teks proklamasi oleh Ir. H. AA Lanyalla Mahmud Mattalitti Ketua Dewan Perwakilan Daerah. Usai pembacaan teks Proklamasi, upacara dilanjutkan dengan Pengibaran Bendera Sang Merah Putih oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka yang mana mereka merupakan putra- putri terbaik bangsa dari 34 Provinsi. Pasukan Pengibar Bendera Pusaka yang dibagi menjadi 2 tim yakni Pancasila Sakti dan Pancasila Tangguh tersebut terdiri dari 68 orang yang dibagi menjadi tiga kelompok, yaitu Kelompok 17, Kelompok 8, dan Kelompok 45. Meski Pandemi Covid-19 sudah melandai, namun Peringatan Detik-detik Proklamasi HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 tetap mengedepankan Protokol Kesehatan. (lmhr/nsy) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

522 Warga Binaan Di Lapas Kelas II A Kalianda Dapat Remisi Hari Kemerdekaan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Sebanyak 522 warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Kalianda, Lampung Selatan, mendapatkan remisi umum atau pengurangan masa hukuman dalam rangka peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2022. Pemberian remisi diserahkan secara simbolis oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto kepada empat orang WBP usai Upacara Ziarah Taman Makam Pahlawan dalam rangka Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapas Kelas II Kalianda, Rabu (17/8/2022). Kepala Lapas Kelas II A Kalianda, Tetra Distorie mengatakan, remisi diberikan kepada WBP yang telah memenuhi syarat administratif maupun substantif. Dengan begitu, diharapkan saat kembali kelingkungan masyarakat, para WBP memiliki kesadaran hukum, berperan aktif ditengah masyarakat dan ikut serta dalam pembangunan bangsa. "Salah satu penerima remisi yang akan mewakili nanti adalah salah satu narapidana tindak pidana terorisme. Pemberian remisi ini merupakan reward yang diberikan kepada narapidana yang menjalani masa pidana selalu berkelakuan baik dan mengikuti program pembinaan," terang Tetra Destorie melalui keterangan resminya. Tetra Distorie menyebut, besaran remisi yang diberikan kepada 522 WBP dari 768 warga binaan bervariasi, mulai dari 1 bulan hingga 6 bulan. Pemberian remisi dalam rangka HUT ke-77 Kemerdekaan RI telah dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. "Dari 330 yang mendapat remisi, 2 diantaranya langsung bebas hari ini. Diantaranya, yaitu 1 bulan ada 97 orang, 2 bulan ada 119 orang, 3 bulan ada 192 orang, 4 bulan ada 64 orang, 5 bulan ada 44 orang dan 6 bulan ada 8 orang," jelasnya. Sementara, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto mengatakan, pemberian remisi tersebut merupakan bentuk apresiasi yang diberikan kepada warga binaan, yang telah menunjukkan prestasi, dedikasi, dan disiplin yang tinggi dalam mengikuti program pembinaan. "Pemberian remisi kepada WBP merupakan sebuah bentuk apresiasi dan penghargaan bagi warga binaan yang telah berkomitmen mengikuti program pembinaan yang diselenggarakan oleh unit pelaksana teknis pemasyarakatan dengan baik dan terukur," ujarnya menyampaikan sambutan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI. Oleh karenanya, Nanang berharap, kepada seluruh warga binaan yang telah mendapatkan remisi, agar dapat memanfaatkan momen ini sebagai sebuah motivasi untuk tetap berperilaku baik, taat pada aturan dan tetap mengikuti program pembinaan dengan tekun dan bersungguh-sungguh. "Tanamkan dalam benak saudara sekalian bahwa proses hukum yang saudara jalani sekarang bukan merupakan penderitaan semata. Namun, sebuah proses pendidikan dan pembinaan untuk menjadi manusia yang lebih baik, lebih kuat dan lebih bermartabat dari sebelumnya," kata Nanang. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan RI, Jajaran Pejabat Pemkab Lamsel Ziarah Ke Makam Pahlawan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Dalam Rangka Memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-77 tingkat Kabupaten Lampung Selatan Tahun 2022, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto melaksanakan ziarah nasional ke Taman Makam Pahlawan Kusuma Bangsa Kalianda, pada Rabu (17/08/2022). Kegiatan Ziarah tersebut merupakan rangkaian perayaan HUT ke-77 RI di Lampung Selatan sebagai bentuk refleksi dan penghormatan terhadap perjuangan dan pengorbanan yang telah dilakukan para pahlawan. Turut serta dalam upacara ziarah itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Thamrin, Kajari Lamsel Dwi Astuti Beniyati, Komandan Kodim 0421/Lamsel (Dandim 0421/LS) Letkol Inf Fajar Akhirudin,Ketua DPRD Lamsel Hendry Rosyadi, Wakapolres Lampung Selatan Kompol Arif Rahman Hakim Rambe, beserta perwakilan anggota Forkopimda lainnya, dan para Kepala Perangkat Daerah di lingkup Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan. Prosesi Ziarah diawali dengan penghormatan kepada para arwah pahlawan di depan halaman makam pahlawan Kusuma Bangsa Kalianda. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan doa, peletakan karangan bunga serta tabur bunga di pusara makam para pahlawan. Adapun, tujuan dilakukannya ziarah nasional ke makam pahlawan tersebut untuk mengingatkan kita khususnya kepada penerus bangsa agar tidak melupakan sejarah dan menghormati jasa para pahlawan terdahulu. Selain itu, untuk mengenang kembali keteladanan, pengabdian dan pengorbanan para pahlawan. Tujuan lainnya yakni sebagai bentuk penghargaan kepada jasa para pahlawan yang telah gugur di medan perang, dan menjadikan semangatnya sebagai panutan dalam meneruskan perjuangan para pahlawan. (Hy) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Lampung Selatan Jadi Inspektur Upacara Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Stadion Zainal Abidin Pagaralam Jati Kalianda, Rabu (17/8/2022). Bertindak sebagai inspektur upacara, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto dan komandan upacara Perwira Seksi Logistik Kodim 0421/LS Kapten Infanteri Muhammad Raffdi. Adapun, naskah proklamasi dibacakan oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung Selatan Hendry Rosyadi. Upacara peringatan HUT ke-77 di Stadion Zainal Abidin Pagaralam Jati Kalianda diikuti oleh ratusan peserta upacara. Terdiri atas unsur TNI, Polri, Satpol PP dan ASN dilingkungan pemerintah setempat. Turut hadir dalam upacara peringatan HUT ke-77, anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Lampung Selatan, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Thamrin serta seluruh pejabat dilingkungan Pemkab Lampung Selatan berlangsung dengan khidmat. Dalam moment ini, bertugas sebagai pengibar bendera merah putih, pembawa baki pagi Izzatul Falahiyah Hasan dari SMA Negeri 1 Kalianda, pembentang bendera merah putih Fauzan Pratama dari SMA Negeri 1 Penengahan, Komandan Kelompok 8 Gading Witomo Waluyo dari SMA Kebangsaan dan penggerek bendera merah putih Wabika Dzikri dari SMA Negeri 1 Kalianda. Kegiatan upacara ini merupakan yang pertama kalinya digelar secara meriah, setelah selama 2 tahun terakhir digelar secara sederhana. Meski demikian, upacara tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) COVID-19, untuk mengantisipasi adanya penyebaran virus korona di Kabupaten Lampung Selatan. Dalam kesempatan ini, turut dilakukan pula penganugrahan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya secara simbolis oleh Bupati Lampung Selatan kepada Gunawan Guru SDN Agom Kecamatan Kalianda, I Wayan Santia Kasi Ekonomi dan Pembangunan Kecamatan Sidomulyo, Robani Kasubbag Umum dan Perlengkapan Dinas Pendidikan Kabupaten Lampung Selatan. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Peringatan HUT RI Ke-77, Pemkab Lamsel Bersama Forkopimda Gelar Apel Kehormatan dan Renungan Suci Di TMP Kesuma Bangsa Kalianda

KALIANDA – Dandim 0421 Lampung Selatan Letkol Inf Fajar Akhirudin pimpin Apel Kehormatan Renungan Suci Dalam Rangka Peringatan HUT RI Ke-77 Tahun 2022, Rabu (17/8/2022) malam Pukul 23.16 WIB di Taman Makam Pahlawan Kesuma Bangsa, Kalianda. Dalam renungan suci tersebut, Sekreraris Daerah Lampung Selatan, Thamrin, S.Sos, MM bersama perwakilan anggota forkopimda dan para kepala OPD Pemkab Lamsel mengikuti upacara kehormatan, secara hikmat dan mendo’akan para pahlawan yang gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Dandim 0421/LS Letkol Inf Fajar Akhirudin mengatakan, akan melanjutkan perjuangan para pahlawan yang merupakan pula perjuangan kita semua. “Kami utamanya yang hadir disini menyatakan hormat yang sebesar-besarnya atas keikhlasan kesucian pengorbanan saudara-saudara sebagai pahlawan dalam pengabdian dalam perjuagan demi kebahagian negara dan bangsa,” Ucapnya,. “Kami bersumpah dan berjanji, perjuangan saudara-saudara adalah perjuangan kami pula, dan jalan kebaktian yang saudara-saudara tempuh adalah jalan kami juga. Kami berdoa semoga arwah saudara-saudara diterima oleh tuhan yang maha esa serta mendapat tempat yang sewajarnya,"tuturnya. Pada puncak rangkaian kegiatan Apel kehormatan dan renungan suci tersebut ditandai dengan penghormatan terakhir dipimpin langsung Pemimpin Upacara dan iringan terompet. Dilanjutkan dengan penyalaan lampu lilin dipusara-pusara pejuang kemerdekaan oleh rombongan forkopimda lamsel. (Rk) [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Peringati HUT Ke-77 Kemerdekaan RI, Pemkab Lamsel Gelar Pelaksanaan Tradisi Pawai Obor di Kalianda

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan kembali mengadakan tradisi pawai obor yang sebelumnya tengah fakum akibat pandemi covid-19 yang melanda indonesia. Aksi pawai obor dimulai sekitar pukul 19.40 WIB, Selasa (16/8/2022). dimana para peserta pawai obor berjalan kaki mengelilingi kota kalianda dengan rute start di depan kantor bupati Lampung Selatan terus kearah kejaksaan negeri kalianda dan finis kembali, ke arah kantor bupati Lampung Selatan. Tampak ribuan warga yang menyaksikan pawai obor tersebut bersemangat menyayikan lagu-lagu nasional. Bukan hanya orang dewasa, anak-anak pun turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. terlihat pula, drumband dari pelajar tingkat SD dan SMP ikut memeriahkan kegiatan pawai obor. Hadir pada kegiatan tersebut, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, Damdim 0421/LS Letkol Inf Fajar Akhirudin, Kajari Lampung Selatan Dwi Astuti Beniyati, Wakapores Lampung Selatan Kompol Sukamso,  Kepala Badan Pertanahan Nasional Lampung Selatan Hotman Saragih dan Kepala Lapas Kelas II A Lampung Selatan Tetra Destorie. Adapun, peserta pawai obor terdiri dari TNI/Polri, ASN, Pelajar tingkat SD, SMP, SMA/SMK, PMI Kabupaten Lampung Selatan, Mahasiswa/i STAI YASBA dan Karang Taruna Desa Babulang. Untuk diketahui, pelaksanaan pawai obor tersebut merupakan wujud kebersamaan, dari seluruh elemen masyarakat Lampung Selatan dalam memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan RI.Selain itu, juga dapat dijadikan ajang untuk mendidik regenerasi muda untuk tetap mencintai tanah air. Pada kesempatan itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto mengungkapkan, situasi pandemi corona di Kabupaten Lampung Selatan saat ini berada di PPKM Level 1 (zona hijau). Hal ini, merupakan hasil dari kerjasama seluruh elemen masyarakat dalam disiplin menerapkan prokes COVID-19. Bupati Nanang Ermanto mengajak seluruh elemen masyarakat untuk senantiasa bersyukur, tidak lengah dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes) COVID-19, serta tetap waspada terhadap kasus yang melandai dengan melaksanakan vaksinasi dosis 1, 2 dan 3. "Kita patut bersyukur kondisi kita saat ini, berada di PPKM Level 1, zona hijau. saya harapkan ini agar terus di pertahankan, capaian vaksin kita harus mencapai diatas 70 persen pada Vaksin 1, 2 dan 3. Insya allah kegiatan seperti ini dapat terus berjalan," ungkapnya. Bupati Nanang juga menyampaikan, melandainya situasi pandemi corona di Kabupaten Lampung Selatan harus disikapi dengan baik oleh seluruh elemen pemerintah dan masyarakat. Salah satunya, yaitu dengan terus melaksanakan seluruh petunjuk dan aturan yang berlaku, baik dari satgas pusat maupun kemendagri. "Maka saya selalu mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga protokol kesehatan, tingkatkan vaksinasi di masyarakat, kuncinya ada di masyarakat itu sendiri, bilamana vaksin itu bisa tercapai, kegiatan, aktivitas bisa kita lakukan di Lampung Selatan ini," kata Nanang. (ptm). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Pemerintah Lampung Selatan Gelar Rapat Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan menggelar Rapat Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak (KLA), dalam rangka evaluasi penilaian tahun 2022 dan persiapan penilaian KLA tahun 2023, Selasa (16/08/2022). Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Krakatau Kantor Bupati setempat, di hadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Lampung Selatan, Thamrin dan Bunda Forum Anak Lampung Selatan, Hj. Winarni Nanang Ermanto beserta jajaran Perangkat Daerah terkait. Mewakili Bupati Lampung Selatan, Sekda Thamrin mengucapkan terimakasih kepada seluruh stakeholder yang tergabung dalam tim gugus tugas KLA Kabupaten Lampung Selatan, sehingga Lampung Selatan kembali menerima penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak Tingkat Madya beberapa waktu lalu. "Saya mengucapkan terimakasih kepada semua elemen. Tentunya keberhasilan ini tidak terlepas dari peran serta Bunda Forum Anak Lampung Selatan, Ibu Hj. Winarni Nanang Ermanto yang telah memberikan motivasi dan semangat yang luar biasa sehingga kita mendapatkan penghargaan Tingkat Madya ini, mari satukan visi misi untuk meraih Penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak Tingkat Nindya di tahun 2023 mendatang," ucap Thamrin. Thamrin juga meminta, kepada seluruh perangkat daerah dan Instansi terkait agar lebih memaksimalkan kinerjanya dengan melakukan upaya-upaya strategis dalam pelaksanaan kegiatan KLA yang telah di canangkan dan tetapkan bagi anak-anak. "Saya minta kepada seluruh perangkat daerahdan Instansi terkait agar lebih memaksimalkan kinerjanya dalam pelaksanaan kegiatan KLA, sehingga anak-anak di Lampung Selatan dapat tumbuh dan berkembang secara maksimal serta terlindungi dari berbagai tindak kekerasan dan diskriminasi," pintanya. Sekretaris Daerah Lampung Selatan itu juga mengajak semua yang hadir untuk menyiapkan regulasi, program dan kegiatan yang inovatif dalam pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak, serta bermitra dan bersinergi dengan lembaga masyarakat, media, perguruan tinggi, dunia usaha dan semua stakeholder di daerah. "Maksimalkan terus program dan kegiatan yang ada di Tahun 2022 ini dan rencanakan kembali program dan kegiatan di tahun 2023 sebaik mungkin sehingga apa yang menjadi tujuan kita dalam mewujudkan Kabupaten Lampung Selatan menjadi Kabupaten Layak Anak Tingkat Nindya bahkan Tingkat Utama dapat tercapai di masa yang akan datang," ajak Thamrin. Sementara, Bunda Forum Anak Lampung Selatan, Hj. Winarni Nanang Ermanto mengatakan, rapat gugus tugas ini bertujuan untuk bagaimana mewujudkan Kabupaten Lampung Selatan menjadi Kabupaten Layak Anak di predikat yang tertinggi ditahun 2023. "Jadi disini kita bersama-sama hadir dalam rapat ini, untuk bersama-sama mewujudkan Lampung Selatan menjadi Kabupaten Layak Anak di predikat yang tertinggi, jadi bagaimana kita akan meraih target kita semua" ujar Bunda Forum Anak Lampung Selatan itu. Winarni mengungkapkan, untuk bagaimana meraih apa yang menjadi target ditahun 2023, dengan memperkuat isu dan pengetahuan tentang hak anak dimasyarakat dengan melakukan kampanye dan sosialisasi secara masif. "Pemerintah Daerah wajib berinvestasi pengetahuan kepada masyarakat tentang hak anak, sehingga masyarakat mendapatkan pengetahuan tentang hak anak dan bisa menjadi rambu-rambu masyarakat dalam pola asuh anak juga perlindungan kepada anak-anak," ungkap Winarni. "Bagaimana mengembangkan sistem monitoring atau pengawasan penyelenggaraan kegiatan layak anak dari tingkat Desa hingga Kabupaten, sebagai alat untuk mengetahui kegiatan layak anak telah direncanakan, dilaksanakan dan dievaluasi disemua tingkatkan baik Kabupaten, Kecamatan dan Desa," tandasnya. (Nsy). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Bupati Lamsel Kukuhkan 30 Anggota Paskibraka Tingkat Kabupaten Lampung Selatan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto secara resmi mengukuhkan anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (PASKIBRAKA) tingkat Kabupaten Lampung Selatan tahun 2022 yang berlangsung di aula sebuku rumah dinas bupati setempat, Selasa (16/8/2022). Sebanyak 30 anggota Paskibraka terpilih merupakan siswa-siswi yang berasal dari SMA/SMK sederajat di Kabupaten Lampung Selatan. Para anggota Paskibraka tersebut akan bertugas sebagai pengibar bendera pusaka pada Upacara Proklamasi HUT Kemerdekaan RI ke-77 yakni 17 Agustus 2022 di Stadion Zainal Abidin Pagaralam Kalianda. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto mengatakan, anggota Paskibraka yang telah dikukuhkan merupakan pemuda dan pemudi terpilih Lampung Selatan untuk mengibarkan Bendera pada saat HUT Ke-77 RI, 17 Agustus tahun 2022 Rabu esok hari. "Oleh karena itu, tanamkan kebanggaan diri adik-adik semua karena telah terpilih mewakili sekolahnya masing-masing sebagai anggota Paskibraka. Pasti banyak siswa-siswa lainnya yang berharap bisa terpilih, namun mereka belum beruntung dan memperoleh kesempatan seperti adik-adik semua saat ini," jelas Nanang. Nanang mengatakan kepada anggota Paskibraka, agar menjadikan momentum peringatan HUT RI ini sebagai pengalaman untuk menempa diri, terutama melatih tingkat kedisiplinan dan kebersamaan selama di pusat pelatihan. "Saya berpesan kepada adik-adik semua anggota Paskibraka agar dapat menjaga kesehatannya, sehingga besok pagi dapat menjalankan tugasnya dengan lancar. Persiapkan diri kalian dengan baik, terutama mental kita, karena tidak mudah berada di tengah-tengah pandangan mata banyak orang saat kalian nanti bertugas," pesannya. Dirinya berharap, pada pelaksanaan upacara pengibaran sang saka merah putih nantinya dapat menampilkan yg terbaik, pelaksanaan upacara berjalan dengan sukses dan tanpa kendala apapun. "Kepada yang telah tergabung dalam Paskibraka, untuk dapat menjalankan tugasnya dengan baik, mengingat keberhasilan dan kekhitmatan pelaksanaan upacara sangat ditentukan oleh keberhasilan Paskibraka dalam menjalankan tugasnya," tutup Nanang. Pada kesempatan tersebut, para anggota Paskibraka Kabupaten Lampung Selatan juga mengucapkan ikrar dan sumpah. Kemudian dilanjutkan dengan memasangkan tali kendit secara simbolis kepada anggota Paskibraka oleh Bupati Lampung Selatan sebagai simbol pengukuhan. (Hy). [..]

Dibuat oleh : R
gambar
Lihat Berita
Berita

Jelang HUT Kemerdekaan Ke-77, Bupati Dan Forkopimda Lampung Selatan Dengarkan Pidato Presiden Jokowi

KALIANDA, Diskominfo Lamsel - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung Selatan menggelar rapat paripurna dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2022, Selasa (16/8/2022). Rapat paripurna yang digelar di ruang paripurna, gedung DPRD setempat, dilaksanakan dalam rangka menyaksikan dan mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), yang merupakan rangkain menyambut HUT ke-77 Kemerdekaan RI melalui media elektronik. Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto bersama anggota Forum Koordinasi Perangkat Daerah, Sekretaris Daerah Kabupaten Thamrin dan jajaran perangkat daerah Lampung Selatan, turut hadir menyaksikan dan mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI. Rapat paripurna itu dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Lampung Selatan, H. Hendry Rosyadi didampingi tiga wakilnya yakni Wakil Ketua I  Agus Sartono, Wakil Ketua II Agus Sutanto, dan Wakil Ketua III Waris Basuki dari gedung DPRD setempat. Rapat paripurna digelar dengan undangan terbatas dan tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes) COVID-19. Mengingat, pandemi korona masih belum selesai penyebarannya di negara Indonesia. Setelah dibuka oleh Ketua DPRD Kabupaten Lampung Selatan, rapat paripurna dilanjutkan dengan menyaksikan dan mendengarkan Pidato dalam rangka Penyampaian Laporan Kinerja Lembaga-Lembaga Negara dan Pidato dalam rangka HUT ke-77 Kemerdekaan RI. Adapun, Presiden Jokowi menyampaikan pidato kenegaraan dalam Sidang Tahunan yang diselenggarakan oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI, di Ruang Rapat Paripurna, Gedung Nusantara MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta. Dalam pidatonya, Presiden Jokowi mengatakan, ditengah tantangan krisis global yang melanda dunia, negara Indonesia mampu bertahan. Bahkan Indonesia termasuk 5 besar dengan vaksinasi terbaik di dunia, dengan capaian 432 juta dosis vaksin. Keberhasilan ini, kata Jokowi, merupakan hasil dari kerjasama dan sinergitas yang baik dari seluruh jajaran di berbagai lintas sektoral. "Semua ini harus kita hadapi dengan kehati-hatian dan kewaspadaan. Ditengah tantangan yang berat kita patut bersukur Indonesia termasuk negara yang mampu menghadapi krisis golobal, termasuk 5 besar dengan vaksinasi terbaik di dunia. Sebanyak 432 juta dosis vaksin yang telah kita suntikkan. Inflasi juga berhasil kita kendalikan di angka 4,9 persen," katanya. Lebih jauh Jokowi mengungkapkan, saat ini Indonesia tengah memasuki bonus demografi, yang mana penduduk didominasi oleh anak muda usia produktif. Hal ini, akan menjadi roda peningkatan ekonomi ditengah persaingan global bila didukung dengan peningkatan daya beli masyarakat. "Reformasi struktural untuk daya saing terus kita lakukan, pertumbuhan investasi juga meningkat tajam, Peelindungan sosisal, hukum dan politik untuk rakyat harus terus kita perkuat, hukum harus kita tegakkan seadil-adilnya tanpa pandang bulu, mendorong pertumbuhan UMKM dan peningkatan SDM," ungkap Jokowi. Guna menyambut Indonesia Emas pada tahun 2045 mendatang, lanjut Jokowi, diperlukan adanya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan mampu berdaya saing dengan dunia global. "Satu sisi kita memang harus tetap waspada dan hati-hati. Namun, disisi lain agenda-agenda besar bangsa harus tetap kita lanjutkan untuk meraih indonesia maju. Kekuatan indonesia adalah SDA yang melimpah, wilayah yang luas. Semua ini menjadi kekuatan indonesia, Jika kita kelola dengan bijak dan berkelanjutan," ujarnya. (ptm). [..]

Dibuat oleh : P
gambar
Lihat Berita
Berita

Kecamatan Candipuro Jadi Tuan Rumah Ke- 2 Dalam Rangkaian Kegiatan Kecamatan Fair Kabupaten Lampung Selatan

Candipuro, Diskominfo Lamsel- Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menghadiri sekaligus membuka Bazar UMKM Semarak Candipuro Bangkit (Secaba) 2022 yang bertempat di Lapangan Kecamatan Candipuro, (15/08/2022). Acara yang akan berlangsung mulai tanggal 15-17 Agustus 2022 tersebut turut dimeriahkan dengan berbagai macam tarian pembukaan yang dilakukan oleh siswa/siswa binaan sekolah di Kecamatan Candipuro. Dalam rangkaian acara terdapat 14 stand UMKM desa, 5 Sekolah Menengah Atas (SMA) , 1 Sekolah Menengah Pertama (SMP), 1 Sekolah Dasar serta instansi pelayanan publik seperti Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Dinas Penanaman Modal Pelayanan Perizinan Satu Pintu, Samsat. Dalam kesempatan itu juga, dilaksanakan pengukuhan pelaku UMKM serta peresmian kios-kios UMKM yang dibangun secara permanen di sekeliling lapangan Kecamatan Candipuro. Camat Candipuro Achmad Solatan Nurohman dalam sambutannya mengatakan, pameran UMKM merupakan upaya untuk meningkatkan perekonomian dan lebih mengeksiskan kembali pelaku UMKM, sehingga nantinya secara bertahap semua potensi yang ada akan tumbuh berkembang dan akan berujung dengan terciptanya kesejahteraan masyarakat. " Saya berharap momen seperti ini adalah momen untuk menampilkan potensi-potensi UMKM unggulan yang ada disetiap desa di Kecamatan Candipuro, hal ini sesuai dengan visi dan misi bapak Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto yang ingin mengembangkan potensi UMKM di Kabupaten yang kita banggakan ini,'' ujarnya. Sementara, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menyambut baik dan memberikan apresiasi atas terselenggaranya pameran UMKM dikecamatan Candipuro ini. Ia mengatakan, kegiatan semacam ini akan diselenggarakan secara masif setiap bulannya di 17 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Selatan. Tujuannya, selain pengembangan UMKM desa yang ada disetiap kecamatan namun juga untuk menyambut Kegiatan Lampung Selatan Expo yang akan di selenggarakan pada November mendatang. "Nanti dari 17 kecamatan ini akan dipilih mana stand terbaiknya, dan akan di tampilkan pada kegiatan Lampung Selatan Expo yang juga sekaligus merayakan HUT Lampung Selatan ke 66th" ucapnya. Tidak hanya dalam pengembangan UMKM saja, kegiatan ini juga nantinya akan menonjolkan setiap sisi budaya dan kesenian disetiap Kecamatan yang memang belum diketahui banyak orang.Nanang Ermanto juga mengatakan, kegiatan ini dapat terlaksana tentunya di dorong dengan capaian vaksinasi Kabupaten Lampung Selatan yang saat ini sudah mencapai 70%. "Kegiatan ini terlaksana berkat gotong-royong dan kebersamaan kita semua dalam melaksanakan vaksinasi. Kalau vaksinasi saja belum mencapai 70%, pasti tidak diizinkan acara semacam ini dilaksanakan. Maka dari itu kita harus saling mengingatkan antar sesama untuk melaksanakan vaksinasi bagi masyarakat yang belum tervaksinasi, " tuturnya. Bupati Lampung Selatan itu juga mendorong kepada setiap Kepala Desa disetiap Kecamatan untuk dapat mendorong warganya untuk melakukan vaksinasi disetiap pos pelayanan kesehatan didesanya yang memang sudah difasilitasi oleh Dinas Kesehatan. ''untuk setiap kepala desa dan Camat punya tugas penting dari saya, harus dapat mendorong warga untuk melakukan vaksinasi. Namun harus di edukasi terlebih dahulu, kalau vaksinasi ini baik untuk menghindarkan kita dari bahaya virus Covid-19 yang memang saat ini masih melanda,'' tutupnya. (lmhr) [..]

Dibuat oleh : R