Portal Informasi Pemkab Lampung Selatan

instagram takipçi al

Turun Langsung Dalam Gerakan Tanam Padi Serentak Di Desa Pulau Jaya Palas, Bupati Lamsel Serahkan Bantuan Alsintan

22/07/2022

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Tekad Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan untuk mendorong pengembangan sektor pertanian yang menjadi salah satu penopang perekonomian didaerah yang berjuluk bumi khagom mufakat ini terus dilakukan.

Salah satu upaya tersebut dilakukan Pemkab Lampung Selatan melalui Dinas Pertanian, Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Kab. Lampung Selatan dengan menyerahkan secara simbolis bantuan alat mesin pertanian (alsintan) kepada para kelompok tani.

Adapun bantuan alsintan yang diberikan kepada sejumlah kelompok tani meliputi, bantuan Rice Mining Unit, Combine Harvester, UV Dryer, Handtraktor roda dua. Kemudian diberikan juga secara simbolis bantuan premi gratis asuransi usaha tani padi, serta bibit alpukat yang merupakan bantuan dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kab. Lampung Selatan.

Acara penyerahan bantuan alsintan dirangkai dengan kegiatan gerakan tanam padi serentak dalam rangka musim tanam II yang berlangsung di Desa Pulau Jaya Kecamatan Palas, Jum’at (22/7/2022).

Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto dalam sambutannya mengatakan, Kabupaten Lampung Selatan adalah salah satu daerah sentra produksi padi untuk Provinsi Lampung dan Nasional. Sehingga harus bisa mempertahankan hasil produksi padi dengan terus meningkatkan produktivitas tanam.

“Lampung Selatan ini merupakan salah satu lumbungnya padi dan jagung di Provinsi Lampung jangan hanya sebatas data saja, apa artinya daerah yang subur, punya penghasilan daerah yang tinggi kalo tidak ditunjang dengan SDM yang mempuni termasuk para petani kita,” terang Nanang.

Dirinya juga menyambut baik atas terselenggaranya acara Gerakan Tanam Serentak Padi Sawah pada hari ini dan berharap kegiatan itu akan berdampak kepada keberhasilan para petani di dalam meningkatkan hasil panen padinya.

“Mengingat Pemerintah saat ini, baik pusat maupun daerah memberikan perhatian penuh kepada masyarakat petani. Oleh karenanya saya berharap seluruh bantuan yang diterima pada hari ini, agar dapat diterima, dirawat dengan baik dan dipergunakan dengan sebaik-baiknya,” pinta bupati.

Pada bagian lain, Kadis Pertanian, Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan, Bibit Purwanto melaporkan potensi pertanian di Lampung Selatan yang memiliki luas lahan sawah 38.688 Hektar dengan tingkat produktivitas 61,59 Kwintal per Hektar.

“Jumlah penyuluh di Lampung Selatan sebanyak 193 penyuluh, kemudian jumlah gapoktan 255 gapoktan dan jumlah kelompok tani 4.311 sedangkan kelompok wanita tani 296 orang, serta dengan total produksi padinya sebanyak 315.206,49 ton gabah kering giling,” jelas Bibit

Sementara, kegiatan gerakan tanam serentak dilakukan di areal sawah seluas kurang lebih 400 ha dengn tujuan untuk mendukung percepatan tanam padi sawah pada musim tanam II ini.

“Tanam serantak ini dalam rangka keguatan tahunan yg masuk kalender of event, untuk kecamatan Palas sendiri yang akan kita tanam 400 hektar ada yang mulai tanam dan ada yang masih membajak,” katanya.

Mewakili kelompok petani Desa Pulau Jaya, H. Udin (48) tahun mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah, khususnya kepada Bupati Lampung Selatan yang telah memperhatikan para petani dengan memberikan bantuan alsintan dan menggelar kegiatan Tanam Serentak Padi Sawah.

“Saya sangat senang sekali. Saya sangat berterimakasih kepada pemerintah daerah, khususnya kepada Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto yang telah menggelar acara ini, yang telah hadir langsung dan membawa bantuan alat mesin pertanian, sehingga kami dapat bekerja dengan lebih giat dan mempermudah pekerjaan kami,” tutupnya. (Hy/Nsy).

Last modified: 22/07/2022

Comments are closed.

instagram takipçi al Alanya haber